Zoom Launching P2L: Polsek Dentim dan Bhayangkari Dukung Perkarangan Pangan Lestari, Optimalkan Lahan untuk Kemandirian Pangan

- Redaksi

Selasa, 25 Februari 2025 - 09:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lensapolri.com – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan dan pemanfaatan lahan secara optimal, Bhayangkari Polsek Denpasar Timur (Dentim) mengikuti Zoom Launching Perkarangan Pangan Lestari (P2L) yang diselenggarakan oleh Bhayangkari Pusat pada Senin (24/02/2025). Kegiatan ini berlangsung di Kelompok Tani Terbin, Jln. Hayam Wuruk XXII, Desa Sumerta Kelod, Denpasar Timur, dan diikuti oleh sekitar 30 peserta dari berbagai elemen masyarakat.

Acara Zoom Launching Perkarangan Pangan Lestari (P2L) dipimpin langsung oleh Ketua Umum Bhayangkari Ny. Juliati Sigit Prabowo, dari Akademi Kepolisian (Akpol) Semarang. Sementara itu, di lokasi Polsek Dentim, kegiatan ini turut dihadiri oleh Kapolsek Dentim, Danramil 1611-01 Dentim, Ketua Bhayangkari Ranting Dentim, Kades Sumerta Kelod, Jero Bendesa Tanjung Bungkak, Kelian Banjar Kepisah, personil Polsek Dentim, Bhayangkari Polsek Dentim, kelompok tani Terbin, mahasiswa KKN Undiknas serta masyarakat sekitar.

Baca Juga :  Ciptakan Situasi Aman Ditempat Publik, Patroli Biru Polsek Abiansemal Sambangi SPBU

Kelompok Tani Terbin yang dibina oleh Polsek Dentim telah berhasil mengelola lahan seluas ± 20 are untuk berbagai jenis budidaya, antara lain ikan lele di sembilan kolam, sayur hidroponik dengan 752 lubang tanam, 50 pohon cabai, serta tanaman buah-buahan seperti pisang dan belimbing. Selain itu, mereka juga membudidayakan berbagai tanaman bunga seperti bunga pacah dan gumitir. Program P2L ini bertujuan untuk memperkuat ketahanan pangan masyarakat melalui pendekatan yang terintegrasi dan berkelanjutan, sekaligus mendukung gerakan makan bergizi gratis agar hasil panen dari pekarangan dapat dimanfaatkan secara langsung oleh masyarakat.

Acara dimulai pukul 10.00 wita dengan sesi Zoom Launching yang disertai sambutan dari Ketua Umum Bhayangkari. Dalam sesi ini, Ny. Juliati Sigit Prabowo melakukan pengecekan lokasi budidaya tanaman yang ada di Akpol Semarang. Pada pukul 10.10 wita, Bhayangkari Polsek Dentim dan para undangan melakukan peninjauan ke lokasi budidaya Kelompok Tani Terbin, menanam bibit kangkung dengan sistem hidroponik, meninjau budidaya lele dan tanaman bunga serta melakukan panen kangkung hasil budidaya dengan sistem hidroponik.

Dalam sambutannya Kapolsek Dentim Kompol I Ketut Tomiyasa S.H.,M.H., menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam program ini. “Program ini merupakan langkah konkret dalam mendukung ketahanan pangan masyarakat. Dengan mengoptimalkan lahan yang ada, kita bisa membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Ke depan, kami berharap bisa terus berkolaborasi dengan pemerintah desa dan masyarakat untuk memperluas program ini,” ujarnya.

Baca Juga :  Tim Opsnal Satresnarkoba Polres Lumajang Tangkap 2 Pemuda Edarkan Obat Logo "Y"

Dengan adanya dukungan dari Polsek Dentim dan Bhayangkari, diharapkan program P2L dapat terus berkembang dan menjadi contoh dalam memanfaatkan lahan secara produktif demi terciptanya kemandirian pangan. Program Pekarangan Pangan Lestari (P2L) ini membuktikan bahwa dengan kerja sama yang baik antara Kepolisian, Bhayangkari, kelompok tani, dan masyarakat, ketahanan pangan dapat terwujud secara nyata. Diharapkan program ini dapat terus berjalan dan memberikan manfaat bagi masyarakat di wilayah Polsek Denpasar Timur.

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Polri Lakukan Mutasi 1.255 Personel, 10 Kapolda Berganti, dan 10 Polwan Jadi Kapolres
Antisipasi Gangguan, Tirta Kahuripan Siaga 24 Jam Selama Libur Panjang
BRI Luncurkan Layanan Drive Thru dengan CRM untuk Setor Tunai Tanpa Turun Kendaraan
Team Legal Mie Gacoan Klarifikasi Dugaan Tidak Memiliki Izin PBG dan Komitmen terhadap Lingkungan Sekitar
Terlibat Tawuran, 12 Remaja di Tambora Dibina Melalui Pesantren Kilat selama 7 hari
Polrestabes Medan Gelar Buka Puasa Bersama Warga RTP
Kapolda Metro Jaya Laksanakan Upacara, Empat Anggota Polda Metro Jaya Diberhentikan Tidak Dengan Hormat
Sat Lantas Polres Kediri Berbagi Takjil Di Depan Mako Polres Kediri
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 09:30 WIB

Polri Lakukan Mutasi 1.255 Personel, 10 Kapolda Berganti, dan 10 Polwan Jadi Kapolres

Kamis, 13 Maret 2025 - 22:46 WIB

Antisipasi Gangguan, Tirta Kahuripan Siaga 24 Jam Selama Libur Panjang

Kamis, 13 Maret 2025 - 11:59 WIB

BRI Luncurkan Layanan Drive Thru dengan CRM untuk Setor Tunai Tanpa Turun Kendaraan

Kamis, 13 Maret 2025 - 00:00 WIB

Team Legal Mie Gacoan Klarifikasi Dugaan Tidak Memiliki Izin PBG dan Komitmen terhadap Lingkungan Sekitar

Rabu, 12 Maret 2025 - 13:47 WIB

Terlibat Tawuran, 12 Remaja di Tambora Dibina Melalui Pesantren Kilat selama 7 hari

Berita Terbaru