Wakil Bupati Alor NTT Meninggal Dunia

- Redaksi

Minggu, 7 Mei 2023 - 18:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

NTT- Kabar duka menyelimuti warga di Nusa Tenggara Timur. Pasalnya, Wakil Bupati Alor, Nusa Tenggara Timur, Imran Duru (66), meninggal dunia di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta Pusat. Imar diduga meninggal dunia akibat serangan jantung setelah jatuh di kamar hotel di Jakarta.Kabar duka itu disampaikan Sekretaris Daerah Kabupaten Alor Sony O. Alelang seperti dilansir Antara, Minggu (7/5/2023).

“Wakil Bupati Imran Duru sebelumnya jatuh dalam kamar hotel, sehingga dilarikan ke RSPAD Gatot Soebroto. Namun, baru lima menit berada di rumah sakit beliau meninggal dunia,” kata Sekretaris Daerah Kabupaten Alor Sony O. Alelang.

Imran Duru disebut berada di Jakarta sejak Kamis (4/5) untuk menghadiri undangan dari Direktorat Jenderal (Ditjen) Politik dan Pemerintahan Umum Kementerian Dalam Negeri.

Dia menghadiri Peluncuran dan Dialektika Buku Etika Pemerintahan’ di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta.

Imran Duru disebut berada di Jakarta sejak Kamis (4/5) untuk menghadiri undangan dari Direktorat Jenderal (Ditjen) Politik dan Pemerintahan Umum Kementerian Dalam Negeri. Dia menghadiri ‘Peluncuran dan Dialektika Buku Etika Pemerintahan’ di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta.

“Setelah ajudan membuka TV lalu keluar kamar hotel, beberapa saat kemudian terdengar suara orang terjatuh dari dalam kamar; sehingga beberapa petugas hotel membuka kamar dan menemukan Wakil Bupati Imran Duru sudah dalam posisi tergeletak di lantai. Ajudan dan beberapa petugas hotel langsung membawa Imran ke RSPAD Gatot Soebroto dan sekitar lima menit di ruangan IGD, beliau meninggal,” jelas Sony.

Baca Juga :  Laksamana TNI (Purn) Sumardjono Ketum HNSI bertemu dengan Menteri Hukum dan Ham Yasonna Laoly

Rencananya Imran Duru akan pulang ke Alor melalui Kupang pada Senin dini hari (8/5). Dia akan diterbangkan menggunakan pesawat komersil.

Sony menjelaskan, Imran Duru sempat lari-lari pagi di sekitar hotel Minggu pagi tadi. Usai berolahraga, Imran kemudian masuk ke kamar hotelnya.
Sony mengatakan masyarakat Kabupaten Alor kehilangan atas meninggalnya Wakil Bupati Imran Duru. Imran Daru sendiri telah 9 tahun mendampingi Bupati Alor Amon Djobo.

“Selama sembilan tahun menjadi wakil bupati, mendampingi Bupati Amon Djobo, tidak terdengar ada gesekan atau masalah dengan Bupati Alor Amon Djobo. Keduanya memimpin Kabupaten Alor dengan sukses dan aman,” ujar Sony O. Alelang.

Imran Duru diketahui memiliki riwayat penyakit jantung. Imar Duru disebut secara rutin melakukan pemeriksaan medis terkait jantungnya.

(***)

Berita Terkait

Simulasi Pemilu Di Jakbar, Sinergi Polri KPU dan Bawaslu Sambut Pilkada 2024
Sinergi Bea Cukai dan Polri Kembali Ungkap Clandestine Lab Jaringan Tiongkok di Bali
Bea Cukai dan Polri Gagalkan Peredaran 7 Juta Batang Rokok Ilegal melalui Tanjung Perak
Bank Aceh Salurkan Rp70 Miliar Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya hingga November 2024November 2024
Dukung Ketahanan Pangan Lapas Pancur Batu Gelar Penaburan 2500 Ekor Benih Ikan Mas
Kanwil Kumham Sumut Tandatangani Nota Kesepahaman Bersama Rumah Sakit Bhayangkara TK II Medan
KICK OFF MEETING PELAKSANAAN AUDIT TRANSISI KEMETERIAN HUKUM DAN HAM
Kolaborasi DJKI, Kokek Consulting, dan Kemenkumham Sumut Gelar Survei IKM untuk Peningkatan Kualitas Layanan KI di Sumut
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 16:20 WIB

Simulasi Pemilu Di Jakbar, Sinergi Polri KPU dan Bawaslu Sambut Pilkada 2024

Rabu, 20 November 2024 - 23:07 WIB

Sinergi Bea Cukai dan Polri Kembali Ungkap Clandestine Lab Jaringan Tiongkok di Bali

Rabu, 20 November 2024 - 03:06 WIB

Bea Cukai dan Polri Gagalkan Peredaran 7 Juta Batang Rokok Ilegal melalui Tanjung Perak

Rabu, 20 November 2024 - 00:07 WIB

Bank Aceh Salurkan Rp70 Miliar Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya hingga November 2024November 2024

Selasa, 19 November 2024 - 18:37 WIB

Dukung Ketahanan Pangan Lapas Pancur Batu Gelar Penaburan 2500 Ekor Benih Ikan Mas

Berita Terbaru

Berita Polres

Samapta Polsek Mengwi Imbau Pedagang Pasar Tradisional

Kamis, 21 Nov 2024 - 11:15 WIB