Wakapolri Komjen Agus Andrianto Ditunjuk jadi Wakil Komisaris Utama PT Pindad

- Redaksi

Selasa, 29 Agustus 2023 - 16:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA

Wakil Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Wakapolri) Komjen Agus Andrianto ditunjuk Menteri BUMN Erick Thohir untuk menjadi Wakil Komisaris Utama PT Pindad (Persero).

Atas penunjukkan ini, Komjen Agus mengatakan penunjukkan itu untuk menggantikan Wakapolri sebelumnya, Komjen Pol (Purn) Gatot Eddy Pramono yang telah pensiun.

ADVERTISEMENT

Ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Menggantikan Mas Gatot yang purna (sudah pensiun),” kata Komjen Agus saat dikonfirmasi, Selasa (29/8/2023).

Baca Juga :  Polres Palopo Bantu Warga Penderita Lumpuh Layu di Kelurahan Ponjalae Kota Palopo

Komjen Agus menegaskan dirinya akan menjalankan amanah tersebut dengan baik.

Dia juga mengatakan akan terus belajar guna menumbuhkan dan mengembangkan industri pertahanan dan keamanan dalam negeri.

“Akan kami jalankan amanah tersebut sebaik-baiknya, perlu belajar, dan belajar terus untuk setidaknya bisa memberikan warna guna tumbuh dan berkembangnya Industri pertahanan dan keamanan dalam negeri,” ujarnya.

Dilihat dalam situs resmi Pindad, penunjukkan Komjen Pol Agus Andrianto sebagai Wakil Komisaris Utama PT Pindad dilakukan pada Senin (28/8/2023) secara daring.

Baca Juga :  Mengenal Sosok Polwan Polda Sulteng Pertama Jalani Misi Perdamaian di Afrika Tengah

Hal itu diresmikan dengan penyerahan Salinan Surat Keputusan Menteri Badan Usaha Milik Negara dan Direktur Utama Perusahaan Perseroan (Persero) PT Len Industri Selaku Para Pemegang Saham PT Pindad.

Penunjukkan ini juga berdasarkan Keputusan Menteri BUMN melalui Surat Keputusan Menteri Badan Usaha Milik Negara dan Direktur Utama Perusahaan Perseroan (Persero) PT Len Industri Selaku Para Pemegang Saham PT Pindad nomor : SK-243/MBU/08/2023 dan nomor: 009/KRUPS/LEN-PINDAD/VIII/2023 tanggal 28 Agustus 2023 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota Dewan Komisaris PT Pindad.

Baca Juga :  Light Up The Dream_ PLN, 123 Warga Jakarta Sekitarnya Nikmati Listrik Gratis

Dalam keputusan itu memberhentikan dengan hormat Komjen Pol (Purn) Gatot Eddy Pramono sebagai Wakil Komisaris Utama dan mengangkat Wakil Komisaris Utama PT Pindad yang baru, Komjen Pol Agus Andrianto.(AVID/rel)

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Evaluasi dan Motivasi Personel, Wakapolres Badung Pimpin Apel Pagi
Bhabinkamtibmas Dalung Amankan Ibadah Minggu Di Gereja Galang Buana. 
Polsek Kuta Utara Jamin Keamanan Dan Kenyamanan Kejuaraan Pencak Silat Di Gor Purna Krida
Berikan Pelayanan Kepada Masyarakat Personil Polsek Mengwi Tergelar Sepanjang Jalur Lakukan Pengaturan Lalin
Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polsek Mengwi Laksanakan Blue Light Patrol Secara Intensif
Hadir di Tengah Masyarakat, Patroli Biru Polres Badung Jaga Keamanan Dini Hari
Antisipasi C3, Unit Raimas Polres Badung Patroli Malam di Kawasan Dalung
SIM Keliling Polres Badung, Solusi Praktis Perpanjang SIM
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 5 Januari 2026 - 08:57 WIB

Evaluasi dan Motivasi Personel, Wakapolres Badung Pimpin Apel Pagi

Senin, 5 Januari 2026 - 08:48 WIB

Bhabinkamtibmas Dalung Amankan Ibadah Minggu Di Gereja Galang Buana. 

Senin, 5 Januari 2026 - 08:45 WIB

Polsek Kuta Utara Jamin Keamanan Dan Kenyamanan Kejuaraan Pencak Silat Di Gor Purna Krida

Senin, 5 Januari 2026 - 08:32 WIB

Berikan Pelayanan Kepada Masyarakat Personil Polsek Mengwi Tergelar Sepanjang Jalur Lakukan Pengaturan Lalin

Senin, 5 Januari 2026 - 08:28 WIB

Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polsek Mengwi Laksanakan Blue Light Patrol Secara Intensif

Berita Terbaru

Berita Polres

Evaluasi dan Motivasi Personel, Wakapolres Badung Pimpin Apel Pagi

Senin, 5 Jan 2026 - 08:57 WIB