Satgas Kamsel Pastikan Keamanan dan Kelancaran Lalu Lintas Pasca Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di Kota Bangli

- Redaksi

Sabtu, 3 Januari 2026 - 10:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lensapolri.com | Bangli – Dalam rangka menjaga situasi keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) pasca perayaan Natal Tahun 2025 dan Tahun Baru 2026, personel Satgas Kamsel melaksanakan kegiatan pengamanan dan penjagaan Pos Pelayanan (Pos Yan) Alun-Alun Kota Bangli.

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Sabtu, 3 Januari 2026, mulai pukul 08.30 WITA hingga selesai, bertempat di wilayah Kota Bangli, tepatnya di Jalan Brigjen Ngurah Rai, persimpangan Kantor Bupati Bangli depan Pos Yan Alun-Alun Kota Bangli.

Baca Juga :  OTK Serang Anggota TNI/Polri Saat Pengamanan Sholat Teraweh di Puncak Jaya

Dalam pelaksanaannya, personel Satgas Kamsel fokus melakukan pengaturan arus lalu lintas guna mengantisipasi potensi kepadatan kendaraan pasca pergantian tahun. Langkah ini dilakukan sebagai upaya preventif untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat pengguna jalan.

Berdasarkan hasil pemantauan di lapangan, arus lalu lintas terpantau landai dan lancar, serta tidak ditemukan gangguan berarti. Situasi secara umum berada dalam keadaan aman dan terkendali.

Baca Juga :  Kapolda NTB Diberi Penghargaan Gelar Adat Oleh Masyarakat Adat Sembalun Lotim

Selama kegiatan berlangsung, pengamanan dan penjagaan Pos Yan Alun-Alun Kota Bangli berjalan dengan aman, tertib, dan lancar, sebagai wujud komitmen Polri dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat pasca momentum hari besar keagamaan dan pergantian tahun.(hms/degading)

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Unit Intelkam Polsek Susut Pastikan Stabilitas Harga dan Ketersediaan Sembako di Pasar Kayuambua
Perkecil ruang gerak aksi curanmor di wilkum bangli, personel samapta sambangi tukang parkir
Ciptakan rasa aman di kawasan wisata, pawas polsek bangli sambangi desa wisata pengelipuran
Personel sat polairud polres bangli jaga keamanan dan kelestarian danau Batur
Patroli Dialogis Unit Samapta Polsek Mengwi Sampaikan Imbauan Kamtibmas Kepada Masyarakat
Pengaturan Lalu Lintas di Simpang Tiying Tutul, Polsek Mengwi Ciptakan Rasa Aman Kepada Pengendara
Polantas Menyapa Jadi Komitmen Polri Tingkatkan Kualitas Layanan SIM
Patroli Malam Raimas Polres Badung, Wujud Komitmen Jaga Kamtibmas
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 3 Januari 2026 - 10:53 WIB

Unit Intelkam Polsek Susut Pastikan Stabilitas Harga dan Ketersediaan Sembako di Pasar Kayuambua

Sabtu, 3 Januari 2026 - 10:51 WIB

Satgas Kamsel Pastikan Keamanan dan Kelancaran Lalu Lintas Pasca Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di Kota Bangli

Sabtu, 3 Januari 2026 - 10:48 WIB

Perkecil ruang gerak aksi curanmor di wilkum bangli, personel samapta sambangi tukang parkir

Sabtu, 3 Januari 2026 - 10:43 WIB

Ciptakan rasa aman di kawasan wisata, pawas polsek bangli sambangi desa wisata pengelipuran

Sabtu, 3 Januari 2026 - 10:38 WIB

Personel sat polairud polres bangli jaga keamanan dan kelestarian danau Batur

Berita Terbaru