Pimpin Apel Pagi, Berikut Penekanan Kapolda Kaltim Kepada Personil

- Redaksi

Senin, 7 Maret 2022 - 11:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BALIKPAPAN — Kapolda Kaltim Irjen. Pol. Drs. Imam Sugianto, M.Si., memimpin pelaksanaan apel pagi dalam mengawali tugas untuk memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat, yang diikuti seluruh personil polri dan ASN Polda Kaltim di Lapangan Mapolda Kaltim, Senin (07/03/2022).

Kegiatan Apel Pagi ini dihadiri pula oleh Wakapolda Kaltim Brigjen. Pol. Drs. Hariyanto, S.H., M.Hum., Irwasda Polda Kaltim Kombes Pol. Drs. Jefrianus Endolemba Torunde, S.I.K, dan para pejabat utama Polda Kaltim.

Baca Juga :  Kompolnas Kunjungi Polda NTB dan Polres Lombok Barat

Kapolda Kaltim menyampaikan beberapa penekanan dalam apel pagi tersebut, diantaranya terkait pengamanan pembangunan Ibu Kota Negara, Kapolda Kaltim meminta Karo Ops dan Dir Samapta untuk segera merencanakan pembangunan posko-posko pengamanan semi permanen disekitar wilayah IKN.

Selanjutnya, terkait atensi Presiden RI pada saat Rapim TNI-Polri sebelumnya, Kapolda Kaltim kembali mengingatkan kepada seluruh personil agar bisa lebih disiplin dan bijak dalam menggunakan sosial media.


Penanggulangan Covid-19 juga tak luput dari atensi Kapolda Kaltim, dirinya mengingatkan personil untuk memantau perkembangan kasus yang ada di wilayah Kaltim.

Baca Juga :  Sinergi Bhabinkamtibmas, Babinsa, dan Pecalang dalam Pengamanan Upacara Pengabenan

Kapolda berharap dimana pun kita beraktivitas tetap ikuti protokol kesehatan dan segera lakukan vaksinasi 1,2 dan booster guna membantu mengakhiri pandemi Covid-19.

“Tetap menjaga kebersihan diri mulai pemakaian masker,cuci tangan dan jalani pola hidup sehat,” pungkasnya.(*)

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Analis Puji Langkah Humanis Kakorlantas Polri Utamakan Keselamatan Warga di Operasi Zebra 2025
Polda Metro Jaya Mengerahkan tim Penjinak bom (jibom) Untuk Menyelidiki penyebab Ledakan di SMAN 72
Polda Metro Jaya Tetapkan 8 Tersangka Kasus Ijazah Palsu Jokowi
Orang Tua Senang Anaknya Dapat MBG dari SPPG Polda Metro: Menu Variatif
Polda Metro Jaya Pastikan Pemenuhan Gizi Masyarakat Lewat Operasional Dapur SPPG Polri
Kapolda Metro Jaya Tinjau SPPG Polri Palmerah, Pastikan Siap Beroperasi 99,9 Persen
Polda Metro Jaya Beri Insentif 500 Ribu kepada Driver Ojol jika Laporkan Aksi Kriminal
Kombes Edy Suranta Sitepu Ditunjuk Polri Dirkrimsus Polda Metro Jaya
Berita ini 12 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 16 November 2025 - 17:57 WIB

Analis Puji Langkah Humanis Kakorlantas Polri Utamakan Keselamatan Warga di Operasi Zebra 2025

Jumat, 7 November 2025 - 22:46 WIB

Polda Metro Jaya Mengerahkan tim Penjinak bom (jibom) Untuk Menyelidiki penyebab Ledakan di SMAN 72

Jumat, 7 November 2025 - 18:37 WIB

Polda Metro Jaya Tetapkan 8 Tersangka Kasus Ijazah Palsu Jokowi

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 21:55 WIB

Orang Tua Senang Anaknya Dapat MBG dari SPPG Polda Metro: Menu Variatif

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 17:37 WIB

Polda Metro Jaya Pastikan Pemenuhan Gizi Masyarakat Lewat Operasional Dapur SPPG Polri

Berita Terbaru