Melalui Jumat Curhat Kapolres Simalungun Berdiskusi Bersama Masyarakat Untuk Sama-sama Menjaga Hutan dan Lingkungan

- Redaksi

Jumat, 11 Agustus 2023 - 13:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Simalungun- Kegiatan Program Quick Wins Presisi Polres Simalungun Jumat Curhat berhasil dilaksanakan pada Jumat, 11 Agustus 2023. Kegiatan ini diprakarsai oleh Kapolres Simalungun, AKBP Ronald F.C Sipayung, S.H., S.I.K., M.H., dengan tujuan untuk optimalisasi pelayanan publik. Acara berlangsung di Warung Kopi Pak Sinaga, Lingkungan 6, Kelurahan Haranggaol, Kecamatan Haranggaol Horison, Kabupaten Simalungun, dimulai pukul 10.30 WIB sampai selesai.

Benar, dalam kegiatan Program Quick Wins Presisi Polres Simalungun Jumat Curhat, Kapolres Simalungun, AKBP Ronald F.C Sipayung memberikan harapan kepada masyarakat untuk bersama-sama menjaga dan merawat hutan serta lingkungan sekitar mereka. Inisiatif ini tidak hanya meningkatkan hubungan antara polisi dan masyarakat, tapi juga mendorong partisipasi masyarakat dalam pelestarian lingkungan.

Kapolres mengatakan, “Dalam kegiatan Jumat Curhat ini, kami ingin mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga dan merawat hutan serta lingkungan sekitar kita. Dengan menjaga hutan dan lingkungan, kita tidak hanya menjaga kelestarian alam, tetapi juga menjaga kehidupan masa depan anak-anak kita. Mari kita bangun kesadaran bersama untuk menjadikan bumi ini tempat yang lebih baik bagi generasi yang akan datang,”ujar AKBP Ronald F.C Sipayung, Jumat(11/8/2023).

Baca Juga :  Polres Blitar Gelar Serah Terima Jabatan Sejumlah Pejabat Utama dan Kapolsek

Dalam kegiatan ini, Kapolres serta personel Polres Simalungun berkomunikasi langsung dengan masyarakat. Kasatwil mendengarkan kritik dan masukkan dari masyarakat, menerima aduan publik, dan bertukar curhatan dengan warga. Inisiatif ini bertujuan untuk membangun komunikasi yang baik antara polisi dan masyarakat serta meningkatkan kepercayaan publik terhadap Polri.

Hasil dari kegiatan ini menunjukkan respon positif dari masyarakat. Mereka merasa senang dan bangga dengan pelayanan dan hadirnya Kapolres di tengah-tengah masyarakat, yang menjadi motivasi bagi mereka dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Masyarakat juga mendukung penuh kepolisian dalam menjaga toleransi umat beragama.

Selain itu, dalam kegiatan ini juga disampaikan harapan kepada Masyarakat Kelurahan Haranggaol agar bersama-sama menjaga dan merawat hutan dan lingkungan untuk kepentingan bersama.

Peserta yang hadir dalam acara ini antara lain Kapolres Simalungun AKBP Ronald F.C Sipayung, S.H., S.I.K., M.H., Kapolsek Purba AKP Marolop Sinaga, Camat Haranggaol Bangun Siregar, Lurah Haranggaol Horison Ridwan Sinaga, Personel Polsek Purba dan Koramil 13 Tigarunggu, serta perangkat desa. Hadir juga tokoh masyarakat, tokoh agama, dan tokoh adat serta Kepling Haranggaol Horison. Kegiatan ini diharapkan terus berlanjut secara rutin demi mendekatkan Polri dengan masyarakat.

(Joe)

Baca Juga :  Danrem 074/Warastratama Serahkan Bendera Merah Putih Kepada Ustad Abu Bakar Ba'asyir

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Personel Pos Pam Ulundanu Pastikan Keamanan dan Kelancaran Persembahyangan di Pura Ulun Danu
Personil Opsnal dan Polsubsektor Tanah Lot Melaksanakan Penjagaan dan Patroli di Kawasan DTW
Polsek Selemadeg intensifkan pengamanan ibadah awal tahun baru umat Kristiani
Sinergi TNI–Polri dan Instansi Terkait Amankan Misa Hari Raya Santa Maria Bunda Allah di Tabanan
Polsek Kerambitan Gelar Patroli Gabungan bersama Forkompimcam Kerambitan pada Malam Pergantian Tahun 2025-2026
Apel Siaga Pengamanan Malam Tahun Baru 2026 di Kecamatan Seltim
Apel Pagi Pos Pam Ulundanu, Pastikan Kesiapan Personel Operasi Lilin Agung 2025
Kapolsek Selemadeg barat Pimpin Langsung Kegiatan patroli wilayah, Amankan Malam Pergantian Tahun Baru 2026
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 2 Januari 2026 - 06:05 WIB

Personel Pos Pam Ulundanu Pastikan Keamanan dan Kelancaran Persembahyangan di Pura Ulun Danu

Jumat, 2 Januari 2026 - 05:58 WIB

Personil Opsnal dan Polsubsektor Tanah Lot Melaksanakan Penjagaan dan Patroli di Kawasan DTW

Jumat, 2 Januari 2026 - 05:55 WIB

Polsek Selemadeg intensifkan pengamanan ibadah awal tahun baru umat Kristiani

Jumat, 2 Januari 2026 - 05:53 WIB

Sinergi TNI–Polri dan Instansi Terkait Amankan Misa Hari Raya Santa Maria Bunda Allah di Tabanan

Jumat, 2 Januari 2026 - 05:50 WIB

Polsek Kerambitan Gelar Patroli Gabungan bersama Forkompimcam Kerambitan pada Malam Pergantian Tahun 2025-2026

Berita Terbaru