Bekerja dengan Tulus Ikhlas, Kalapas Jemner Apresiasi Jajaran Pengamanan

- Redaksi

Senin, 7 April 2025 - 19:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jember, Lensapolri.com – Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Jember, RM. Kristyo Nugroho tak pernah lelah memberikan motivasi kepada jajarannya, pada Senin (07/04/2025). Kali ini beliau berkesempatan memberikan pengarahan khusus kepada jajaran pengamanan.

Kegiatan yang dilaksanakan saat Apel Serah Terima Kepala Regu Pengamanan (Astekpam) ini dilaksanakan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan kerja keras jajaran pengamanan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Lapas Jember.

“Saya sangat mengapresiasi seluruh dedikasi dan loyalitas pada jajaran pengamanan. Kalian telah menunjukkan kinerja yang luar biasa dalam memberikan pelayanan dan menjaga keamanan Lapas. Kerja yang kalian lakukan sangat berarti bagi kelancaran kegiatan selama bulan Ramadhan hingga Hari Raya Idul Fitri kemarin” ujar Kalapas.

Meskipun telah melewati moment dengan penuh pengamanan ekstra, Kalapas Jember mengingatkan seluruh jajaran untuk tidak lengah dan tetap mempertahankan semangat kerja yang tinggi. Beliau menekankan pentingnya kekompakan antar petugas dalam menjalankan tugas sehari-hari. Pengawasan yang ketat dan mengedepankan kewaspadaan tinggi pada seluruh area Lapas menjadi fokus utama dalam arahannya.

Baca Juga :  Bhabinkamtibmas Mantar Pantau Penyaluran BLT DD, Sampaikan Ini

“Momentum Idul Fitri yang telah kita lalui dengan baik ini jangan sampai menurunkan kewaspadaan kita. Justru sebaliknya, kita harus semakin solid dan meningkatkan pengawasan di setiap lini. Keamanan Lapas adalah tanggung jawab kita bersama,” tegas Kalapas.

Lebih lanjut, Kalapas Jember juga mengingatkan seluruh jajaran pengamanan untuk tetap mengedepankan sisi humanis dalam berinteraksi dengan WBP. Pelayanan yang tulus dan penuh perhatian diharapkan terus diberikan kepada para WBP dengan tetap mengedepankan aturan dan prosedur yang berlaku.

“Meskipun tugas saudara adalah menjaga keamanan, kita juga harus ingat bahwa WBP adalah manusia yang perlu diperlakukan dengan baik. Berikan pelayanan sepenuh hati, dengarkan keluhan mereka, dan berikan motivasi selama menjalani masa pembinaan di Lapas ini,” pesan Kalapas.

Baca Juga :  Bansos Ramadhan Presisi: Polsek Tambora Bersama Bhayangkari Ranting Tambora Berikan 50 Sak Semen untuk Perbaikan Masjid Jami Al Mutaqien

Pengarahan yang diberikan ini diharapkan dapat semakin memotivasi dan memperkuat sinergi khususnya pada jajaran pengamanan Lapas Jember. Kegiatan ini juga menjadi momentum penting untuk merefleksikan kinerja yang telah dilakukan dan mempersiapkan diri menghadapi tantangan tugas kedepan dengan tetap penuh semangat.

.-❤️-.

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Ngopi Kamtibmas Polsek Benda Di Mesjid Perumahan Perhubungan
Kodim 0503 Jakarta Barat Rayakan Hari Bhayangkara Bersama Polres Metro Jakbar di Hari Bhayangkara ke-79
Polsek Kalideres Ungkap Kasus Jambret di Citra Garden 2, Pelaku Ditangkap di Cengkareng
7 Tersangka Sindikat Pencurian Rumah Kosong Dibekuk Polisi di Jakarta Barat
Tanggapi Aduan Warga, Polsek Cengkareng Ciduk Pelaku Pemalakan Sopir Travel di Kapuk Raya
Perkuat Sinergi, Karutan Medan Hadiri Upacara Dan Syukuran Hari Bhayangkara KE-79 Di Mapolda Sumut
Open Turnamen Radar Cup 2025 Usung Tema “Sea Dragon Champions” dengan Total Hadiah Lima Puluh Juta Rupiah
TNI Koramil 01/Teluknaga Serbu Mapolsek Teluknaga
Berita ini 10 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 5 Juli 2025 - 22:56 WIB

Ngopi Kamtibmas Polsek Benda Di Mesjid Perumahan Perhubungan

Jumat, 4 Juli 2025 - 20:17 WIB

Kodim 0503 Jakarta Barat Rayakan Hari Bhayangkara Bersama Polres Metro Jakbar di Hari Bhayangkara ke-79

Jumat, 4 Juli 2025 - 20:15 WIB

Polsek Kalideres Ungkap Kasus Jambret di Citra Garden 2, Pelaku Ditangkap di Cengkareng

Jumat, 4 Juli 2025 - 20:12 WIB

7 Tersangka Sindikat Pencurian Rumah Kosong Dibekuk Polisi di Jakarta Barat

Jumat, 4 Juli 2025 - 20:10 WIB

Tanggapi Aduan Warga, Polsek Cengkareng Ciduk Pelaku Pemalakan Sopir Travel di Kapuk Raya

Berita Terbaru