Jumat Berkah, Koramil 03/Batealit Bagikan 10 Paket Sembako di desa Geneng

- Redaksi

Jumat, 22 Desember 2023 - 12:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lensapolri.com, Jepara – Komando Distrik Militer 03/Batealit bersama pemerintah desa Geneng Kecamatan Batealit membagikan bantuan sosial berupa sembako, ada 10 orang target sasaran yang menerima bansos tersebut. Pembagian bantuan itu diprioritaskan pada warga miskin atau janda lansia di beberapa wilayah di desa Geneng, seperti di RT 22 RW 04 Dukuh Kedung Guo, desa Geneng, Kecamatan Batealit, Kabupaten Jepara, Jumat (22/12/2023).

Dalam penyaluran bantuan sembako dipimpin langsung oleh Komandan Koramil 03/Batealit, Kapten Arh. Elfian .J.S., yang didampingi 2 anggota. Dan turut serta didampingi Kepala Desa/Petinggi Geneng Bambang, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Geneng, Babinsa Bringin serta Kamituwo di wilayah setempat.

Saat dikonfirmasi Wartawan Kepala Desa/Petinggi Geneng Bambang mengatakan, terima kasih atas kepedulian dan bantuannya yang telah diberikan oleh jajaran Koramil 03/Batealit, kepada warga masyarakat di desa kami.

“Semoga dengan bantuan tersebut bisa sedikit membantu meringankan beban masyarakat yang kurang mampu, terutama para janda tua atau lansia di wilayah desa Geneng. Sekali lagi mewakili warga masyarakat penerima bantuan kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Koramil Batealit, dan khususnya pada Danramil “, tutur Bambang.

Sementara menurut Danramil 03/Batealit Kapten Arh Elfian. J.S, mengatakan kalau kegiatan Jumat Berkah tersebut itu sebagai bentuk kepedulian TNI kepada masyarakat. Semoga dengan bantuan itu bisa bermanfaat bagi penerima, ucpnya.

Lebih lanjut, “walaupun nilainya tidak seberapa tapi bantuan tersebut sangat berharga bagi para penerima, disisi lain yang penting adalah menjalin kerjasama dengan pihak pemerintah desa untuk peduli dengan warganya juga sebagai bagian untuk menjalin silaturahmi dengan warga masyarakat”, ungkapnya Danramil 03/Batealit.

Laporan : Yusron

Baca Juga :  Pasca BBM Naik, Polres Bima Kota Berbagi Sembako Sisir Warga di Pelabuhan dan Pasar Raya

Berita Terkait

Simulasi Pemilu Di Jakbar, Sinergi Polri KPU dan Bawaslu Sambut Pilkada 2024
Sinergi Bea Cukai dan Polri Kembali Ungkap Clandestine Lab Jaringan Tiongkok di Bali
Bea Cukai dan Polri Gagalkan Peredaran 7 Juta Batang Rokok Ilegal melalui Tanjung Perak
Bank Aceh Salurkan Rp70 Miliar Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya hingga November 2024November 2024
Dukung Ketahanan Pangan Lapas Pancur Batu Gelar Penaburan 2500 Ekor Benih Ikan Mas
Kanwil Kumham Sumut Tandatangani Nota Kesepahaman Bersama Rumah Sakit Bhayangkara TK II Medan
KICK OFF MEETING PELAKSANAAN AUDIT TRANSISI KEMETERIAN HUKUM DAN HAM
Kolaborasi DJKI, Kokek Consulting, dan Kemenkumham Sumut Gelar Survei IKM untuk Peningkatan Kualitas Layanan KI di Sumut
Berita ini 74 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 16:20 WIB

Simulasi Pemilu Di Jakbar, Sinergi Polri KPU dan Bawaslu Sambut Pilkada 2024

Rabu, 20 November 2024 - 23:07 WIB

Sinergi Bea Cukai dan Polri Kembali Ungkap Clandestine Lab Jaringan Tiongkok di Bali

Rabu, 20 November 2024 - 03:06 WIB

Bea Cukai dan Polri Gagalkan Peredaran 7 Juta Batang Rokok Ilegal melalui Tanjung Perak

Rabu, 20 November 2024 - 00:07 WIB

Bank Aceh Salurkan Rp70 Miliar Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya hingga November 2024November 2024

Selasa, 19 November 2024 - 18:37 WIB

Dukung Ketahanan Pangan Lapas Pancur Batu Gelar Penaburan 2500 Ekor Benih Ikan Mas

Berita Terbaru