Polsek Penjaringan Gercep Amankan Pak Ogah di Exit Tol Sunda kelapa Diduga Palak Sopir

- Redaksi

Jumat, 31 Oktober 2025 - 09:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Unit Reskrim Polsek penjaringan saat menangkap diduga pelaku pemalakan sopir truk di exit tol Sunda kelapa (dok istimewa)

Unit Reskrim Polsek penjaringan saat menangkap diduga pelaku pemalakan sopir truk di exit tol Sunda kelapa (dok istimewa)

JAKARTA, Lensapolri.comPolsek Metro Penjaringan bergerak cepat (Gercep) menindaklanjuti video viral di media sosial yang memperlihatkan dugaan pungutan liar oleh sekelompok orang yang dikenal sebagai “Pak Ogah” di turunan Tol Sunda Kelapa, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara.

Unit Reserse Kriminal yang dipimpin IPDA Rulli Jeremy Siregar, S.Tr.K., segera melakukan pengecekan di lokasi dan berhasil mengamankan seorang pria bernama Edo Ferlian (37), warga Penjaringan. Dari tangan pelaku, polisi menyita barang bukti berupa uang tunai sebesar Rp16.500.

Baca Juga :  Sat Samapta Laksanakan Gatur dan Pergelaran Blue Light Randis R4 di Pusat Keramaian Malam Di Kota Bangli Demi Kenyamanan Dan Kelancaran Arus Lalu lintas Pada Malam.

 

 

ADVERTISEMENT

Ads

SCROLL TO RESUME CONTENT


Hasil pemeriksaan awal menyebutkan, Edo mengaku hanya membantu mengatur arus kendaraan dan membantah melakukan pungutan liar. Namun, polisi tetap melakukan pendalaman untuk memastikan adanya keterlibatan pihak lain. Seorang rekan Edo, berinisial Koko, kini masih dalam pencarian dan telah ditetapkan sebagai daftar pencarian orang (DPO).

Kapolsek Metro Penjaringan AKBP Agus Ady Wijaya, S.H., S.I.K., M.Si. menegaskan, pihaknya akan menindak tegas setiap bentuk gangguan keamanan dan ketertiban di wilayah hukumnya.

Baca Juga :  Jaga Kesehatan, Polres Gianyar Laksanakan Senam Bersama Di Hari Jumat


“Kami bergerak cepat setelah menerima laporan adanya aktivitas mencurigakan di sekitar turunan tol. Kami juga akan berkoordinasi dengan Dinas Sosial untuk melakukan pembinaan terhadap pelaku agar kejadian serupa tidak terulang,” ujar Agus di Jakarta, Kamis (30/10/2025).

Polsek Metro Penjaringan mengimbau masyarakat agar tidak segan melaporkan setiap bentuk pungutan liar atau aksi premanisme yang meresahkan, baik secara langsung ke kantor polisi terdekat maupun melalui kanal pengaduan resmi kepolisian.

Baca Juga :  Polsek Blahbatuh Sosialisasikan SIPSS Melalui Sambang Bhabinkamtibmas

 



(Rdw/Kbr)

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Polsek Tangerang Ungkap Kasus Pencurian AC di SMA Negeri 1 Kota Tangerang
Polsek Cipondoh Ungkap Penjualan Obat Terlarang di Toko Kosmetik
Polsek Benda Tangkap Dua Pemuda Bersenjata Tajam di Jalan Raya Perancis
Kapolsek Pakuhaji AKP Rokhmatulloh Turun Tangan Tangkap Penjual Obat Keras Tanpa Izin
Polsek Jatiuwung kembali Ungkap Kasus Curanmor R2
Marak Mata Elang di Jalan, Polsek Kelapa Gading Minta Warga Jangan Serahkan Kendaraan
Polsek Ciledug Amankan 7 Pelajar Konvoi Membawa Sajam Yang Viral di Medsos
Kapolsek Pakuhaji Gelar Jumling Bersama Warga Desa Bonisari
Berita ini 22 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 31 Oktober 2025 - 09:54 WIB

Polsek Penjaringan Gercep Amankan Pak Ogah di Exit Tol Sunda kelapa Diduga Palak Sopir

Selasa, 28 Oktober 2025 - 20:20 WIB

Polsek Tangerang Ungkap Kasus Pencurian AC di SMA Negeri 1 Kota Tangerang

Selasa, 28 Oktober 2025 - 15:16 WIB

Polsek Cipondoh Ungkap Penjualan Obat Terlarang di Toko Kosmetik

Minggu, 26 Oktober 2025 - 10:40 WIB

Polsek Benda Tangkap Dua Pemuda Bersenjata Tajam di Jalan Raya Perancis

Minggu, 19 Oktober 2025 - 06:31 WIB

Kapolsek Pakuhaji AKP Rokhmatulloh Turun Tangan Tangkap Penjual Obat Keras Tanpa Izin

Berita Terbaru

Berita Polres

Polsek Jatiuwung Ungkap Kasus Curanmor,Dua Palaku Berhasil Diringkus

Kamis, 30 Okt 2025 - 20:43 WIB