Peringatan Hari Kontrasepsi Sedunia diadakan di Jepara dan  TNI Manunggal Bangga Kencana Kesehatan Tingkat Provinsi Jateng

- Redaksi

Selasa, 26 September 2023 - 16:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jepara- Kabupaten Jepara menjadi tuan rumah peringatan hari kontrasepsi Sedunia dan TNI Manunggal Bangga Kencana Kesehatan Tingkat Provinsi Jawa Tengah 2023.
Kegiatan dilaksanakan, di Pendopo R.A Kartini Jepara. Selasa, (26/9/2023).

Dalam kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Aster Kasdam IV/Diponegoro Kolonel Arm Tejo Widhuro, Danrem 073/Makutarama Kolonel Inf Purnomosidi S.IP.,M.A.P., Kakesdam IV/Diponegoro diwakili oleh dr. Sugeng, Sp.OG, Dandim 0719/Jepara Letkol Inf Mokhamad Husnur Rofiq, S.I.P., dan Kapolres Jepara AKBP Wahyu Nugroho Setyawan serta para tamu undangan.

Dikesempatan itu dalam sambutannya, Dandim 0719/Jepara Letkol Inf Mokhamad Husnur Rofiq mengaku bangga Jepara ditunjuk menjadi tuan rumah peringatan hari kontraspesi sedunia sekaligus TNI Manunggal Bangga Kencana Kesehatan tingkat Provinsi Jawa tengah.

Tanggal 26 September diperingati sebagai Hari Kontrasepsi Dunia atau World Contraception Day. Pada Hari Kontrasepsi Dunia 2023, dilakukan kolaborasi pelayanan KB terpadu dengan beberapa mitra kerja guna meningkatkan keikutsertaan ber-KB dan percepatan penurunan stunting serta kesehatan reporduksi kaum perempuan.

“Ini merupakan kolaborasi pemerintah dan TNI, pada pelayanan KB Nusantara dengan percepatan penurunan stunting,” ungkap Dandim 0719/Jepara.

Lebih lanjut, pelayanan KB Serentak diawali kegiatan sosialisasi kunjungan rumah, KIE Keliling maupun melalui media sosial. Sosialisasi tersebut melibatkan Babinsa, Kader KB, Penyuluh KB dan Mitra Kerja lainnya. Selain kolaborasi pelayanan KB, Kodim bersama Dinas Kesehatan Kabupaten Jepara bergerak membentuk Satgas penanganan penurunan angka Stunting di Kabupaten Jepara dengan nama “Satgas Sing Gemati” yang bergerak dan langsung melekat ke sasaran indikasi anak Stunting di wilayah Kabupaten Jepara.

Sementara Pj. Bupati Jepara Edy Supriyanta mengungkapkan, sampai dengan saat ini angka penurunan stunting dari data Prevalensi Stunting Tahun 2022 sampai dengan September 2023 tercatat 11,87 persen menjadi 7,86 persen. Ini artinya ada tren penurunan yang harus terus dipacu hingga 0 persen.

Pj. Bupati Jepara Edy Supriyanta juga mendorong kesadaran kolektif masyarakat akan pentingnya perencanaan keluarga dengan berbagai pilihan metode kontrasepsi yang ada. Perencanaan keluarga menjadi poin penting yang harus dipersiapkan setelah menikah. Dengan perencanaan keluarga yang matang, pasangan dapat merencanakan kehamilan termasuk memilih kontrasepsi. Ini penting karena akan berdampak pada kesehatan mental dan kebahagiaan bagi keluarga, terutama perempuan sebagai ibu dalam keluarga.

“Saat ini masih banyak anak-anak di sinyalir kawin bocah atau menikah di bawah umum. Ini harus menjadi perhatian bersama,” kata Pj. Bupati Jepara.

Pj. Bupati Jepara Edy Supriyanta menginstruksikan kepada DP3AP2KB dan Dinkes, untuk berkolaborasi memberikan sosialisasi kepada siswa setingkat SMA untuk menjaga pentingnya reproduksi wanita. Jika dipaksa menikah, tentu saja akan membahayakan kesehatan wanita.

Sementara itu, Aster Kasdam IV/Diponegoro Kol Arm Tejo Widhuro mengatakan, saat ini masih banyak anak yang menderita stunting. Ini akan menjadi tugas bersama sebagai komponen bangsa. TNI siap berupaya membantu kesulitan masyarakat dalam penanganan gizi buruk.

“Seluruh jajaran hingga tingkat Babinsa kami instruksikan untuk turun ke lapangan. Kapanpun dimanapun kami siap membantu penurunan stunting,” katanya.

(Yusron)

Baca Juga :  Tingkatkan Kemampuan Personel, Ops Damai Cartenz-2025 Gelar Gladi Posko di Kota Jayapura
Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Personel Pos Pam Ulundanu Pastikan Keamanan dan Kelancaran Persembahyangan di Pura Ulun Danu
Personil Opsnal dan Polsubsektor Tanah Lot Melaksanakan Penjagaan dan Patroli di Kawasan DTW
Polsek Selemadeg intensifkan pengamanan ibadah awal tahun baru umat Kristiani
Sinergi TNI–Polri dan Instansi Terkait Amankan Misa Hari Raya Santa Maria Bunda Allah di Tabanan
Polsek Kerambitan Gelar Patroli Gabungan bersama Forkompimcam Kerambitan pada Malam Pergantian Tahun 2025-2026
Apel Siaga Pengamanan Malam Tahun Baru 2026 di Kecamatan Seltim
Apel Pagi Pos Pam Ulundanu, Pastikan Kesiapan Personel Operasi Lilin Agung 2025
Kapolsek Selemadeg barat Pimpin Langsung Kegiatan patroli wilayah, Amankan Malam Pergantian Tahun Baru 2026
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 2 Januari 2026 - 06:05 WIB

Personel Pos Pam Ulundanu Pastikan Keamanan dan Kelancaran Persembahyangan di Pura Ulun Danu

Jumat, 2 Januari 2026 - 05:58 WIB

Personil Opsnal dan Polsubsektor Tanah Lot Melaksanakan Penjagaan dan Patroli di Kawasan DTW

Jumat, 2 Januari 2026 - 05:55 WIB

Polsek Selemadeg intensifkan pengamanan ibadah awal tahun baru umat Kristiani

Jumat, 2 Januari 2026 - 05:53 WIB

Sinergi TNI–Polri dan Instansi Terkait Amankan Misa Hari Raya Santa Maria Bunda Allah di Tabanan

Jumat, 2 Januari 2026 - 05:50 WIB

Polsek Kerambitan Gelar Patroli Gabungan bersama Forkompimcam Kerambitan pada Malam Pergantian Tahun 2025-2026

Berita Terbaru