Polres Indramayu Laksanakan Tes Urine Bagi Anggota Polisi Jelang Pemilu 2024

- Redaksi

Rabu, 25 Oktober 2023 - 16:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Indramayu- Polres Indramayu jajaran Polda Jabar memulai serangkaian tes urine rutin bagi sejumlah anggota kepolisian yang akan bertugas dalam pengamanan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Kegiatan ini dilakukan di halaman Mako Polres Indramayu, pada Rabu (25/10/2023).

Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Wakapolres Indramayu, Kompol Hamzah Badaru, menjelaskan bahwa tes urine ini akan menjadi bagian rutin hingga pelaksanaan Pemilu 2024.

Sebanyak 25 anggota polisi yang akan terlibat dalam pengamanan pemilu mengikuti tes urine tersebut.

Langkah ini diambil sebagai upaya antisipasi terhadap penggunaan narkoba di kalangan anggota kepolisian yang berperan penting dalam operasi Mantap Brata 2023 – 2024.

“Tes urine ini merupakan langkah antisipasi terhadap anggota yang mungkin menggunakan narkoba,” kata Wakapolres Indramayu, Kompol Hamzah Badaru didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPDA Tasim.

Hasil dari tes urine tersebut menunjukkan bahwa hingga saat ini belum ditemukan anggota kepolisian yang positif menggunakan narkoba.

Namun, Wakapolres Indramayu menekankan bahwa jika ada anggota yang positif dalam tes urine ini, langkah tegas sesuai dengan prosedur akan segera diambil.

“Jika ditemukan anggota yang positif menggunakan narkoba, kami akan mengambil langkah tegas sesuai prosedur yang berlaku,” tegas Hamzah Badaru.

Dengan langkah-langkah antisipasi seperti tes urine ini, Kompol Hamzah Badaru berharap bahwa pelaksanaan Pemilu 2024 dapat berjalan aman, kondusif, dan bebas dari gangguan yang mungkin ditimbulkan oleh penggunaan narkoba di kalangan kepolisian. Pungkasnya.

Baca Juga :  Polri Turut Berduka Atas Wafatnya Ketua Komnas PA Arist Merdeka Sirait

(Agoeng)

Baca Juga :  Kawal Pemberian Bantuan Kapolres Sumbawa Barat, Bhabinkamtibmas Kelurahan Bugis Lakukan Ini

ADVERTISEMENT

Ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Baca Juga :  Tutup Rekonsiliasi Laporan Keuangan dan Pemutakhiran Data BMN Semester I TA 2024, Kakanwil Kumham Sumut: "Optimalkan CMS"
Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Ketua PSHT Cabang Lamongan, M. Supriyono, Resmi Mengundurkan Diri dari Aliansi Alam Bersatu
Polri Lanjutkan Pendampingan Psikologi dan Pemulihan Pasca Ledakan SMAN 72 Jakut
Wabup Intan Buka Car Free Day dan Kampanye TOSS TBC: Temukan, Obati, Sampai Sembuh
Kapolres Metro Tangerang Kota bentuk “Ojol Mart Mitra Polri”.
Kapolda beri penghargaaan Anggota Teladan Polres Metro Tangerang Kota
Ngopi Kamtibmas, Kapolres Kombes Pol Jauhari Ajak Masyarakat Bersama Polri Cegah Kejahatan dan Narkoba
Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu, Polres Metro Jakarta Barat Gelar Upacara Hari Sumpah Pemuda
Harry Prasetyo: Kolaborasi BRI x Kidz Station Jadi Komitmen Hadirkan Pengalaman Positif
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 13 November 2025 - 00:02 WIB

Ketua PSHT Cabang Lamongan, M. Supriyono, Resmi Mengundurkan Diri dari Aliansi Alam Bersatu

Minggu, 9 November 2025 - 20:33 WIB

Polri Lanjutkan Pendampingan Psikologi dan Pemulihan Pasca Ledakan SMAN 72 Jakut

Minggu, 9 November 2025 - 20:29 WIB

Wabup Intan Buka Car Free Day dan Kampanye TOSS TBC: Temukan, Obati, Sampai Sembuh

Rabu, 5 November 2025 - 12:03 WIB

Kapolres Metro Tangerang Kota bentuk “Ojol Mart Mitra Polri”.

Kamis, 30 Oktober 2025 - 20:39 WIB

Kapolda beri penghargaaan Anggota Teladan Polres Metro Tangerang Kota

Berita Terbaru