Lensapolri, Kota Tangerang- Darma Wanita Persatuan(DWP) beserta Anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpolpp)Kota tangerang gelar serangkaian lomba untuk memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 79 bertempat di MaKo Satpolpp Kota tangerang, pada Hari Sabtu 17/8/2024.
Serangkaian perlombaan yang di meriahkan oleh ibu- ibu Darma Wanita yang sebelumnya mempersiapkan untuk menyambut Hut RI 79 seperti Senam jumat pagi bersama dan mempersiapkan untuk perlombaan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Plt Kasatpolpp R.Irman Pujahendra menjelaskan, Kegiatan ini rutin dilaksankan setiap tahun dalam rangka dirgahayu republik Indonesia ke79 sekaligus meningkatkan kebersamaan dan kekompakan.
“Namun berbeda kegiatan Tahun ini yang di meriahkan oleh ibu- ibu Darma Wanita berserta Anggota bidang- bidang yang ada di Satpolpp seperti perlombaan:
1.Futsal Daster Ibu- ibu
2.Lomba tumpeng Bidang Satpolpp
3.Estafet tepung
4.lomba kerupuk dll.
Para peserta yang mengikuti lomba penuh semangat dan gembira, “ucapnya.
Ditempat terpisah Dewi Silfia Yanti, selaku Ketua Darma Wanita Persatuan (DWP) mengatakan, Wanita yang pinter harus maju dan Kreatif di Bidang- Bidang lainnya.”Semoga kedepannya makin maju dan Wanita juga harus kuat, Bijak tapi tidak melupakan kewajiban sebagai ibu yang baik bagi keluarganya, “ungkap Dewi Sifia Yanti selaku ketua DWP.
Plt Kasatpolpp R, Irman Pujahendra menambahkan, Dengan semangat proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia, mari kita bersama membangun Indonesia, Merdeka!
“Semoga kedepannya Satpolpp beserta Darma Wanita Kota Tangerang makin solid dan semangat lagi sebagai Penegak Perda Hukum yang Tertip dan Transparan, ” tutupnya si Abah (panggilan gaulnya).
(M.Ramdhani)