Korban Penganiayaan Hingga Meninggal Dunia, Terduga Pelaku Diamankan Satreskrim Polres Loteng

- Redaksi

Kamis, 16 Maret 2023 - 13:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LENSAPOLRI.COM, LOMBOK TENGAH, NTB – Terduga pelaku penganiayaan yang mengakibatkan korban meninggal dunia di Desa Janapria, Kecamatan Janapria, Kabupaten Lombok Tengah diamankan Satreskrim Polres Lombok Tengah pada Rabu 15/03/2023.

Terduga pelaku inisial S, laki laki, 32 tahun alamat Desa Janapria, Kecamatan Janapria, Kabupaten Lombok Tengah.

Korban inisial DI, laki laki, 26 tahun, alamat Desa Janapria, Kecamatan Janapria Kabupaten Lombok Tengah.

ADVERTISEMENT

Ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolres Lombok Tengah AKBP Irfan Nurmansyah, SIK, MM melalui Kasat Reskrim Polres Lombok Tengah IPTU Redho Rizki Pratama, S.Tr.K dalam keterangan resminya membenarkan pengamanan terhadap terduga pelaku

Baca Juga :  Menyukseskan Acara Natal, Lapas Labuhan Ruku Kanwil Kemenkumham Sumut Laksanakan Rapat Panitia Natal 2023

IPTU Redho Rizky Pratama menyampaikan kronologis kejadiannya bahwa pada Rabu 15/03/2023, sekitar pukul 09.00 wita, terduga pelaku datang bertamu ke rumah korban dan diterima oleh kakak korban inisial DS yang merupakan kakak korban sekaligus sebagai saksi.

Kakak korban kemudian pergi membuatkan kopi untuk terduga pelaku dan ketika kakak korban sedang mempersiapkan kopi di dapur, tiba-tiba tanpa diketahui kakak korban, pelaku masuk ke kamar korban dan langsung melakukan tindakan penganiayaan yang saat itu korban sedang tertidur.

Mengetahui kejadian tersebut, kakak korban bersama saksi lainnya langsung membawa korban ke Puskesmas Janapria.

Baca Juga :  Pemasangan Plang Kantor Bersama di Rupbasan Kelas I Medan, Tanda Resmi Alih Fungsi Gedung

Berdasarkan hasil pemeriksaan petugas Medis Puskesmas Janapria, bahwa korban mengalami luka robek pada leher sebelah kiri dengan pembuluh darah besar putus.

“Pada saat pelaksanaan penanganan Medis, Korban dinyatakan meninggal dunia” Kata Kasat Reskrim.

Mendapatkan laporan tentang kejadian tersebut Kapolsek Janapria bersama anggota langsung menuju TKP untuk mengamankan TKP dan terduga pelaku serta menghubungi Satreskrim Polres Lombok Tengah.

Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara motif terduga pelaku melakukan pembunuhan karena memiliki dendam kepada korban sebab mengingat enam tahun yang lalu terduga pelaku diberi air minum yang diduga oleh pelaku merupakan air bekas mandikan mayat sehingga pelaku sering sakit tenggorokan, serta sering di-bully oleh korban dan rekan rekan korban.

Baca Juga :  Semarak HDKD, Lapas Kelas I Medan Ramaikan Jalan Sehat Kanwil Kemenkumham Sumut

Sementara itu dari pihak keluarga korban menolak untuk dilakukan Outopsi yang dibuktikan dengan menandatangani surat penolakan dan langsung membawa Jenazah untuk dimakamkan.

“Saat ini terduga pelaku bersama barang bukti berupa pisau milik terduga pelaku telah diamankan di Satreskrim Polres Lombok Tengah untuk dilakukan proses hukum lebih lanjut” tutup IPTU Redho Rizky Pratama.

( ZA )

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Evaluasi dan Motivasi Personel, Wakapolres Badung Pimpin Apel Pagi
Bhabinkamtibmas Dalung Amankan Ibadah Minggu Di Gereja Galang Buana. 
Polsek Kuta Utara Jamin Keamanan Dan Kenyamanan Kejuaraan Pencak Silat Di Gor Purna Krida
Berikan Pelayanan Kepada Masyarakat Personil Polsek Mengwi Tergelar Sepanjang Jalur Lakukan Pengaturan Lalin
Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polsek Mengwi Laksanakan Blue Light Patrol Secara Intensif
Hadir di Tengah Masyarakat, Patroli Biru Polres Badung Jaga Keamanan Dini Hari
Antisipasi C3, Unit Raimas Polres Badung Patroli Malam di Kawasan Dalung
SIM Keliling Polres Badung, Solusi Praktis Perpanjang SIM
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 5 Januari 2026 - 08:57 WIB

Evaluasi dan Motivasi Personel, Wakapolres Badung Pimpin Apel Pagi

Senin, 5 Januari 2026 - 08:48 WIB

Bhabinkamtibmas Dalung Amankan Ibadah Minggu Di Gereja Galang Buana. 

Senin, 5 Januari 2026 - 08:45 WIB

Polsek Kuta Utara Jamin Keamanan Dan Kenyamanan Kejuaraan Pencak Silat Di Gor Purna Krida

Senin, 5 Januari 2026 - 08:32 WIB

Berikan Pelayanan Kepada Masyarakat Personil Polsek Mengwi Tergelar Sepanjang Jalur Lakukan Pengaturan Lalin

Senin, 5 Januari 2026 - 08:28 WIB

Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polsek Mengwi Laksanakan Blue Light Patrol Secara Intensif

Berita Terbaru

Berita Polres

Evaluasi dan Motivasi Personel, Wakapolres Badung Pimpin Apel Pagi

Senin, 5 Jan 2026 - 08:57 WIB