Gelar Operasional di Polres Pelalawan, Kapolda Riau Irjen Iqbal : Pahami Mekanisme Perusahaan Untuk Lakukan Strategi Pengamanan Kepolisian

- Redaksi

Selasa, 7 Maret 2023 - 08:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PELALAWAN

Mengusung tema ‘Polda Riau Siap Mewujudkan Polri Yang Melayani’ kepolisian Daerah Riau melaksanakan Gelar Operasional dan Pembinaan di Hotel Unigraha, Kompleks PT. RAPP, pada Senin (6/3/2023). Gelar yang dilaksanakan Polda Riau ini diikuti oleh seluruh Pejabat Utama Polda Riau termasuk Kapolres, Kabag dan Kasat jajaran Polres se-Riau.

Hal tersebut disampaikan oleh orang nomor satu di jajaran Kepolisian Daerah Riau, Irjen. Pol. Muhammad Iqbal, pada media ini, Senin (6/3/2023). Menurutnya, Gelar ini dalam terminologi kepolisian, adalah melakukan pembinaan dan rasa profesional bagi seorang Polri.

ADVERTISEMENT

Ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Ini adalah rapat yang diikuti seluruh Pejabat Utama Polda Riau, dan seluruh Kapolres jajaran Polda Riau, juga mengajak Intel, Sabhara, Kabag Ops, Reserse Kriminal dan lainnya,” katanya.

Baca Juga :  Gelar Tasyakur, Bupati Imron: Kita Harus Selalu Ingat Jasa Para Pahlawan

Dia mengatakan ini juga adalah acara rutin bulanan untuk mengevaluasi kerja kepolisian setiap bulannya. Jadi kalau ini awal bulan Maret maka Kepolisian meng-anev kerja-kerja bulan Februari.

“Dengan evaluasi bulanan ini harapannya tentu akan lebih baik lagi kerja-kerja kami di bulan berikutnya,” ujarnya.

Diakuinya, bahwa sengaja dirinya memilih di berbagai lokasi strategis yang ada di Riau. Misalnya, bulan lalu pihaknya memilih melakukan Gelar Operasional dan Pembinaan di Pertamina Hulu Rokan.

“Hari ini kami memilih di RAPP, karena sekaligus kami ingin mempelajari mekanisme dari perusahaan-perusahaan itu. Sehingga kami tahu betul posisi dan strategi apa yang harus kami lakukan guna melakukan tugas-tugas kepolisian di berbagai perusahaan untuk menjamin keamanannya. Ini adalah obyek vital nasional. Dan obyek-obyek nasional harus kami lindungi,” tandasnya.

Baca Juga :  Dukung Pemberantasan Pungli dan Korupsi, Direktur PT Tribrata Nusantara Pers Lounching Media Online Saber Pungli Indonesia

Kapolda Riau menyatakan kekagumannya pada PT RAPP. Apalagi dirinya bersama PJU Polda Riau dan para Kapolres sempat diajak berkeliling untuk melihat langsung mekanisme yang ada di perusahaan ini. Dijelaskan juga berbagai wawasan, riset and development, perjalanan dari awal berdiri perusahaan sampai hari ini.

“Dari awal tahun 1943 yang hanya puluhan juta jiwa saja di Pangkalankerinci sampai hari lebih dari ratusan ribu jiwa, yang sudah menyerap tenaga kerja puluhan ribu serta menyumbang bagi devisa negara luar biasa juga. Dan ini merupakan investasi yang harus kami jaga, bahwa stabilitas keamanan dalam negeri dan kamtibmas menjadi salah satu variabel paling penting yang harus kami jaga di perusahaan aset vital nasional ini,” ujarnya.

Baca Juga :  Jumat Curhat, Buruh Proyek Minta Galakkan Patroli Malam Hari

Artinya, lanjutnya, pihaknya bukan hanya sekedar rapat saja tapi pihaknya mempunyai wawasan. Karena semua mesin-mesin Kepolisian, dari mulai Bhabinkamtibmas, Polsek-Polsek, dan Kapolres bergerak bersama-sama berkolaborasi dengan stake holder untuk melakukan proses keamanan, pengamanan dan bayangan dengan masyarakat yang paling penting,” tegasnya.

Disiinggung soal output yang ingin dihasilkan Polda Riau dengan digelarnya anev ini, Iqbal secara tegas menyatakan ingin meningkatkan kinerja Kepolisian. Dalam rangka gangguannya kamtibmas, melakukan perlindungan, memaksimalkan perlindungan dan pengayoman pada masyarakat dan menegakkan hukum yang berkeadilan.

“Intinya, Anev itu kami melakukan evaluasi. Kerja-kerja kami harus lebih baik. Pada dasarnya, anev ini kami lakukan tiap hari dengan berbagai kunjungan kami ke masyarakat, meminta koreksi juga input mana-mana yang harus kami perbaiki,”terangnya.(syamsir)

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Ketua PSHT Cabang Lamongan, M. Supriyono, Resmi Mengundurkan Diri dari Aliansi Alam Bersatu
Polri Lanjutkan Pendampingan Psikologi dan Pemulihan Pasca Ledakan SMAN 72 Jakut
Wabup Intan Buka Car Free Day dan Kampanye TOSS TBC: Temukan, Obati, Sampai Sembuh
Kapolres Metro Tangerang Kota bentuk “Ojol Mart Mitra Polri”.
Kapolda beri penghargaaan Anggota Teladan Polres Metro Tangerang Kota
Ngopi Kamtibmas, Kapolres Kombes Pol Jauhari Ajak Masyarakat Bersama Polri Cegah Kejahatan dan Narkoba
Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu, Polres Metro Jakarta Barat Gelar Upacara Hari Sumpah Pemuda
Harry Prasetyo: Kolaborasi BRI x Kidz Station Jadi Komitmen Hadirkan Pengalaman Positif
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 9 November 2025 - 20:33 WIB

Polri Lanjutkan Pendampingan Psikologi dan Pemulihan Pasca Ledakan SMAN 72 Jakut

Minggu, 9 November 2025 - 20:29 WIB

Wabup Intan Buka Car Free Day dan Kampanye TOSS TBC: Temukan, Obati, Sampai Sembuh

Rabu, 5 November 2025 - 12:03 WIB

Kapolres Metro Tangerang Kota bentuk “Ojol Mart Mitra Polri”.

Kamis, 30 Oktober 2025 - 20:39 WIB

Kapolda beri penghargaaan Anggota Teladan Polres Metro Tangerang Kota

Kamis, 30 Oktober 2025 - 20:37 WIB

Ngopi Kamtibmas, Kapolres Kombes Pol Jauhari Ajak Masyarakat Bersama Polri Cegah Kejahatan dan Narkoba

Berita Terbaru