Edukasi Kamseltibcarlantas, Polantas di Kota Sukabumi Bagikan Leaflet, Helm Hingga Coklat

- Redaksi

Jumat, 14 Juli 2023 - 16:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kota Sukabumi – Puluhan anggota Sat Lantas Polres Sukabumi Kota membagikan leaflet dan brosur imbauan kamseltibcarlantas serta
coklat dan helm keselamatan kepada sejumlah pengguna jalam yang melintas di bunderan Tugu Adipura Cikole Kota Sukabumi, Jum’at (14/7/2023).

Kegiatan tersebut merupakan upaya preemtif Kepolisian di tengah Operasi Patuh Lodaya 2023 untuk meningkatkan disiplin berlalulintas sekaligus mengajak masyarakat untuk selalu patuh terhadap peraturan Lalulintas.

Kapusdalopsres Operasi Patuh Lodaya 2023, Akp Eryda Kusuma menyampaikan kegiatan gebyar dalam rangka sosialisasi Operasi Patuh Lodaya 2023 yang digelarnya tersebut melibatkan puluhan personel Polri.

“Hari ini, kami dari Sat Lantas Polres Sukabumi Kota melaksanakan kegiatan sosialisasi dalam rangka Operasi Patuh Lodaya 2023 yaitu dengan membagikan leaflet, brosur dan coklat kepada pengendara yang tertib berlalulintas serta memberikan helm keselamatan kepada pengendara maupun penumpang sepeda motor yang lalai tidak menggunakan helm saat melintas di kawasan Bunderan Tugu Adipura ini,” ujar Eryda kepada wartawan.

“Di tengah pembagian leaflet, brosur, coklat dan helm inilah, kami mengedukasi para pengendara untuk selalu tertib berlalulintas dan mematuhi rambu-rambu Lalulintas di jalan serta mengajak masyarakat untuk menggelorakan tertib berlalulintas, baik kepada tetangga maupun temannya,” sambungnya.

Masih kata Eryda, “Hari ini kita melibatkan 30 personel, gabungan, utamanya Sat Lantas. Jadi kita tempatkan personel untuk memberikan edukasi baik pemberian coklat, pembagian leaflet dan brosur serta helm keselamatan,” katanya.

“Adapun tujuan kegiatan ini adalah untuk mengedukasi dan menyampaikan kepada masyarakat, bahwa tertib berlalulintas adalah hal yang utama, bahwa kita sendiri dapat menekan angka fatalitas kecelakaan yang terjadi, kalo bukan dari diri sendiri, dari siapa lagi yanh bisa menekan fatalitas kecelakaan di wilayah hukum Polres Sukabimi Kota,” tandasnya.

Diketahui, memasuki hari kelima Operasi Patuh Lodaya 2023, sebanyak hampir 1000 pelanggaran Lalulintas di wilayah hukum Polres Sukabumi Kota terekam kamera ETLE Mobile.

Meski ribuan pelanggaran Lalulintas telah terekam kamera ETLE Mobile, Akp Eryda mengatakan, Kota Sukabumi merupakan salah satu Kota yang termasuk dalam kategori tertib berlalulintas.

“Selama operasi Patuh ini, alhamdulilah masyarakat Kota Sukabumi mayoritas sudah tertib namun ada beberapa yang masih belum tertib. Oleh karena itu, hari ini kita memberikan edukasi yaitu dengan membagikan brosur, memberikan teguran untuk mengingatkan, membagikan coklat dan helm keselamatan kepada pengguna Jalan yang sudah tertib,” kata Eryda.

“Untuk pelanggaran, sampai hari ini yang sudah tercaptured dengan ETLE Mobile adalah sebanyak kurang lebih 1000, yang secara umum jenis pelanggarannya adalah melawan arus, tidak menggunakan helm dan memodifikasi kendaraan dengan knalpot brong,” ungkapnya.

Baca Juga :  Respon Cepat Aduan Warga, Polsek Sukaraja Sukabumi Amankan Pengedar Obat Berbahaya

(Agung)

Baca Juga :  Pengambilan Sumpah, Pelantikan dan Serah Terima Jabatan Kepala Unit Pelaksana Teknis

ADVERTISEMENT

Ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Baca Juga :  Ini Kata Kepala SDN Kamal 01 Pagi Saat Berikan Penghargaan Kepada Seorang Siswi Yang Berprestasi
Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Ketua PSHT Cabang Lamongan, M. Supriyono, Resmi Mengundurkan Diri dari Aliansi Alam Bersatu
Polri Lanjutkan Pendampingan Psikologi dan Pemulihan Pasca Ledakan SMAN 72 Jakut
Wabup Intan Buka Car Free Day dan Kampanye TOSS TBC: Temukan, Obati, Sampai Sembuh
Kapolres Metro Tangerang Kota bentuk “Ojol Mart Mitra Polri”.
Kapolda beri penghargaaan Anggota Teladan Polres Metro Tangerang Kota
Ngopi Kamtibmas, Kapolres Kombes Pol Jauhari Ajak Masyarakat Bersama Polri Cegah Kejahatan dan Narkoba
Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu, Polres Metro Jakarta Barat Gelar Upacara Hari Sumpah Pemuda
Harry Prasetyo: Kolaborasi BRI x Kidz Station Jadi Komitmen Hadirkan Pengalaman Positif
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 13 November 2025 - 00:02 WIB

Ketua PSHT Cabang Lamongan, M. Supriyono, Resmi Mengundurkan Diri dari Aliansi Alam Bersatu

Minggu, 9 November 2025 - 20:33 WIB

Polri Lanjutkan Pendampingan Psikologi dan Pemulihan Pasca Ledakan SMAN 72 Jakut

Minggu, 9 November 2025 - 20:29 WIB

Wabup Intan Buka Car Free Day dan Kampanye TOSS TBC: Temukan, Obati, Sampai Sembuh

Rabu, 5 November 2025 - 12:03 WIB

Kapolres Metro Tangerang Kota bentuk “Ojol Mart Mitra Polri”.

Kamis, 30 Oktober 2025 - 20:39 WIB

Kapolda beri penghargaaan Anggota Teladan Polres Metro Tangerang Kota

Berita Terbaru