Samapta Polsek Abiansemal Gelar Patroli Biru, Sambangi Obvit Perbankan

- Redaksi

Minggu, 26 Januari 2025 - 11:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ABIANSEMAL, Lensapolri.com – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Unit Samapta Polsek Abiansemal melaksanakan patroli rutin dengan menyambangi obvit Perbankan ATM BRI yang terletak di wilayah desa Mambal, kecamatan Abiansemal, Badung pada Minggu dini hari (26/01).

Kegiatan patroli ini dilakukan untuk memastikan situasi di sekitar ATM tetap aman dan kondusif, serta mencegah terjadinya aksi kriminalitas, seperti pencurian atau perusakan mesin ATM.

“Patroli ini merupakan bagian dari upaya preventif untuk menjaga keamanan di objek vital, termasuk ATM yang kerap menjadi sasaran pelaku kejahatan,” ujar Pawas Aiptu I.B. Made Oka seijin Kapolsek Abiansemal Kompol Anak Agung Gede Rai Darmayasa, S.H., M.H.

Selain itu, petugas juga berkoordinasi dengan petugas keamanan setempat, memberikan arahan agar meningkatkan kewaspadaan dan segera melaporkan jika ada aktivitas mencurigakan di sekitar area ATM.

Baca Juga :  BLP Polsek Mengwi Rutin Laksanakan Patroli Wilayah Cegah Gangguan Kamtibmas

Melalui kegiatan patroli rutin ini, Polsek Abiansemal berkomitmen untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat, sekaligus mempererat hubungan dengan warga dalam menjaga keamanan lingkungan. Kehadiran polisi di lapangan diharapkan dapat memberikan efek pencegahan dan membangun kepercayaan masyarakat terhadap aparat penegak hukum.

Patroli akan terus dilakukan secara berkala di sejumlah titik rawan untuk memastikan situasi kamtibmas tetap terkendali di wilayah hukum Polsek Abiansemal.

Berita Terkait

Evaluasi Keamanan Gudang Senjata, Puslitbang Polri Kunjungi Polres Badung
Polsek Mengwi Bekuk Pelaku Pencurian Kendaraan Bermotor
Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Luar Biasa Anumerta kepada Bharatu Mardi Hadji
Patroli Biru Unit Raimas Pantau Objek Vital
Bareskrim Ungkap 4 Kasus Penyelundupan Ilegal Selama 3 Bulan Terakhir
Aipda I Wayan Suwika Ajak Pihak Sekolah Manfaatkan Lahan Kosong Untuk Ketahanan Pangan
Samapta Polsek Mengwi Amankan Turnamen Bola Voli
Kapolda Bali Terima Audiensi dari Kakanwil BPN Provinsi Bali
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 4 Februari 2025 - 22:41 WIB

Evaluasi Keamanan Gudang Senjata, Puslitbang Polri Kunjungi Polres Badung

Selasa, 4 Februari 2025 - 22:38 WIB

Polsek Mengwi Bekuk Pelaku Pencurian Kendaraan Bermotor

Selasa, 4 Februari 2025 - 22:38 WIB

Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Luar Biasa Anumerta kepada Bharatu Mardi Hadji

Selasa, 4 Februari 2025 - 22:32 WIB

Patroli Biru Unit Raimas Pantau Objek Vital

Selasa, 4 Februari 2025 - 22:25 WIB

Aipda I Wayan Suwika Ajak Pihak Sekolah Manfaatkan Lahan Kosong Untuk Ketahanan Pangan

Berita Terbaru

Berita Polda

Polsek Mengwi Bekuk Pelaku Pencurian Kendaraan Bermotor

Selasa, 4 Feb 2025 - 22:38 WIB

Berita Polres

Patroli Biru Unit Raimas Pantau Objek Vital

Selasa, 4 Feb 2025 - 22:32 WIB