Danramil 01/Jepara Ajak Masyarakat Berprilaku Hidup Bersih dan Sehat

- Redaksi

Jumat, 3 November 2023 - 09:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lensapolri.com, Jepara – Kampanye Gerakan Hidup Sehat (Germas) dalam rangka pencegahan penyakit prioritas (Kardiovaskular,Diabetes Milletus,Hipertensi dan TB Paru) digelar di halaman Kantor Kecamatan Jepara. Jumat, (3/11/2023).

Dikegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Danramil 01/Jepara Kapten Inf Ngadino bersama anggota, Forkopincam Jepara, Kapuskesmas Jepara dr. Fauzi Lubis, Lurah atau Petinggi dan Perangkat Kelurahan se-Kecanatan Jepara, Kader Germas se-Kecamatan Jepara.

ADVERTISEMENT

Ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Ini merupakan salah satu misi pembangunan kesehatan Kabupaten Jepara untuk membentuk tata kehidupan masyarakat yang berperilaku hidup bersih dan sehat, mewujudkan kualitas kesehatan lingkungan dengan mengembangkan pemberdayaan masyarakat menuju kemandirian,” hal tersebut disampaikan Danramil 01/Jepara ketika ditemui awak media.

Dikatakan Danramil 01/Jepara bahwa permasalahan kesehatan yang timbul saat ini merupakan akibat dari perilaku hidup yang tidak sehat ditambah sanitasi, hal tersebut sebenarnya dapat dicegah bila fokus upaya kesehatan diutamakan pada upaya promotif dan preventif dalam menumbuh kembangkan kemandirian keluarga dan masyarakat untuk berperilaku hidup bersih dan sehat (PHBS).

Baca Juga :  Pantau Harga Beras Bhabinkamtibmas Wilayah Hukum Polsek Gunung Putri di Pasar Wanaherang

“Melalui Germas ini secara nasional dimulai dengan berfokus pada tiga kegiatan, yaitu melakukan aktivitas fisik 30 menit perhari, mengkonsumsi buah dan sayur, serta memeriksakan kesehaatan secara rutin minimal 6 bulan sekali sebagai upaya deteksi dini penyakit,” kata Danramil.

Lebih lanjut, tiga kegiatan ini dipilih karena dapat segera dimulai dari diri sendiri dan keluarga, dilakukan pada saat ini juga dan tidak membutuhkan biaya yang besar. Mengingat bahwa pentingnya pencegahan penyakit sangat tergantung pada perilaku individu yang didukung oleh kualitas lingkungan, ketersediaan sarana dan prasarana, serta dukungan regulasi hidup sehat.

Baca Juga :  Gelar Tasyakuran HUT Polairud dan Korpri, ini Harapan Kapolres Jepara

“Untuk itu diperlukan keterlibatan aktif secara terus menerus dari seluruh komponen bangsa, baik pemerintah pusat dan pemerintah daerah,sector non pemerintah, maupun masyarakat untuk mengedukasi masyarakat agar berperilaku sehat melalui upaya promotif dan preventif,” ujar Danramil.

Ditambahkannya, melalui Kampanye Germas ini harapannya menjadikan kegiatan ini sebagai momentum strategis sebagai tindak lanjut dari Program Indonesia Sehat dengan Pendekatan Keluarga dan membangkitkan rasa tanggungjawab bersama bahwa hidup sehat harus diawali dari diri sendiri, keluarga dan masyarakat.

(Yusron)

Berita Terkait

Sinergi Bea Cukai dan Polri Kembali Ungkap Clandestine Lab Jaringan Tiongkok di Bali
Bea Cukai dan Polri Gagalkan Peredaran 7 Juta Batang Rokok Ilegal melalui Tanjung Perak
Bank Aceh Salurkan Rp70 Miliar Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya hingga November 2024November 2024
Dukung Ketahanan Pangan Lapas Pancur Batu Gelar Penaburan 2500 Ekor Benih Ikan Mas
Kanwil Kumham Sumut Tandatangani Nota Kesepahaman Bersama Rumah Sakit Bhayangkara TK II Medan
KICK OFF MEETING PELAKSANAAN AUDIT TRANSISI KEMETERIAN HUKUM DAN HAM
Kolaborasi DJKI, Kokek Consulting, dan Kemenkumham Sumut Gelar Survei IKM untuk Peningkatan Kualitas Layanan KI di Sumut
Ditreskrimum Polda Sulsel Berhasil Ungkap Kasus TPPO dan Perlindungan Pekerja Migran
Berita ini 25 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 20 November 2024 - 23:07 WIB

Sinergi Bea Cukai dan Polri Kembali Ungkap Clandestine Lab Jaringan Tiongkok di Bali

Rabu, 20 November 2024 - 03:06 WIB

Bea Cukai dan Polri Gagalkan Peredaran 7 Juta Batang Rokok Ilegal melalui Tanjung Perak

Rabu, 20 November 2024 - 00:07 WIB

Bank Aceh Salurkan Rp70 Miliar Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya hingga November 2024November 2024

Selasa, 19 November 2024 - 18:37 WIB

Dukung Ketahanan Pangan Lapas Pancur Batu Gelar Penaburan 2500 Ekor Benih Ikan Mas

Selasa, 19 November 2024 - 18:18 WIB

Kanwil Kumham Sumut Tandatangani Nota Kesepahaman Bersama Rumah Sakit Bhayangkara TK II Medan

Berita Terbaru

Berita Polres

Samapta Polsek Mengwi Imbau Pedagang Pasar Tradisional

Kamis, 21 Nov 2024 - 11:15 WIB