Selamat, Irjen Pol Verdianto Iskandar Resmi Jabat Kapolda Sulbar

- Redaksi

Jumat, 22 April 2022 - 18:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA — Setelah menjabat lebih dari 2 tahun sebagai Kapolda Sulbar, kini tongkat estafet kepemimpinan orang nomor satu di Polda Sulbar tersebut berpindah dari Irjen Pol Eko Budi Sampurno kepada Irjen Pol Verdianto Iskandar Biticaca.

Sesuai dengan Surat telegram Kapolri Nomor ST/747/IV/KEP/2022 tertanggal 13 April 2022, Irjen Pol Eko Budi Sampurno mendapat promosi jabatan sebagai Wakil Kepala lembaga pendidikan dan Pelatihan Polri (Waka Lemdiklat) sedangkan yang mengisi jabatan Kapolda Sulbar adalah Mantan Kepala Korps Polairud Baharkam Polri Irjen Pol Verdianto Iskandar Bitikaka.

Baca Juga :  Kapolres Majene Kembali Pastikan Seluruh Randis Siap dan Layak Pakai

Pelantikan Irjen Pol Verdianto Iskandar Bitikaka yang merupakan putra asli Sulawesi ini dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Aula Rupatama Mabes Polri, Jumat (22/04/22).

ADVERTISEMENT

Ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Jenderal bintang dua ini lahir di Makassar pada tahun 1967 dan merupakan jebolan Akademi Kepolisian tahun 1988 yang banyak memiliki pengalaman di bidang Brimob.

Dari rekam jejaknya, Verdianto dikenal tegas dalam melaksanakan tugas namun  ramah kepada Masyarakat dan sangat dekat serta bertanggung jawab kepada Anak buahnya

Baca Juga :  Disiplin Prokes Terus Digalakkan Polres Majene, Tekan Penyebaran Virus

Untuk jabatan Kapolda, Irjen Pol Verdianto mengikuti jejak dua putra Toraja lainnya, yakni Irjen Pol Matius Salempang (mantan Kapolda Sulsel dan Kapolda Kaltim) serta Irjen Pol Aris Budiman Bulo, yang saat ini menjabat Kapolda Kepulauan Riau (Kepri).

Sejumlah jabatan strategis pernah diduduki Irjen Pol Verdianto Iskandar Bitticaca, diantaranya Kasat Brimob Polda DIY tahun 2002, Kapolres KP3 Belawan Polda Sumut tahun 2007 Juga Kapolres Binjai Polda Sumut tahun 2007.

Baca Juga :  Binrohtal Rutin Polres Majene Bahas Penggugur Dosa

Selain itu ia juga pernah menjabat sebagai Kasat Brimob Polda Sumut pada 2008, Kasat III/Pelopor Korbrimob Polri pada 2011, Karo Ops Polda Sulteng pada 2013, dan Dirlantas Polda Jatim pada 2014.

Verdianto juga pernah bekerja di Polda Metro Jaya sebagai Kepala Biro Operasional pada 2016. Dua tahun jabatan itu ia emban, hingga pada 2018 ia ditugaskan sebagai Danpaspelopor Korbrimob Polri. Sedangkan jabatan Kakorpolairud Baharkam Polri didudukinya sejak 3 Agustus 2020.(Fathir)

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Pererat Silaturahmi, Kapolri Buka Puasa Bersama Tokoh Ulama dan Elemen Masyarakat Banten
Polda Bali Gelar Shalat Ghaib dan Doa Bersama Atas Gugurnya Tiga Personel Polres Way Kanan Lampung
Tebar Kebaikan di Bulan Ramadhan, Polres Badung Gandeng Mahasiswa dan OKP Bagikan Takjil Untuk Warga
Bupati dan Wakil Bupati Badung Turun Langsung Tinjau Penertiban Kabel Internet Pada Ruas Jalan Di Seputaran canggu
Sambut Ramadhan 1446 H, Kapolres Badung Kembali Bagikan Takjil Untuk Warga
Polda Bali Dapati Senjata Tajam Dan Miras Saat Giat Patroli Dan Sidak Malam
Satuan Samapta Hadirkan Rasa Aman di Taman Ayun Lewat Blue Light Patrol
Patroli Biru Unit Samapta Polsek Mengwi Sambangi Kantor BNI Kapal
Berita ini 352 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 11:47 WIB

Pererat Silaturahmi, Kapolri Buka Puasa Bersama Tokoh Ulama dan Elemen Masyarakat Banten

Rabu, 19 Maret 2025 - 11:39 WIB

Polda Bali Gelar Shalat Ghaib dan Doa Bersama Atas Gugurnya Tiga Personel Polres Way Kanan Lampung

Minggu, 16 Maret 2025 - 20:16 WIB

Tebar Kebaikan di Bulan Ramadhan, Polres Badung Gandeng Mahasiswa dan OKP Bagikan Takjil Untuk Warga

Minggu, 16 Maret 2025 - 11:24 WIB

Bupati dan Wakil Bupati Badung Turun Langsung Tinjau Penertiban Kabel Internet Pada Ruas Jalan Di Seputaran canggu

Senin, 10 Maret 2025 - 17:38 WIB

Sambut Ramadhan 1446 H, Kapolres Badung Kembali Bagikan Takjil Untuk Warga

Berita Terbaru

Berita Polres

Polres Jember Studi Tiru Layanan Kunjungan di Lapas Jember

Sabtu, 19 Apr 2025 - 17:49 WIB

Hukum & kriminal

Lapas Jember Gelar PORSENI, Peringati HBP ke 61

Kamis, 17 Apr 2025 - 20:36 WIB

Nasional

Lapas Jember Berbagi Kebahagian dengan Penarik Becak

Selasa, 15 Apr 2025 - 19:57 WIB