Minyak Goreng langka, Kapolres Lubuklinggau sidak Distributor dan Pasar

- Redaksi

Sabtu, 5 Maret 2022 - 12:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lubuklinggau — Untuk memantau ketersediaan minyak goreng dan harga dipasaran yang mengalami kelangkaan, Kapolres Lubuklinggau AKBP Harissandi S.I.K., M.H., bersama tim disperindag dan Pol PP Kota Lubuklinggau melakukan inspeksi mendadak ke gudang penyimpanan sembako yang berlokasi di Jln. Lingkar Utara dan sejumlah minimarket waralaba (Indomaret) diantaranya berlokasi di Jln. Jend. Sudirman Kel. Siring Agung serta di Jln. Ahmad Yani Kel. Megang, Jumat (04/03/2022).

Kapolres menuturkan, kegiatan ini bertujuan untuk memantau stok dan harga eceran minyak goreng yang saat ini langka di Pasaran kota Lubuklinggau, dan jika ditemukan penyimpangan atau penimbunan minyak tersebut akan kita beri sanksi tegas dan akan kita proses.

Baca Juga :  Polres Bangli Jaga Kesehatan Anggotanya, gelar Prolanis.

“Saya hari ini bersama tim Disperindag, Pol PP melakukan inspeksi stok dan harga eceran minyak goreng di pasaran. Para pedagang masih mempunyai stok minyak goreng, namun dengan harga pembelian lama, dan saat ini para masyarakat kota Lubuklinggau sudah merasa resah dengan kelangkaan minyak goreng. ”ungkapnya.

ADVERTISEMENT

Ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam kesempatan hari ini di beberapa pasar dan indomaret yang ada di Kota Lubuklinggau ramai di kunjungi masyarakat yang memburu minyak goreng, seperti tadi saat kita melaksanakan sidak, ada informasi bahwa terdapat kerumunan masyarakat di indomaret Kel. megang, kemudian kita langsung meluncur, dan sesampainya di indomaret ternyata benar banyak masyarakat yang berdesak deskan serta banyak masyarakat yang tidak memakai masker.

Baca Juga :  Bhabinkamtibmas Desa Kutuh Sambangi Proyek Villa, Imbau Buruh Jaga Keamanan

“Tadi kita membubarkan kerumunan masyarakat yang melakukan antrian membeli minyak goreng di indomaret Kel. Megang, untuk sementara indomaret yang menyediakan minyak goreng tersebut kita tutup demi menjaga keamanan dan mencegah kerumunan agar masyarakat terhindar dari covid varian terbaru yang saat ini meningkat,”Ujarnya.

Baca Juga :  Dua Pria Jadi Tersangka Kematian Wanita di Hotel Tangerang, Salah Satunya WNA Korea Selatan

Selain itu Kapolres Kota Lubuklinggau juga melakukan sosialisasi pelaksanaan prokes bagi pedagang dan pengunjung pasar Kota Lubuklinggau, Kita tidak boleh mengabaikan prokes.

“Tetap laksanakan 5M untuk mencegah penularan virus Covid-19. Selain itu saya harap semua warga ikut divaksin, dosis satu dan dua serta booster. Vaksin salah satu upaya kita untuk meningkatkan herd immunity. “tutup Kapolres.(*)

 

 

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Sat Resnarkoba Polres Jakpus Bongkar Jaringan Narkoba Internasional Aceh–Malaysia
Cemburu Buta Berujung Tragis, Polsek Kebon Jeruk Rekonstruksi Kasus Penganiayaan Suami oleh Istri Sendiri
Wujud Kepedulian, Kapolres Metro Tangerang Kota Gelar Jum’at Peduli di Polsek Benda
Ngopi Kamtibmas, Kapolres Metro Tangerang Kota Sapa Warga Sukasari
Polres Metro Tangerang Kota Gelar Bakti Sosial di Wilayah Kecamatan Tangerang, Salurkan 200 Paket Sembako kepada Warga
Polsek Kembangan Ungkap Kasus Pembunuhan Pekerja Proyek, Pelaku Ditangkap Kurang dari Sehari
Dua Pria Jadi Tersangka Kematian Wanita di Hotel Tangerang, Salah Satunya WNA Korea Selatan
Kapolsek Cengkareng Berikan Bimbingan dan Penyuluhan kepada Pelajar SMK PGRI 35 Jakarta
Berita ini 16 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 23 Oktober 2025 - 11:11 WIB

Sat Resnarkoba Polres Jakpus Bongkar Jaringan Narkoba Internasional Aceh–Malaysia

Selasa, 21 Oktober 2025 - 18:34 WIB

Cemburu Buta Berujung Tragis, Polsek Kebon Jeruk Rekonstruksi Kasus Penganiayaan Suami oleh Istri Sendiri

Jumat, 10 Oktober 2025 - 15:03 WIB

Wujud Kepedulian, Kapolres Metro Tangerang Kota Gelar Jum’at Peduli di Polsek Benda

Jumat, 10 Oktober 2025 - 14:50 WIB

Ngopi Kamtibmas, Kapolres Metro Tangerang Kota Sapa Warga Sukasari

Kamis, 9 Oktober 2025 - 10:46 WIB

Polres Metro Tangerang Kota Gelar Bakti Sosial di Wilayah Kecamatan Tangerang, Salurkan 200 Paket Sembako kepada Warga

Berita Terbaru