Polres Jakbar Terjunkan 419 Personel Guna Pengamanan Gereja Di 8 Wilayah

- Redaksi

Jumat, 29 Maret 2024 - 16:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta Barat – Polres Metro Jakarta Barat menerjunkan sebanyak 419 personel untuk mengamankan rangkaian ibadah kamis putih, Jumat Agung, dan paskah umat kristiani tahun 2024.

Kabag Ops Polres Metro Jakarta Barat, Akbp Randi Ariana, mengatakan bahwa personel tersebut akan diterjunkan di 156 gereja yang tersebar di 8 wilayah di Jakarta Barat.

Pengamanan ini dilakukan untuk memastikan keamanan dan ketertiban selama ibadah berlangsung.

Personel yang dikerahkan terdiri dari anggota Polres Metro Jakarta Barat dan Polsek Jajaran, yang telah siap bertugas dengan penuh tanggung jawab.

“Kami telah melakukan persiapan matang untuk mengamankan ibadah kamis putih, Jumat Agung, dan paskah umat kristiani tahun 2024,” ujar Akbp Randi Ariana saat dikonfirmasi, Jumat, 29/3/2024

Randi menjelaskan, Tindakan pengamanan yang dilakukan Polres Metro Jakarta Barat bertujuan untuk memastikan kelancaran dan ketertiban dalam pelaksanaan ibadah bagi umat Kristen.

Dengan jumlah gereja yang cukup banyak dan tersebar di berbagai wilayah, kehadiran personel kepolisian diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi jemaat yang mengikuti ibadah.

Pihak kepolisian juga melakukan koordinasi yang baik dengan pihak gereja dan instansi terkait untuk menjaga keamanan selama rangkaian ibadah tersebut berlangsung.

Hal ini sebagai upaya preventif untuk mengantisipasi potensi gangguan atau kejadian yang dapat mengganggu kegiatan ibadah.

(Siehumas/Red)

Baca Juga :  Polsek Abiansemal Giatkan Patroli Dialogis, Sambangi Pasar Senggol Blahkiuh
Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Polres Jember Studi Tiru Layanan Kunjungan di Lapas Jember
Pererat Silaturahmi, Kapolri Buka Puasa Bersama Tokoh Ulama dan Elemen Masyarakat Banten
Polda Bali Gelar Shalat Ghaib dan Doa Bersama Atas Gugurnya Tiga Personel Polres Way Kanan Lampung
Tebar Kebaikan di Bulan Ramadhan, Polres Badung Gandeng Mahasiswa dan OKP Bagikan Takjil Untuk Warga
Bupati dan Wakil Bupati Badung Turun Langsung Tinjau Penertiban Kabel Internet Pada Ruas Jalan Di Seputaran canggu
Polda Bali Dapati Senjata Tajam Dan Miras Saat Giat Patroli Dan Sidak Malam
Satuan Samapta Hadirkan Rasa Aman di Taman Ayun Lewat Blue Light Patrol
Patroli Biru Unit Samapta Polsek Mengwi Sambangi Kantor BNI Kapal
Berita ini 36 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 17:49 WIB

Polres Jember Studi Tiru Layanan Kunjungan di Lapas Jember

Rabu, 19 Maret 2025 - 11:47 WIB

Pererat Silaturahmi, Kapolri Buka Puasa Bersama Tokoh Ulama dan Elemen Masyarakat Banten

Rabu, 19 Maret 2025 - 11:39 WIB

Polda Bali Gelar Shalat Ghaib dan Doa Bersama Atas Gugurnya Tiga Personel Polres Way Kanan Lampung

Minggu, 16 Maret 2025 - 20:16 WIB

Tebar Kebaikan di Bulan Ramadhan, Polres Badung Gandeng Mahasiswa dan OKP Bagikan Takjil Untuk Warga

Minggu, 16 Maret 2025 - 11:24 WIB

Bupati dan Wakil Bupati Badung Turun Langsung Tinjau Penertiban Kabel Internet Pada Ruas Jalan Di Seputaran canggu

Berita Terbaru

Hukum & kriminal

IPPAFest 2025: Panggung Kreativitas dan Harapan dari Balik Jeruji

Senin, 21 Apr 2025 - 16:55 WIB