Wakapolda Jateng Buka Pendidikan Calon Bintara Gelombang II 2022, Sebanyak 535 Siswa

- Redaksi

Senin, 25 Juli 2022 - 18:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakapolda Jateng Buka Pendidikan Calon Bintara Gelombang II 2022,  Sebanyak 535 Siswa

 

Banyumas, — Lensapolri.com — Polda Jateng secara resmi membuka pendidikan pembentukan Bintara Polri gelombang II tahun 2022, di Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Jateng, di Purwokerto Timur, Kabupaten Banyumas, pada Senin (25/7/2022)

ADVERTISEMENT

Ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pembukaan pendidikan dipimpin langsung oleh Wakapolda Jateng Brigjen Pol Abioso Seno Aji. Ada 535 siswa yang bakal dibentuk menjadi Bintara Polri.

Pendidikan pembentukan secara simbolis ditandai dengan pemotongan rambut dan penyiraman air bunga kepada empat perwakilan siswa.

Baca Juga :  Kapolda Kaltim Hadiri Vicon Vaksinasi Massal Serentak di Gedung Dome Balikpapan

Wakapolda Jateng Brigjen Abioso mengatakan 535 siswa bernama Resimen Satya Rahandika. Ia mengucapkan selamat kepada 535 siswa yang telah lulus seleksi pendaftaran anggota Polri.

 

“Keberhasilan ini tentu merupakan anugerah dan karunia dari Tuhan. Kelulusan seleksi ini juga tentu hasil perjuangan anda dan dukungan dari orang tua serta keluarga,” kata Brigjen Abioso.

Ia meminta para siswa agar nantinya benar-benar mengikuti pendidikan dengan serius. Tak boleh ada kata menyerah.

“Para siswa sekalian nantinya bakal dihadapkan dengan rangkaian kegiatan pendidikan yang cukup berat dan melelahkan. Saya yakin anda semua mampu menyelesaikan masa pendidikan ini,” tegasnya

Baca Juga :  Persiapan Fisik dan Disiplin Lewat Latihan Baris Berbaris

Dia menuturkan 535 siswa ini bakal ditempa di SPN Polda Jateng selama lima bulan. Ia menyebut pendidikan menjadi aspek penting dalam mempersiapkan SDM Polri yang unggul dalam era Police 4.0.

“Apalagi bintara adalah garda terdepan dalam memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat,” terang dia

Ia menegaskan masa pendidikan yang singkat ini harus dirancang secara baik dan benar, dengan prinsip mengutamakan kualitas dan memberikan porsi yang lebih besar pada kegiatan praktek agar hasil sesuai yang diharapkan

Baca Juga :  Hadiri Silaturahmi Bersama Media, Kapolresta Ini Salah Satu Cara Memelihara Hubungan Baik

Brigjen Abioso pun berpesan kepada para pendidik, instruktur dan pengasuh di SPN Polda Jateng agar membina para siswa dengan baik

“Saya titipkan para siswa calon bintara untuk dilatih, dibimbing, dan dididik secara baik. Siapkan dengan optimal kurikulum Presisi terutama terkait demokratisasi, globalisasi, revolusi industri, digital talent, penanganan kebencanaan, wawasan kebangsaan dan cinta tanah air,” pungkas dia

Pewarta :: Sinyo adi

Red :: Rhamdan

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Refleksi Akhir Tahun Pemasyarakatan: Kalapas Jember Soroti “Back to Basic” untuk Perkuat Kinerja
Jelang Tahun Baru TPI Kamal Muara Diserbu Warga Jakarta
Unit Intelkam Polsek Bangli Intensif Monitoring Stok dan Harga Sembako Jelang Pergantian Tahun
Kapolres Bangli Pimpin Upacara Gerbang Pora Purnabakti Personel Polres Bangli, Wujud Penghormatan atas Pengabdian Tanpa Batas
Bhabinkamtibmas Hadir sebagai Narasumber, Perkuat Sinergi Menuju Tahun Baru 2026 yang Kondusif
Polsek Bangli Pantau Kunjungan Wisatawan Jelang Nataru di Desa Wisata Penglipuran
DLH Kabupaten Tangerang Kerahkan Alat Berat Bersihkan Sampah di Bawah Jembatan Kali Dadap
DLH kabupaten Tangerang Mulai Bersihkan Tumpukan Sampah Dibawah Jembatan Kali Dadap
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 31 Desember 2025 - 23:32 WIB

Refleksi Akhir Tahun Pemasyarakatan: Kalapas Jember Soroti “Back to Basic” untuk Perkuat Kinerja

Rabu, 31 Desember 2025 - 17:52 WIB

Jelang Tahun Baru TPI Kamal Muara Diserbu Warga Jakarta

Rabu, 31 Desember 2025 - 15:19 WIB

Unit Intelkam Polsek Bangli Intensif Monitoring Stok dan Harga Sembako Jelang Pergantian Tahun

Rabu, 31 Desember 2025 - 15:12 WIB

Kapolres Bangli Pimpin Upacara Gerbang Pora Purnabakti Personel Polres Bangli, Wujud Penghormatan atas Pengabdian Tanpa Batas

Rabu, 31 Desember 2025 - 15:02 WIB

Bhabinkamtibmas Hadir sebagai Narasumber, Perkuat Sinergi Menuju Tahun Baru 2026 yang Kondusif

Berita Terbaru