LENSAPOLRI.COM |DENPASAR-BALI, Kepala Kepolisian Daerah Bali, Irjen Pol. Daniel Adityajaya, S.H., S.I.K., M.Si., menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas kerja keras, dedikasi, dan semangat pengabdian seluruh personel Polda Bali dalam pelaksanaan pengamanan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026. Pengamanan yang dilaksanakan dalam kerangka Operasi Lilin 2025 berjalan dengan aman, tertib, dan kondusif berkat sinergi yang kuat antara Polda Bali, stake-holder terkait, serta dukungan aktif masyarakat Bali.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolda juga memberikan penghargaan khusus kepada seluruh jajaran, termasuk para pejabat utama, kapolres/kapolresta, perwira menengah, hingga personel pelaksana di lapangan, yang telah menunjukkan profesionalisme tinggi dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Provinsi Bali.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Keberhasilan Operasi Lilin 2025 mencerminkan komitmen tinggi seluruh personel Polda Bali dalam menjalankan tugas pengamanan dengan pendekatan humanis, responsif, dan penuh dedikasi. Sinergi dengan masyarakat dan pemangku kepentingan telah menjadi kunci utama terciptanya Bali yang aman dan nyaman selama masa perayaan,” ujar Kapolda Bali.
Sementara itu, Wakil Kepala Kepolisian Daerah Bali, Brigjen Pol. I Komang Sandi Arsana, S.I.K., M.H., menegaskan bahwa kesiapan personel serta koordinasi antar fungsi menjadi aspek penting yang diperkuat dalam setiap kegiatan pengamanan, terutama di titik-titik keramaian dan lokasi strategis.
“Kami terus menguatkan langkah-langkah proaktif dalam pengawasan, patroli, dan pelayanan masyarakat guna memastikan rasa aman bagi warga serta wisatawan yang merayakan Natal dan menyambut pergantian tahun di Bali,” ujar Wakapolda.
Kapolda Bali berharap, semangat kebersamaan, solidaritas, dan profesionalisme ini terus dipelihara untuk menjadikan Bali sebagai wilayah yang tetap aman, damai, dan harmonis sepanjang tahun.(hms/degading)






