Polsek Kuta Selatan dan Linmas Pecatu Gelar KRYD Blue Light Patrol, Pastikan Kamtibmas Kondusif

- Redaksi

Sabtu, 8 Februari 2025 - 13:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Badung, Lensapolri.com – 7 Februari 2025 – Polsek Kuta Selatan terus menggencarkan patroli malam guna memastikan keamanan wilayah tetap kondusif. Pada Jumat (7/2) malam hingga Sabtu (8/2) dini hari, Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) Blue Light Patrol kembali digelar di sejumlah titik rawan.

Patroli ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Kuta Selatan, KOMPOL I Gusti Ngurah Yudistira, S.H., M.H., dengan menyusuri ruas jalan strategis seperti By Pass Ngurah Rai Nusa Dua, Jalan Kampus UNUD Jimbaran, Jalan Uluwatu I Ungasan, hingga Jalan Labuan Sait Pecatu. Kegiatan ini melibatkan personel Polsek Kuta Selatan yang berkolaborasi dengan Linmas Desa Pecatu sebagai bentuk sinergi dalam menjaga keamanan wilayah.

Baca Juga :  Propam  Polres Gianyar Waskat Personil di Lapangan, Upaya Pelayanan Prima Kepada Masyarakat

Patroli ini merupakan langkah preventif untuk memastikan situasi di Kuta Selatan tetap aman, khususnya pada malam hari. Sasaran utama kegiatan ini meliputi : Pencegahan kejahatan 3C (Curat, Curas, Curanmor),Penindakan aksi premanisme, Antisipasi balap liar, Menghindari potensi perkelahian antar-kelompok

Setelah menyusuri jalur utama, tim gabungan menggelar apel di Kantor Desa Pecatu, di mana Kapolsek memberikan arahan guna memperkuat koordinasi pengamanan. Patroli kemudian dilanjutkan dengan pemantauan di Saloto Bar and Restaurant, Jalan Labuan Sait, Pecatu, yang disinyalir sebagai salah satu titik rawan yang sering terjadi keributan dan perkelahian pada malam hari.

Baca Juga :  Polres Kendal Gencarkan Penyuluhan Narkoba

Hingga patroli berakhir pada Sabtu (8/2) dini hari, situasi di wilayah Kuta Selatan terpantau aman dan kondusif. Tidak ditemukan gangguan keamanan yang signifikan selama operasi berlangsung.

Polsek Kuta Selatan menegaskan bahwa patroli serupa akan terus digelar guna memastikan lingkungan tetap aman dan nyaman bagi masyarakat serta wisatawan.

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Polres Jember Studi Tiru Layanan Kunjungan di Lapas Jember
Pererat Silaturahmi, Kapolri Buka Puasa Bersama Tokoh Ulama dan Elemen Masyarakat Banten
Polda Bali Gelar Shalat Ghaib dan Doa Bersama Atas Gugurnya Tiga Personel Polres Way Kanan Lampung
Tebar Kebaikan di Bulan Ramadhan, Polres Badung Gandeng Mahasiswa dan OKP Bagikan Takjil Untuk Warga
Bupati dan Wakil Bupati Badung Turun Langsung Tinjau Penertiban Kabel Internet Pada Ruas Jalan Di Seputaran canggu
Sambut Ramadhan 1446 H, Kapolres Badung Kembali Bagikan Takjil Untuk Warga
Polda Bali Dapati Senjata Tajam Dan Miras Saat Giat Patroli Dan Sidak Malam
Satuan Samapta Hadirkan Rasa Aman di Taman Ayun Lewat Blue Light Patrol
Berita ini 13 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 17:49 WIB

Polres Jember Studi Tiru Layanan Kunjungan di Lapas Jember

Rabu, 19 Maret 2025 - 11:47 WIB

Pererat Silaturahmi, Kapolri Buka Puasa Bersama Tokoh Ulama dan Elemen Masyarakat Banten

Rabu, 19 Maret 2025 - 11:39 WIB

Polda Bali Gelar Shalat Ghaib dan Doa Bersama Atas Gugurnya Tiga Personel Polres Way Kanan Lampung

Minggu, 16 Maret 2025 - 20:16 WIB

Tebar Kebaikan di Bulan Ramadhan, Polres Badung Gandeng Mahasiswa dan OKP Bagikan Takjil Untuk Warga

Minggu, 16 Maret 2025 - 11:24 WIB

Bupati dan Wakil Bupati Badung Turun Langsung Tinjau Penertiban Kabel Internet Pada Ruas Jalan Di Seputaran canggu

Berita Terbaru

Berita Polres

Polres Jember Studi Tiru Layanan Kunjungan di Lapas Jember

Sabtu, 19 Apr 2025 - 17:49 WIB

Hukum & kriminal

Lapas Jember Gelar PORSENI, Peringati HBP ke 61

Kamis, 17 Apr 2025 - 20:36 WIB

Nasional

Lapas Jember Berbagi Kebahagian dengan Penarik Becak

Selasa, 15 Apr 2025 - 19:57 WIB