Lensapolri.com, Jepara – Sambatan adalah kegiatan gotong royong yang sering dilakukan di daerah-daerah pedesaan yang ada di berbagai wilayah di Jepara. Kegiatan tersebut sering dilaksanakan ketika ada warga atau suatu tempat ibadah yang akan membangun atau merenovasi rumah maupun tempat ibadah.
Seperti apa yang dilakukan oleh Babinsa Desa Keling Sertu Nursidi, melakukan giat bersama sama warga untuk bergotong royong pembangunan Mushola Baitus Somad yang berada di Dukuh Kedung RT RW desa Keling Kecamatan Kelingking Kabupaten Jepara, Jumat (1/12/2023) pagi.
Saat dikonfirmasi Sertu Nursidi menyampaikan, kegiatan tersebut bertujuan untuk menjalin tali silaturahmi dengan warga masyarakat dan sebagai wujud untuk menanamkan budaya gotong royong di wilayah desa binaan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Selain juga untuk membantu meringankan beban lingkungan sekitarnya, sehingga terjalin kemanunggalan TNI dengan rakyat”, katanya.
Lebih lanjut Sertu Nursidi menghimbau Warga agar tidak meninggalkan tradisi sambatan atau gotong royong guna kerukunan antar warga selalu terjalin”, tambahnya.
Di tempat berbeda Danramil 08/Keling Kapten Chb Purwanto saat dikonfirmasi Media menuturkan, Keberadaan TNI ditengah – tengah Masyarakat harus bermanfaat bagi rakyat sehingga dapat membantu mengatasi kesulitan masyarakat.
“Seperti halnya gotong royong merupakan ciri khas masyarakat Indonesia sehingga harus tetap kita lestarikan dengan harapan akan terjalin kebersamaan untuk persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia”, ujarnya.
(Yusron)