Polsek Sepaku Kawal Kunjungan Kerja Anggota Dewan Gubernur Bank Indonesia di Ibukota Nusantara

- Redaksi

Kamis, 1 Agustus 2024 - 00:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

 

PPU – Polsek Sepaku melaksanakan pengamanan dalam rangka kunjungan kerja Anggota Dewan Gubernur Bank Indonesia (ADG) Bidang 5, Ibu Aida S. Budiman, beserta rombongan ke proyek pembangunan Gedung Komplek Perkantoran Bank Indonesia di wilayah Ibukota Nusantara, Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Rabu (31/7/2024).

ADVERTISEMENT

Ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolres Penajam Paser Utara, AKBP Supriyanto.,S.I.K M.Si, melalui Kapolsek Sepaku AKP Kasiyono.,S.H menyampaikan bahwa pengamanan ini dilakukan untuk memastikan keamanan dan kelancaran kunjungan kerja tersebut.

Baca Juga :  Polsek Karangjati"Stop Penggunaan Listrik Untuk Jebakan Tikus Disawah

“Kami melakukan pengamanan secara menyeluruh, mulai dari kedatangan rombongan di Pelabuhan Cita Sabut PT. IHM hingga rangkaian kegiatan di berbagai lokasi yang dikunjungi,” ujar Kapolsek Sepaku.

Ibu Aida S. Budiman dan rombongan yang terdiri dari pejabat tinggi Bank Indonesia serta staf, mengunjungi beberapa titik penting di kawasan Ibukota Nusantara. Mereka meninjau progres pembangunan gedung perkantoran Bank Indonesia yang tengah dalam proses pengerjaan.

“Pengamanan yang kami lakukan meliputi pengawalan selama perjalanan, pengamanan di lokasi kunjungan, serta pengaturan lalu lintas untuk memastikan kegiatan berjalan aman dan lancar,” lanjut Kapolsek.

Baca Juga :  PT. Antam Tbk Unit Pongkor Bogor Peduli Bencana Gempa Jawa Barat, Simak Aksi Kemanusiaannya

Kunjungan ini juga merupakan bagian dari persiapan menjelang kedatangan Gubernur Bank Indonesia pada awal Agustus mendatang, yang dijadwalkan untuk melihat langsung perkembangan proyek strategis tersebut.

Kegiatan pengamanan ini berjalan aman dan kondusif, berkat kerjasama yang baik antara pihak kepolisian, panitia penyelenggara, dan seluruh pihak terkait. “Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu sehingga kegiatan ini dapat berlangsung dengan baik,” pungkasnya.

(Hd)

Berita Terkait

Jum’at Curhat di Masjid Raudhatul Jannah, Kapolres Jakarta Utara Ajak Masyarakat Jaga Keamanan Wilayah
Simulasi Pemilu Di Jakbar, Sinergi Polri KPU dan Bawaslu Sambut Pilkada 2024
Sinergi Bea Cukai dan Polri Kembali Ungkap Clandestine Lab Jaringan Tiongkok di Bali
Bea Cukai dan Polri Gagalkan Peredaran 7 Juta Batang Rokok Ilegal melalui Tanjung Perak
Bank Aceh Salurkan Rp70 Miliar Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya hingga November 2024November 2024
Dukung Ketahanan Pangan Lapas Pancur Batu Gelar Penaburan 2500 Ekor Benih Ikan Mas
Kanwil Kumham Sumut Tandatangani Nota Kesepahaman Bersama Rumah Sakit Bhayangkara TK II Medan
KICK OFF MEETING PELAKSANAAN AUDIT TRANSISI KEMETERIAN HUKUM DAN HAM
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 18:39 WIB

Jum’at Curhat di Masjid Raudhatul Jannah, Kapolres Jakarta Utara Ajak Masyarakat Jaga Keamanan Wilayah

Kamis, 21 November 2024 - 16:20 WIB

Simulasi Pemilu Di Jakbar, Sinergi Polri KPU dan Bawaslu Sambut Pilkada 2024

Rabu, 20 November 2024 - 23:07 WIB

Sinergi Bea Cukai dan Polri Kembali Ungkap Clandestine Lab Jaringan Tiongkok di Bali

Rabu, 20 November 2024 - 03:06 WIB

Bea Cukai dan Polri Gagalkan Peredaran 7 Juta Batang Rokok Ilegal melalui Tanjung Perak

Rabu, 20 November 2024 - 00:07 WIB

Bank Aceh Salurkan Rp70 Miliar Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya hingga November 2024November 2024

Berita Terbaru

Berita Polda

Kapolda Bali Cek dan Pantau Situasi Kamtibmas Wilkum Jembrana

Jumat, 22 Nov 2024 - 16:48 WIB

Polsek

Polsek Mengwi Jumat Curhat Bersama Masyarakat Baha

Jumat, 22 Nov 2024 - 08:57 WIB