Kalapas Jember Gandeng RS Baladhika Husada, Optimalkan Kesehatan

- Redaksi

Minggu, 13 April 2025 - 19:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Balisticnews.com Jember – Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIA Jember, RM. Kristyo Nugroho berkesempatan melakukan silaturahmi kunjungan kerja ke Rumah Sakit (RS) Baladhika Husada Jember, pada Minggu (13/04/2025).

Datang bersama dengan Komandan Brigif 9 Dharaka Yudha, Kolonel Inf La Ode Muhammad Nurdin, kehadiran Kalapas ini disambut baik oleh Letkol dr. Arif Puguh Santoso, Sp.PD., M.Kes selaku Kepala Rumah Sakit (Karumkit).

ADVERTISEMENT

Ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Bertempat di Ruang Karumkit obrolan yang hangat dan bermakna berlangsung cukup lama. Tak hanya untuk mempererat tali silaturahmi pertemuan ini bertujuan untuk memperkuat sinergi dan kerjasama antara kedua institusi dalam berbagai aspek pelayanan. Dalam pertemuan tersebut, Kalapas Jember menyampaikan pentingnya kolaborasi antara Lapas dan rumah sakit, terutama dalam hal pelayanan kesehatan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

Baca Juga :  SAMBUT IDUL FITRI 1444H DHARMA WANITA PERSATUAN LAPAS BINJAI LAKSANAKAN BAKTI SOSIAL

 

“Kami sangat berharap kerjasama dengan Rumah Sakit Baladhika Husada dapat semakin memperkuat upaya kami dalam memberikan pelayanan kesehatan yang optimal bagi seluruh WBP dan juga pegawai. Hal ini akan sangat membantu dalam menciptakan lingkungan Lapas yang lebih sehat dan kondusif,” ucap Kalapas.

Baca Juga :  Kapolsek Cengkareng Dampingi Kapolres Metro Jakarta Barat Tinjau Lokasi Vaksinasi Booster Di Rusun Flamboyan

 

Beberapa program yang dibahas diantaranya adalah penyuluhan perilaku hidup bersih dan hidup sehat, penyuluhan tentang bahaya penyalahgunaan narkotika dan obat-obatan terlarang, serta konsultasi dalam berbagai masalah kesehatan.

 

Karumkit menyambut baik inisiatif Kalapas dan menyatakan komitmennya untuk mendukung kerjasama ini. Beliau menyampaikan bahwa RS Baladhika Husada memiliki sumber daya dan tenaga medis yang siap untuk bersinergi dengan Lapas dalam mewujudkan pelayanan kesehatan yang lebih baik.

 

Baca Juga :  Duh! Gegara Kurang Bayaran, Murid SMK Swasta di Kedoya Selatan Tidak Boleh Ikut Ujian

“Kami sangat terbuka untuk bekerjasama dengan Lapas Jember dalam berbagai program kesehatan. Kami percaya bahwa sinergi antara institusi kesehatan dan pemasyarakatan akan memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat, khususnya bagi para WBP,” ujar Karumkit.

 

Diharapkan pertemuan silaturahmi ini menjadi langkah awal yang baik dalam memperkuat sinergi dan kerjasama yang berkelanjutan antara Rumah Sakit Baladhika Husada dan Lapas Kelas IIA Jember. Kerjasama ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif untuk.meningkatkan kualitas hidup dan kesehatan bagi masyarakat.

 

.-❤️-.

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Ketua PSHT Cabang Lamongan, M. Supriyono, Resmi Mengundurkan Diri dari Aliansi Alam Bersatu
Polri Lanjutkan Pendampingan Psikologi dan Pemulihan Pasca Ledakan SMAN 72 Jakut
Wabup Intan Buka Car Free Day dan Kampanye TOSS TBC: Temukan, Obati, Sampai Sembuh
Kapolres Metro Tangerang Kota bentuk “Ojol Mart Mitra Polri”.
Pemuda Kota Tangerang Gelar Refleksi Sumpah Pemuda, Kapolres Apresiasi Kondusivitas Kota
Kapolda beri penghargaaan Anggota Teladan Polres Metro Tangerang Kota
Ngopi Kamtibmas, Kapolres Kombes Pol Jauhari Ajak Masyarakat Bersama Polri Cegah Kejahatan dan Narkoba
Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu, Polres Metro Jakarta Barat Gelar Upacara Hari Sumpah Pemuda
Berita ini 30 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 9 November 2025 - 20:33 WIB

Polri Lanjutkan Pendampingan Psikologi dan Pemulihan Pasca Ledakan SMAN 72 Jakut

Minggu, 9 November 2025 - 20:29 WIB

Wabup Intan Buka Car Free Day dan Kampanye TOSS TBC: Temukan, Obati, Sampai Sembuh

Rabu, 5 November 2025 - 12:03 WIB

Kapolres Metro Tangerang Kota bentuk “Ojol Mart Mitra Polri”.

Kamis, 30 Oktober 2025 - 20:41 WIB

Pemuda Kota Tangerang Gelar Refleksi Sumpah Pemuda, Kapolres Apresiasi Kondusivitas Kota

Kamis, 30 Oktober 2025 - 20:39 WIB

Kapolda beri penghargaaan Anggota Teladan Polres Metro Tangerang Kota

Berita Terbaru