Kebijakan Parkir Berlangganan, Kebijakan Asal Asalan

- Redaksi

Kamis, 18 Juli 2024 - 17:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MEDAN

Hari hari belakangan jalanan Kota Medan, Kota yang terakhir berpredikat kota terjorok di Indonesia dipenuhi dengan perdebatan antara para pengguna kendaraan bermotor dengan petugas dari Dinas Perhubungan Kota Medan.

Apa pasal?. Pasalnya adalah kebijakan Dinas Perhubungan Kota Medan yang akan memberlakukan tarif parkir berlangganan.

ADVERTISEMENT

Ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kebijakan yang menurut pengguna jalan tanpa melalui proses sosialisasi ini, tentunya menjadi pro dan kontra. Viral berseliweran di media sosial, perdebatan antara pengguna jasa parkir yang berdebat dengan petugas Dishub Kota Medan, gegara si petugas memaksa warga tersebut untuk mengakses barcode parkir berlangganan.

Di lain media sosial, terlihat pengguna jasa parkir, menuding pembuat kebijakan “goblok” dan ada juga pengguna jasa parkir dari luar kota Medan, meradang sebab diminta untuk parkir berlangganan.

Kejadian kejadian diatas adalah sedikit dari kontroversi yang terjadi sebab penerapan parkir berlangganan yang dibuat oleh Pemko Medan di bawah Walikota Bobby Afif Nasution.

Baca Juga :  Polsek Percut Sei Tuan Gerak Cepat Tindak Lanjuti Dumas Praktek Perjudian

Menurut tokoh pemuda Sumatera Utara, Mustarum, SH, sebaiknya kebijakan parkir berlangganan yang akan diterapkan di jalanan umum Kota Medan batal dilaksanakan.

“Sebaiknya Pemko Medan, khususnya Walikota Medan membatalkan kebijakan tersebut, sebab menimbulkan pro dan kontra di masyarakat,” katanya saat ditemui awak media di kawasan Jl. Sekip Medan Petisah.

Menurutnya, sederhana saja untuk melihat sebuah kebijakan bermanfaat atau tidak bagi masyarakat. “Lihat saja pro dan kontra di Media Sosial. Jika banyak kontranya, maka kebijakan tersebut kecil menfaatnya bagi masyarakat,” tambah Mustarum.

Selain itu, kata Mustarum yang patut dipertimbangkan juga adalah selain membuka lapangan kerja, jasa parkir juga memberikan rasa aman bagi pengguna kendaraan yang memarkir kendaraannya di jalanan Kota Medan yang akhir akhir ini rawan kejahatan.

Baca Juga :  Anggota Piket Polsek Maluk Polres KSB Berikan Imbauan Agar Hentikan Hiburan Malam Selama Ramadhan

“Harus diakui, adanya petugas parkir membuat pengendara merasa aman memarkirkan kendaraannya di jalan umum. Juga terbuka lapangan kerja informal karena adanya jasa parkir di jalan,” jelasnya

Maka, Pemko Medan khususnya Walikota, jangan terfokus pada PAD yang akan didapatkan dari parkir berlangganan saja. Namun harus juga menganalisa dampak parkir langganan tersebut, dimana dengan parkir berlangganan dan minimnya petugas parkir kenderaan, maka kenderaan warga akan menjadi sasaran paling mudah bagi kejahatan jalanan, saat parkir di jalan.

“Walikota jangan hanya tergiur akan PAD yang akan masuk ke kantong Pemko Medan. Keamanan dan kenyamanan warga dalam memarkir kendaraan juga harus dipertimbangkan. Jangan mau enak sendiri tanpa memikirkan warganya,” tutup Mustarum.(red)

Berita Terkait

Simulasi Pemilu Di Jakbar, Sinergi Polri KPU dan Bawaslu Sambut Pilkada 2024
Sinergi Bea Cukai dan Polri Kembali Ungkap Clandestine Lab Jaringan Tiongkok di Bali
Bea Cukai dan Polri Gagalkan Peredaran 7 Juta Batang Rokok Ilegal melalui Tanjung Perak
Bank Aceh Salurkan Rp70 Miliar Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya hingga November 2024November 2024
Dukung Ketahanan Pangan Lapas Pancur Batu Gelar Penaburan 2500 Ekor Benih Ikan Mas
Kanwil Kumham Sumut Tandatangani Nota Kesepahaman Bersama Rumah Sakit Bhayangkara TK II Medan
KICK OFF MEETING PELAKSANAAN AUDIT TRANSISI KEMETERIAN HUKUM DAN HAM
Kolaborasi DJKI, Kokek Consulting, dan Kemenkumham Sumut Gelar Survei IKM untuk Peningkatan Kualitas Layanan KI di Sumut
Berita ini 10 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 16:20 WIB

Simulasi Pemilu Di Jakbar, Sinergi Polri KPU dan Bawaslu Sambut Pilkada 2024

Rabu, 20 November 2024 - 23:07 WIB

Sinergi Bea Cukai dan Polri Kembali Ungkap Clandestine Lab Jaringan Tiongkok di Bali

Rabu, 20 November 2024 - 03:06 WIB

Bea Cukai dan Polri Gagalkan Peredaran 7 Juta Batang Rokok Ilegal melalui Tanjung Perak

Rabu, 20 November 2024 - 00:07 WIB

Bank Aceh Salurkan Rp70 Miliar Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya hingga November 2024November 2024

Selasa, 19 November 2024 - 18:37 WIB

Dukung Ketahanan Pangan Lapas Pancur Batu Gelar Penaburan 2500 Ekor Benih Ikan Mas

Berita Terbaru

Berita Polda

Kapolda Bali Cek dan Pantau Situasi Kamtibmas Wilkum Jembrana

Jumat, 22 Nov 2024 - 16:48 WIB

Polsek

Polsek Mengwi Jumat Curhat Bersama Masyarakat Baha

Jumat, 22 Nov 2024 - 08:57 WIB