Kapolres Paser Pimpin Sertijab Kabag Ops dan Kapolsek Tanjung Harapan

- Redaksi

Selasa, 12 April 2022 - 10:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Paser – Kepala Kepolisian Resor Paser AKBP Kade Budiyarta, S.I.K., pimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) dijajaran Polres Paser, Senin (11/04/2022), sore.

Sertijab tersebut diwarnai dengan pengucapan sumpah janji serta penandatanganan berita acara sertijab dan berita acara fakta integritas yang di saksikan oleh Kapolres, para PJU dan seluruh personel Polres Paser.

Adapun jabatan yang akan diserah terimakan yaitu Kabagops yang sebelumnya diemban KOMPOL Suwarno, S.H, M.H, digantikan oleh KOMPOL Mochamad Rezsa Adiatulloh, S.H, S.I.K, M.H, yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit 3 Subdit 1 Ditintelkam Polda Kaltim.

Jabatan Kapolsek Tanjung Harapan yang sebelumnya dijabat IPDA Slamet Hafidin, S.H, digantikan oleh IPDA Ahmad Hasanudin, S.H, yang sebelumnya menjabat Kanit Pidum Satreskrim Polres Paser.

Dalam sambutannya, Kapolres Paser mengungkapkan mutasi yang dilaksanakan ini merupakan hal yang biasa sebagai penyegaran bagi organisasi Polri dan pejabat yang di mutasi.

Baca Juga :  Kapolsek Bangli Pantau Kunjungan Wisatawan di Obyek Desa Wisata Penglipuran

“Pejabat yang ada di dalam organisasi selalu berganti, tapi organisasi harus tetap berjalan siapapun yang mengawakinya,” katanya.

Kepada pejabat lama, Kapolres mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan kerjasama yang dijalin selama bertugas di Polres Paser.

“Terima kasih atas segala yang diberikan untuk Polres Paser, semoga sukses di tempat yang baru dan dimanapun kita bertugas tali silaturahmi jangan sampai putus,” pesannya.

Selanjutnya Kapolres memberikan ucapan selamat datang dan selamat bertugas kepada Pejabat Baru serta meminta untuk segera menyesuaikan dalam pelaksanaan tugas.

Baca Juga :  Polsek Kuta Utara Tingkatkan Patroli Cegah Aksi Kejahatan Di Jalan Berawa.

“Saya ucapkan selamat kepada anggota yang mendapatkan jabatan baru, semoga amanah dan segera bisa beradaptasi guna mendukung program program Polres Paser, terkhusus tugas dalam penanganan Covid-19 yang hingga saat ini masih terus kita gencarkan,” ucap Kade Budiyarta.

“Terakhir, tentunya dengan pengalaman saudara bertugas pada tempat sebelumnya dapat memberikan yang terbaik untuk Institusi Kepolisian khususnya Polres Paser,” tutupnya.(*)

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kombes Pol Twedi Aditya Bennyahdi Ajak Warga Grogol Petamburan Jadikan Poskamling Sebagai Garda Terdepan Kamtibmas
Belajar Tertib dan Aman Bersama Polisi, Tawa Ceria Anak TK Regina Caeli Warnai Polsek Kembangan
Kapolres Metro Tangerang Kota Ajak Generasi Muda Perangi Narkoba melalui Edukasi dan Sosialisasi P4GN
Kapolres Metro Tangerang Kota Silaturahmi dengan Elemen Serikat Buruh, Wujud Sinergi Jaga Kondusivitas Daerah
Polsek Perbaungan Gerak Cepat Respon Call Centre 110 Bantu Warga Lansia yang Alami Sesak Napas di Depan Kantor Polisi
Pelayanan SKCK di Polres Metro Jakarta Barat Mudah dan Cepat, Buat Warga Terbantu
Tak Perlu Antre, Polresta Pati Hadirkan Layanan SKCK Full Online
Ngopi Kamtibmas, Kapolres Kombes Pol Jauhari Ajak Masyarakat Bersama Polri Cegah Kejahatan dan Narkoba
Berita ini 27 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 12 November 2025 - 20:27 WIB

Belajar Tertib dan Aman Bersama Polisi, Tawa Ceria Anak TK Regina Caeli Warnai Polsek Kembangan

Rabu, 12 November 2025 - 20:20 WIB

Kapolres Metro Tangerang Kota Ajak Generasi Muda Perangi Narkoba melalui Edukasi dan Sosialisasi P4GN

Rabu, 12 November 2025 - 20:18 WIB

Kapolres Metro Tangerang Kota Silaturahmi dengan Elemen Serikat Buruh, Wujud Sinergi Jaga Kondusivitas Daerah

Jumat, 7 November 2025 - 22:05 WIB

Polsek Perbaungan Gerak Cepat Respon Call Centre 110 Bantu Warga Lansia yang Alami Sesak Napas di Depan Kantor Polisi

Senin, 3 November 2025 - 17:02 WIB

Pelayanan SKCK di Polres Metro Jakarta Barat Mudah dan Cepat, Buat Warga Terbantu

Berita Terbaru