Gus Zainal Santri Ndeso Pimpin Istighosah Santri Ponpes Modern Nur Alif Ki Ageng Selo Lirik

- Redaksi

Selasa, 28 November 2023 - 09:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

INDRAGIRI HULU – Pesantren modern Nur Alif Desa Seko Lubuk Tigo, Kecamatan Lirik, Kabupaten Indragiri Hulu, Provinsi Riau menggelar istighosah dan doa bersama di Lapangan Sekolah dan Pesantren Nur Alif, pada Selasa (27/11/2023) malam.

Doa bersama dan Istighosah tersebut diharapkan agar seluruh santri dimudahkan dan sukses dalam melaksanakan ujian sekolah dan ujian pesantren. Kegiatan diikuti seluruh santri serta seluruh ustadz majelis guru dan pengasuh pondok pesantren.

Ustadz Dedy at- Tarfe’i dalam sambutannya berharap agar seluruh santriawan dan santriwati tetap menjaga akhlakul karimah, mendoakan selalu kedua orang tua dan para leluhurnya serta seluruh guru-gurunya, juga mempersiapkan diri dengan belajar yang rajin dan menjaga kesehatannya agar lancar mengikuti ujian tersebut dengan hasil yang maksimal dan berharap kedepan bisa meneruskan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi sesuai dengan yang diimpikan.

“Dengan Istighosah dan doa bersama ini diharapkan seluruh santri mendapat keberkahan, kelancaran dan kesuksesan dalam melaksanakan ujian,” harap Ustadz Dedy, Pengasuh Ponpes Modern Nur Alif dalam sambutannya.

Sementara Gus Zainal Santri Ndeso sebagai tamu kehormatan pada acara tersebut berpesan kepada seluruh siswa santri agar serius dan bersungguh sungguh dalam belajar.

Baca Juga :  Coffee Morning' dengan Wartawan, Kapolres Bima Kota Ungkap Sejumlah Kasus

“Semoga ujian sekolah yang nanti dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 29 November 2023 mendapatkan hasil yang maksimal dan lulus semua,” harap Gus Zainal Santri Ndeso sang pelopor safari silarurahmi ziarah 1000 wali dan pengobatan gratis senusantara. Bukan itu saja, ia juga Pimpinan majelis Istighosah Padepokan Ki Ageng Selo Grobogan Jawa Tengah, dan juga Ketua Gerakan Nasional Peduli Anti Narkoba, Tawuran dan Anarkis (GAPENTA) Provinsi Jawa Tengah, dibawah Pimpinan Brigjend Pol (Purn) Parasian Simanungkalit, SH, MH.

Baca Juga :  Polres Ngawi Ungkap Kasus Tindak Pidana Pencurian Sarang Burung Walet

Usai memberikan sambutan kemudian Gus Zainal Santri ndeso memimpin Istighosah dan doa bersama yang diikuti seluruh santriawan dan santriwati, para ustadz dan ustadzah Pondok Pesantren Modern Nur Alif.

Nampak seluruh peserta jemaah khusyuk dalam mengikuti kegiatan Istighosah dan doa bersama. Disela sela doa, Gus Zainal Santri Ndeso mendoakan seluruh orang tua dan para leluhur sesepuh mereka, berharap Allah SWT memberikan kampung harapan menjadi kampung yang berkah seluruh penduduknya.

(Vio Sari)

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

LUNA Beach Club’s First Anniversary: A Full Moon Celebration Like No Other
Polres Jember Studi Tiru Layanan Kunjungan di Lapas Jember
Aksi Cepat Dirlantas! Kombes Komarudin Turun Langsung Atur Lalin di Tengah Kepadatan Priok
Lapas Jember Gelar PORSENI, Peringati HBP ke 61
Lapas Jember Berbagi Kebahagian dengan Penarik Becak
Semarak Hari Bhakti Pemasyarakatan ke 61, Lapas Jember Lakukan Donor Darah
Kalapas Jember Gandeng RS Baladhika Husada, Optimalkan Kesehatan
Paguyuban Ibu-Ibu Pemasyarakatan Lapas Jember Gelar Halal Bihalal 
Berita ini 98 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 18:44 WIB

LUNA Beach Club’s First Anniversary: A Full Moon Celebration Like No Other

Sabtu, 19 April 2025 - 17:49 WIB

Polres Jember Studi Tiru Layanan Kunjungan di Lapas Jember

Jumat, 18 April 2025 - 01:15 WIB

Aksi Cepat Dirlantas! Kombes Komarudin Turun Langsung Atur Lalin di Tengah Kepadatan Priok

Kamis, 17 April 2025 - 20:36 WIB

Lapas Jember Gelar PORSENI, Peringati HBP ke 61

Selasa, 15 April 2025 - 19:57 WIB

Lapas Jember Berbagi Kebahagian dengan Penarik Becak

Berita Terbaru

Berita Polres

Polres Jember Studi Tiru Layanan Kunjungan di Lapas Jember

Sabtu, 19 Apr 2025 - 17:49 WIB

Hukum & kriminal

Lapas Jember Gelar PORSENI, Peringati HBP ke 61

Kamis, 17 Apr 2025 - 20:36 WIB

Nasional

Lapas Jember Berbagi Kebahagian dengan Penarik Becak

Selasa, 15 Apr 2025 - 19:57 WIB