Kapolres Kendal Apresiasi Penerapan Prokes Di Pantai Indah Kemangi

- Redaksi

Rabu, 23 November 2022 - 13:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kendal – Pemerintah Kabupaten Kendal Bersama TNI-Polri genjar melakukan vaksinasi massal pada masyarakat guna tingkatkan imun di masa pandemi Covid-19, disela kesibukannya Kapolres Kendal AKBP Yuniar Ariefianto beserta jajaran melaksanakan gowes santai menuju Pantai Indah Kemangi di Desa Jungsemi, Kecamatan Kangkung, Sabtu (2/9/2021).

ADVERTISEMENT

Ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Yuniar Ariefianto mengatakan, kegiatan gowes santai ini merupakan kegiatan rutin olahraga bersama, sekaligus dalam upaya peningkatan imun di masa pandemi saat ini.

“Sepedaan sambil mengecek penerapan prokes pengunjung pantai wisata Kemangi, dan memastikan berdirinya posko wisata sehat yg didirikan oleh satgas Covid tingkat desa dan kecamatan,” jelas Kapolres.

Dikatakan, dalam agenda gowes kali ini, mengambil start dari Mapolres Kendal menuju ke Pantai Indah Kemangi (PIK) dengan jarak tempuh sekitar 16 kilometer tersebut, tentunya mematuhi protokol kesehatan.

Baca Juga :  Lepas Mudik Gratis Polri, Kapolri: Bantu Masyarakat dan Kurangi Beban Jalan

“Selain untuk menjaga kebugaran tubuh yang hampir dilakukan bersama akhir pekan, juga bersilaturahmi dan memperkenalkan salah satu wisata pantai yang ada di Kabupaten Kendal,” kata Yuniar.

Setelah sampai di PIK, rombongan Kapolres disambut oleh Camat Kangkung Ardhi Prasetyo, Kapolsek Kangkung, AKP Asri, Danramil Cepiring dan Kepala Desa Jungsemi, beserta BUMDes setempat.

Dalam kesempatan tersebut, Yuniar juga meninjau Posko Wisata Sehat yang ia inisiasi. Dirinya berharap setiap tempat wisata didirikan posko wisata sehat untuk memantau prokes pengunjung tempat wisata.

“Saya melihat Posko Wisata Sehat di Pantai Indah Kemangi ini sudah berjalan dengan baik. Selain itu dilibatkannya pemuda yang tergabung di karang taruna untuk ikut menjaga protokol kesehatan dengan mengecek suhu tubuh pengunjung. Saya salut,” ungkap Kapolres

Baca Juga :  Kapolri Tekankan Sinergitas TNI, Polri dan Media Sukseskan Event Nasional dan Internasional

Kepala Desa Jungsemi, Dasuki menyambut baik dan merasa bangga dan terima kasih atas kunjungan Kapolres Kendal beserta jajaran ke wisata Pantai Indah Kemangi.

“Atas nama Pemerintah Desa dan masyarakat Desa Jungsemi, kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Kapolres dan jajaran yang telah berkunjung ke wisata desa kami,” ungkapnya.

Ke depan pihaknya bersama masyarakat Desa Jungsemi akan lebih meningkatkan potensi wisata ini. Sehingga hasilnya dapat dinikmati masyarakat desanya, maupun masyarakat luas.

“Dengan hadirnya bapak Kapolres, jajaran Pejabat Polres, terutama seluruh Kapolsek, harapannya dapat turut mempromosikan wisata Pantai Indah Kemangi,” pungkas Dasuki.

Berita Terkait

Polri Rekrut 265 Anggota Latar Belakang Santri pada 2021-2024
Kapolri Beberkan Strategi Cegah Kebocoran Anggaran Negara
Kapolri: 262 Juta Jiwa Diselamatkan, Rp31,8 T Bukti Narkoba Diungkap
Kapolda Sulsel Pimpin Press Release Penanganan Tindak Pidana Korupsi di Sulawesi Selatan
Tim Gabungan Dirikan 8 Pos Pantau, Awasi Jam Operasional Truk Tanah di Tangerang
Polres Metro Jakbar Amankan Puluhan Tersangka Kasus Narkoba
Cek Access by KAI! Penjualan Tiket KA Periode NATARU 2025 Telah Dibuka
Jamin Keamanan Pilkada 2024, Kapolda Bali Tegaskan Tidak Ada Ruang Bagi Aksi Premanisme
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 13 November 2024 - 01:25 WIB

Polri Rekrut 265 Anggota Latar Belakang Santri pada 2021-2024

Rabu, 13 November 2024 - 01:23 WIB

Kapolri Beberkan Strategi Cegah Kebocoran Anggaran Negara

Rabu, 13 November 2024 - 01:19 WIB

Kapolri: 262 Juta Jiwa Diselamatkan, Rp31,8 T Bukti Narkoba Diungkap

Selasa, 12 November 2024 - 14:19 WIB

Kapolda Sulsel Pimpin Press Release Penanganan Tindak Pidana Korupsi di Sulawesi Selatan

Minggu, 10 November 2024 - 20:10 WIB

Tim Gabungan Dirikan 8 Pos Pantau, Awasi Jam Operasional Truk Tanah di Tangerang

Berita Terbaru