Polda Sulteng kerahkan 3.030 Personel, Amankan Mudik Lebaran 2024

- Redaksi

Selasa, 2 April 2024 - 12:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PALU, Untuk mewujudkan mudik yang aman dan lancar dalam perayaan Idul Fitri 1445 H/2024, Polda Sulawesi Tengah (Sulteng) akan mengerahkan 3.030 personel dalam pelaksanaan Operasi Ketupat Tinombala 2024.

Hal itu diungkapkan Kabidhumas Polda Sulteng Kombes Polisi Djoko Wienartono, SIK, SH, MH di Palu dalam siaran pers yang diteruskan kepada media, Senin (1/4/2024)

“Untuk mewujudkan mudik yang aman dan lancar, Polda Sulteng akan menggelar Operasi Kepolisian terpusat dengan sandi ‘Ketupat Tinombala 2024’ selama 13 hari” kata Kabidhumas Polda Sulteng

Kabidhumas juga menyebut, Operasi akan dimulai tanggal 4 April hingga 16 April 2024, melibatkan unsur Kepolisian, TNI, Instansi terkait dan mitra kamtibmas berjumlah 3.030 personel.

Operasi Ketupat Tinombala jelas Kombes Pol. Djoko, merupakan jenis operasi pemeliharaan keamanan yang mengedepankan kegiatan Preemtif, Preventif yang didukung kegiatan Humas, penegakan hukum, dan bantuan operasi dalam rangka pengamanan Idul Fitri 1445 H sehingga masyarakat dapat merayakan Idul Fitri dengan rasa aman.

Baca Juga :  Tingakatkan Kedisiplinan, Si Propam Polres Majalengka Laksanakan Gaktiblin Terhadap Personel

“Dalam pelaksanaannya Operasi Ketupat Tinombala 2024 nantinya akan digelar sebanyak 63 Pos Pengamanan (Pospam), 19 Pos Pelayanan (Posyan) dan 9 Pos Terpadu di wilayah Polres jajaran Polda Sulteng,” terang Djoko.

Baca Juga :  Peduli Lingkungan, Polsek Jatiwangi Secara Bersama Sama Membersihkan Sampah

Dalam rangka memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas) di wilayah Provinsi Sulawesi Tengah agar tetap aman dan kondusif, Kepolisian saat ini melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) mulai 28 Maret hingga 3 April, dan KRYD setelah Operasi Ketupat yaitu tanggal 17 s.d 23 April 2024, pungkasnya.

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Personel Pos Pam Ulundanu Pastikan Keamanan dan Kelancaran Persembahyangan di Pura Ulun Danu
Personil Opsnal dan Polsubsektor Tanah Lot Melaksanakan Penjagaan dan Patroli di Kawasan DTW
Polsek Selemadeg intensifkan pengamanan ibadah awal tahun baru umat Kristiani
Sinergi TNI–Polri dan Instansi Terkait Amankan Misa Hari Raya Santa Maria Bunda Allah di Tabanan
Polsek Kerambitan Gelar Patroli Gabungan bersama Forkompimcam Kerambitan pada Malam Pergantian Tahun 2025-2026
Apel Siaga Pengamanan Malam Tahun Baru 2026 di Kecamatan Seltim
Apel Pagi Pos Pam Ulundanu, Pastikan Kesiapan Personel Operasi Lilin Agung 2025
Kapolsek Selemadeg barat Pimpin Langsung Kegiatan patroli wilayah, Amankan Malam Pergantian Tahun Baru 2026
Berita ini 26 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 2 Januari 2026 - 06:05 WIB

Personel Pos Pam Ulundanu Pastikan Keamanan dan Kelancaran Persembahyangan di Pura Ulun Danu

Jumat, 2 Januari 2026 - 05:58 WIB

Personil Opsnal dan Polsubsektor Tanah Lot Melaksanakan Penjagaan dan Patroli di Kawasan DTW

Jumat, 2 Januari 2026 - 05:55 WIB

Polsek Selemadeg intensifkan pengamanan ibadah awal tahun baru umat Kristiani

Jumat, 2 Januari 2026 - 05:53 WIB

Sinergi TNI–Polri dan Instansi Terkait Amankan Misa Hari Raya Santa Maria Bunda Allah di Tabanan

Jumat, 2 Januari 2026 - 05:50 WIB

Polsek Kerambitan Gelar Patroli Gabungan bersama Forkompimcam Kerambitan pada Malam Pergantian Tahun 2025-2026

Berita Terbaru