Optimalkan Pembinaan Kemandirian, Lapas Pemuda Tangerang Resmikan One Lapas One Career Center

- Redaksi

Rabu, 15 November 2023 - 19:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tangerang

Warga binaan pemasyarakatan berhak mendapatkan pembinaan baik berupa pembinaan kepribadian maupun kemandirian. Dalam rangka mengoptimalkan pembinaan kemandirian yang diberikan, Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang bekerjasama dengan PT. Redy meresmikan One Lapas One Career Center. Rabu (15/11).

ADVERTISEMENT

Ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

One Lapas One Career Center merupakan program kerjasama Ditjenpas dengan PT. Redy dalam menyiapkan pelatihan dan menyediakan lapangan pekerjaan yang dapat dimanfaatkan oleh warga binaan pemasyarakatan. Peresmian kegiatan ini dihadiri langsung oleh Direktur Pembinaan Narapidana dan Latihan Kerja Produksi, Erwedi Supriyatno, Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Banten, Jalu Yuswa Panjanga, Chief Executive Officer PT. Redy, Rio Pasaribu, dan Kepala UPT Pemasyarakatan di wilayah Kota Tangerang.

Baca Juga :  Safari Kamtibmas Kapolsek Pagutan Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Di Masjid Al Jihad

Sejalan dengan UU No. 22 Tahun 2022 tentang Pemasyarakatan , Pembinaan merupakan kegitan yang meningkatkan kualitas ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, intelektual, sikap dan perilaku, profesional, kesehatan jasmani dan rohani Narapidana yang dilaksanakan di dalam maupun di luar Lapas. Kegiatan ini akan dilaksanakan satu minggu yang meliputi asesmen dan pelatihan bagi warga binaan pemasyarakatan dan petugas Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang. Dalam kegiatan ini peserta akan diberikan materi pengenalan diri sendiri, personal branding, dan metode career coaching.

Baca Juga :  Tampil Berbeda, Rutan Pangkalan Brandan Kanwil Kemenkumham Sumut Laksanakan Apel Pagi

“Terimakasih kepada PT. Redy yang bersedia memberikan pelatihan di Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang khususnya bagi warga binaan pemasyarakatan, karena pembinaan yang diselenggarakan Lapas bertujuan untuk meningkatkan kualitas narapidana sehingga mereka tidak mengulangi perbuatan hukum dan mendidik mereka agar memiliki keterampilan sosial dan berwirausaha. Kepada rekan-rekan petugas yang mengikuti kegiatan One Lapas One Career Center diharapkan setelah mengikuti pelatihan, peserta dapat membuat kegiatan pembinaan kemandirian di UPT pemasyarakatan berjalan efektif dan efisien sehingga menghasilkan WBP yang mandiri dan mampu bersaing di dunia usaha dan tenaga kerja,” ujar Erwedi.(AVID/humas)

Berita Terkait

Simulasi Pemilu Di Jakbar, Sinergi Polri KPU dan Bawaslu Sambut Pilkada 2024
Sinergi Bea Cukai dan Polri Kembali Ungkap Clandestine Lab Jaringan Tiongkok di Bali
Bea Cukai dan Polri Gagalkan Peredaran 7 Juta Batang Rokok Ilegal melalui Tanjung Perak
Bank Aceh Salurkan Rp70 Miliar Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya hingga November 2024November 2024
Dukung Ketahanan Pangan Lapas Pancur Batu Gelar Penaburan 2500 Ekor Benih Ikan Mas
Kanwil Kumham Sumut Tandatangani Nota Kesepahaman Bersama Rumah Sakit Bhayangkara TK II Medan
KICK OFF MEETING PELAKSANAAN AUDIT TRANSISI KEMETERIAN HUKUM DAN HAM
Kolaborasi DJKI, Kokek Consulting, dan Kemenkumham Sumut Gelar Survei IKM untuk Peningkatan Kualitas Layanan KI di Sumut
Berita ini 23 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 16:20 WIB

Simulasi Pemilu Di Jakbar, Sinergi Polri KPU dan Bawaslu Sambut Pilkada 2024

Rabu, 20 November 2024 - 23:07 WIB

Sinergi Bea Cukai dan Polri Kembali Ungkap Clandestine Lab Jaringan Tiongkok di Bali

Rabu, 20 November 2024 - 03:06 WIB

Bea Cukai dan Polri Gagalkan Peredaran 7 Juta Batang Rokok Ilegal melalui Tanjung Perak

Rabu, 20 November 2024 - 00:07 WIB

Bank Aceh Salurkan Rp70 Miliar Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya hingga November 2024November 2024

Selasa, 19 November 2024 - 18:37 WIB

Dukung Ketahanan Pangan Lapas Pancur Batu Gelar Penaburan 2500 Ekor Benih Ikan Mas

Berita Terbaru

Polsek

Polsek Mengwi Jumat Curhat Bersama Masyarakat Baha

Jumat, 22 Nov 2024 - 08:57 WIB