Polres Metro Jakarta Barat Gelar Apel Operasi Cipta Kondisi Gabungan: Wujudkan Kamtibmas Kondusif di Bulan Ramadhan

- Redaksi

Minggu, 17 Maret 2024 - 12:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta Barat, Dalam upaya menjaga ketertiban dan keamanan di wilayahnya, Polres Metro Jakarta Barat menggelar kegiatan Apel Operasi Cipta Kondisi Gabungan.

Kegiatan ini dilaksanakan bersama dengan Tiga Pilar Kalideres, elemen masyarakat, dan organisasi masyarakat (ormas), dalam rangka patroli skala besar saat Bulan Ramadhan 1445 H/2024.

Apel Operasi Cipta Kondisi Gabungan ini melibatkan sebanyak 150 personel gabungan yang berasal dari berbagai instansi, seperti TNI-Polri, Satpol PP, Citra Bhayangkara, Senkom, Pokdar PBNI, Pemuda Pancasila, Brigade 08, dan Banser.

” Mereka semua dilibatkan bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan suci Ramadhan,” Ujar Syahduddi saat dikonfirmasi, Minggu, 17/3/2024.

Syahduddi menjelaskan, Kegiatan ini merupakan bentuk sinergi antara aparat kepolisian, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

Dalam apel tersebut, Kabag Ops Polres Metro Jakarta Barat Akbp Randi Ariana memberikan arahan dan motivasi kepada seluruh personel yang terlibat, untuk bekerja secara profesional dan tanggap dalam menghadapi situasi yang mungkin terjadi.

Menurutnya, kegiatan ini bertujuan untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas seperti tawuran, aksi kriminalitas, serta potensi kerusuhan selama Bulan Ramadhan.

Baca Juga :  Rayakan Hari Kemerdekaan RI Ke 77, Polsek Kalibaru Bagikan Undian Doorprize Vaksinasi Booster Merdeka

Hal ini dilakukan dalam upaya memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa.

Patroli skala besar ini juga mencakup berbagai aspek, mulai dari penjagaan keamanan di tempat-tempat ibadah, pengawasan terhadap kegiatan masyarakat, hingga antisipasi terhadap potensi gangguan keamanan lainnya.

Di kesempatan yang sama Kapolsek Kalideres Kompol Abdul Jana mengatakan, Untuk wilayah Kalideres pihaknya telah mendirikan sebanyak 5 pos pantau

Baca Juga :  Buka Pameran Pesona Gaman, Bupati Imron Minta Masyarakat Lestarikan Peninggalan Sejarah

” Tujuan nya pos pantau 3 Pilar ini jikamana ada gangguan kamtibmas anggota yang berada di pos pantau terdekat dari kejadian bisa segera bertindak dan mendatangi lokasi,” terang Abdul Jana

Seluruh personel yang terlibat diharapkan dapat bekerja secara koordinatif dan efektif untuk mencapai tujuan tersebut.

Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan situasi di wilayah hukum Polres Metro Jakarta Barat dapat tetap terkendali dan aman selama Bulan Ramadhan, sehingga umat Muslim dapat menjalankan ibadahnya dengan tenang dan khusyuk.

( Shadewa )

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Produksi Minyakkita Tanpa Izin di Jakbar Digerebek, Pelaku Manipulasi Volume
RS Bhayangkara Polda Lampung Terima Jenazah Tiga Polisi Korban Insiden Way Kanan
Penggerebekan Sabung Ayam di Way Kanan Berujung Tragis, Tiga Polisi Tewas Tertembak
Kodam II/Sriwijaya dan Kepolisian Selidiki Insiden Sabung Ayam Maut di Lampung
Brigjen Pol Trunoyudo: Polri Berikan Dukungan Penuh ke Polsek Negara Batin
Tebar Kebaikan di Bulan Ramadhan, Polres Badung Gandeng Mahasiswa dan OKP Bagikan Takjil Untuk Warga
Indahnya Ramadhan! Polsek Tambora Bagikan Beras untuk Mitra Kamtibmas
Peresmian Linkhub, Langkah Besar Subang Menuju Smart Metropolitan Berbasis Teknologi
Berita ini 15 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 18 Maret 2025 - 09:16 WIB

Produksi Minyakkita Tanpa Izin di Jakbar Digerebek, Pelaku Manipulasi Volume

Selasa, 18 Maret 2025 - 09:14 WIB

RS Bhayangkara Polda Lampung Terima Jenazah Tiga Polisi Korban Insiden Way Kanan

Selasa, 18 Maret 2025 - 00:31 WIB

Penggerebekan Sabung Ayam di Way Kanan Berujung Tragis, Tiga Polisi Tewas Tertembak

Selasa, 18 Maret 2025 - 00:29 WIB

Kodam II/Sriwijaya dan Kepolisian Selidiki Insiden Sabung Ayam Maut di Lampung

Selasa, 18 Maret 2025 - 00:27 WIB

Brigjen Pol Trunoyudo: Polri Berikan Dukungan Penuh ke Polsek Negara Batin

Berita Terbaru