Kediri Kota : Lensa Polri
Kapolres Kediri Kota AKBP. Wahyudi, S.I.K., M.H. mendampingi kunjungan Silaturohmi Ketua PBNU Prof. Dr. KH. Said Agil Siradj ke Kota Kediri, Kamis (7/10). Kunjungan tersebut dalam rangka silahturahmi dengan ke Pengasuh Pondok Pesantren Lirboyo dan Pondok Pesantren Al Falah Putri Ploso, Mojo.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Sekitar pukul 09.30 WIB, Prof. Dr. KH. Said Agil Siradj tiba di Pondok Lirboyo dan langsung menuju Aula Muktamar Lirboyo untuk mengisi pengajian Al Hikam. Di depan jemaah pengajian rutinan Kemis Legi, Prof. Dr. KH. Said Agil Siradj menjelaskan bahwa kedatangannya untuk bersilaturahmi dengan KH Anwar Mansur, pengasuh Ponpes Lirboyo.
Puluhan anggota Polres Kediri Kota melakukan pengamanan atas kunjungan Prof. Dr. KH. Said Agil Siradj yang disiagakan di dua lokasi, Ponpes Lirboyo dan Ponpes Al Falah Putri Kec. Mojo.
Selesai mengisi pengajian di Pondok Pesantren Lirboyo, Prof. Dr. KH Said Agil Siradj melakukan silahturahmi ke Pondok Pesantren Al Falah Putri Mojo.
Rombongan Ketua PBNU Pusat Prof Dr. KH. Said Agil Siradj disambut oleh Pengasuh Pendok Pesantren Al Falah Putri KH. Nurul Huda Djazuli (Gus Dah). Gus Abdur Rahman Al Kautsar putra KH. Nurul Huda Djazuli). Gus Fahim Royani (putra alm. KH. Fuad Mu’nim Dajzuli), KH. Abubakar Abdul Jalil (Gus Abb/Ketua PCNU Kota Kediri) dan Kapolres Kediri Kota AKBP Wahyudi, S.I.K., M.H.
Rombongan Ketua PBNU Pusat, terdiri dari Prof. Dr. KH Said Agil Siradj, KH. Mashudi Zuhud (Wakil Ketua PBNU), H. A. Helmy Faishal Zaini (Sekretaris PBNU) , Gus Nabil Harun (Ketua Umum Pagar Nusa dan Gus Malik (Kopasnas Pagar Nusa)
“Pelaksanaan Silaturahmi berlangsung dalam keadaan aman dan tertib serta tetap mematuhi protokol kesehatan,” kata Kapolres Kediri Kota AKBP Wahyudi, S.IK, M.H. (IM)