Hari Bhakti Imigrasi, Lapas Kelas IIA Tangerang Ikuti Giat Tabur Bunga

- Redaksi

Rabu, 24 Januari 2024 - 19:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tangerang

Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Tangerang Kantor Wilayah Kemenkumham Banten menghadiri dan mengikuti giat Upacara Tabur Bunga dalam rangka memperingati Hari Bhakti Imigrasi Ke-74 Tahun 2024, pada Rabu (24/1).

Bertempat di Taman Makam Pahlawan Taruna Kota Tangerang, kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kalapas Kelas I Tangerang, Fikri Jaya yang bertindak sebagai Inspektur Upacara, Seluruh Unit Pelaksana Teknis baik Imigrasi dan Pemasyarakatan Wilayah Tangerang Kota termasuk Kalapas Kelas IIA Tangerang, Yekti Apriyanti, Dharma Wanita Persatuan serta Taruna/i Politeknik Ilmu Keimigrasian.

“Sebagai bagian dari jajaran ASN Kementerian Hukum dan HAM yang juga bersinergi bersama dengan imigrasi, tentu kegiatan ini menjadi peringatan bersama agar terciptanya satu kesatuan sebagai insan pengayoman dan juga mempererat silatrurahmi dan juga kekeluargaan yang kental dalam menyambut hari ulang tahun Keimigrasian,” Ucap Kalapas Kelas IIA Tangerang, Yekti Apriyanti.

Rangkaian kegiatan diawali dengan penghormatan kepada Arwah para Pahlawan, dilanjutkan dengan mengheningkan cipta dan peletakan karangan bunga di Tugu Peringatan yang dipimpin Inspektur Upacara. Setelahnya, baik Kepala Unit Pelaksana Teknis Wilayah Tangerang Kota hingga Jajaran Pejabat Struktural lainnya melaksanakan tabur bunga ke beberapa makam Pahlawan dan ditutup dengan doa serta foto bersama.

Baca Juga :  Serahkan Hewan Kurban, Plt. Ketua Antarwaktu DWP Kemendagri: Ibadah Kurban Ajarkan Nilai Kemanusiaan

“Kegiatan tabur bunga ini juga merupakan salah satu rangkaian daripada kegiatan menuju Hari Bhakti Imigrasi Ke-74 Tahun 2024 yang akan diselenggarakan peringatannya pada tanggal 26 Januari 2024 mendatang,” Tutur Yekti.

Sebagai penutup, Kalapas juga sangat mengapresiasi kegiatan ini karenanya dapat menjadi momentum penghormatan tertinggi kepada para Pahlawan Bangsa yang telah gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.(red)

Berita Terkait

Simulasi Pemilu Di Jakbar, Sinergi Polri KPU dan Bawaslu Sambut Pilkada 2024
Sinergi Bea Cukai dan Polri Kembali Ungkap Clandestine Lab Jaringan Tiongkok di Bali
Bea Cukai dan Polri Gagalkan Peredaran 7 Juta Batang Rokok Ilegal melalui Tanjung Perak
Bank Aceh Salurkan Rp70 Miliar Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya hingga November 2024November 2024
Dukung Ketahanan Pangan Lapas Pancur Batu Gelar Penaburan 2500 Ekor Benih Ikan Mas
Kanwil Kumham Sumut Tandatangani Nota Kesepahaman Bersama Rumah Sakit Bhayangkara TK II Medan
KICK OFF MEETING PELAKSANAAN AUDIT TRANSISI KEMETERIAN HUKUM DAN HAM
Kolaborasi DJKI, Kokek Consulting, dan Kemenkumham Sumut Gelar Survei IKM untuk Peningkatan Kualitas Layanan KI di Sumut
Berita ini 13 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 16:20 WIB

Simulasi Pemilu Di Jakbar, Sinergi Polri KPU dan Bawaslu Sambut Pilkada 2024

Rabu, 20 November 2024 - 23:07 WIB

Sinergi Bea Cukai dan Polri Kembali Ungkap Clandestine Lab Jaringan Tiongkok di Bali

Rabu, 20 November 2024 - 03:06 WIB

Bea Cukai dan Polri Gagalkan Peredaran 7 Juta Batang Rokok Ilegal melalui Tanjung Perak

Rabu, 20 November 2024 - 00:07 WIB

Bank Aceh Salurkan Rp70 Miliar Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya hingga November 2024November 2024

Selasa, 19 November 2024 - 18:37 WIB

Dukung Ketahanan Pangan Lapas Pancur Batu Gelar Penaburan 2500 Ekor Benih Ikan Mas

Berita Terbaru

Polsek

Polsek Mengwi Jumat Curhat Bersama Masyarakat Baha

Jumat, 22 Nov 2024 - 08:57 WIB