Polres Metro Tangerang Kota Tetapkan 2 Tersangka Penyekapan Korban Utang Piutang di Ciledug

- Redaksi

Senin, 24 Januari 2022 - 19:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANGERANG — Polres Metro Tangerang Kota menetapkan 2 tersangka kasus penyekapan wanita korban utang piutang di Ciledug, Kota Tangerang. Dua orang tersebut berinisial FT (26 tahun) dan SF (40 tahun) yang terlibat dalam penyekapan Sulistyawati.

“Benar, sudah ditetapkan tersangka beberapa hari lalu,” ujar Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Komarudin, Minggu (23/1/2022).

Pelaku menyekap korban diduga karena korban tak kunjung membayar utang. Atas dasar itu, mereka melancarkan aksinya dengan tujuan korban mau melunasi utangnya. “Diduga supaya korban mau membayar utang,” ucapnya.

Sebelumnya, Sulistyawati disekap selama satu hari oleh rentenir. Tak hanya disekap, Sulis juga mengaku akan dibunuh oleh pelaku.

“Awalnya saya minjam uang Rp1 juta dikasih waktu 10 hari dan mengembalikan uang senilai Rp1,3 juta. Terus saya ngga bisa bayar pas jatuh tempo kemudian 10 hari ke depan saya harus bayar Rp1,6 juta,” ujar Sulis, Rabu (12/1/2022).

Baca Juga :  Selamatkan Generasi Penerus Bangsa, Spanduk Penolakan Kekerasan Seksual Terpajang di Majene

Penyekapan terjadi sejak Jumat 7 Januari 2022 tepatnya pukul 15.00 WIB. Dia baru bisa keluar dari rumah tersebut pada pukul 03.00 WIB esok harinya.

Baca Juga :  Kelompok Khilafatul Muslimin Surabaya Raya Deklarasi Setia pada Pancasila dan NKRI

“Saya sudah ada iktikad baik dengan membayar Rp500 ribu sama handphone saya seperti yang dia minta tapi tetap saja saya tidak boleh keluar, bahkan teman saya yang kemudian membawakan uang lagi Rp500 ribu juga tidak diterima,” katanya.

Akibat kejadian ini, Sulistyawati melaporkan kasus penyekapan ke Mapolres Metro Tangerang Kota.(*)

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Dengan Pendekatan yang Humanis, Subsatgas Binluh Ajak Generasi Muda Tertib Berlalu Lintas
Dukung Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Monitoring Ketahanan Pangan Bergizi di Lingk. Kubu
Bhabinkamtibmas Monitoring Pemanfaatan Lahan Pekarangan Beegizidi Lingk. Gunaksa
Wujud Pelayanan di Pagi Hari, Personil Polsek Bangli Laksanakan Pengaturan Arus Lalulintas
Wujud Kepedulian dan Kebersamaan, Wakapolsek Serahkan Dana Tali Asih Kepada Anggota
Antisipasi kegiatan Masyarakat di Malam Hari, Polsek Bangli Intensifkan Kegiatan Blue Light Patrol Seputaran Kota
PATROLI BLUE LIGHT Anggota Polsek Susut Melaksanakan Patroli Blue Light antisipasi Kamtibmas Di malam hari Agar situasi Diwilkum Polsek susut tetap Kondusif
Atensi Pasar Murah Menyambut Hari Raya Idul Fitri, Warga Tegal Kertha Diuntungkan
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 18 Februari 2025 - 16:56 WIB

Dengan Pendekatan yang Humanis, Subsatgas Binluh Ajak Generasi Muda Tertib Berlalu Lintas

Selasa, 18 Februari 2025 - 16:50 WIB

Dukung Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Monitoring Ketahanan Pangan Bergizi di Lingk. Kubu

Selasa, 18 Februari 2025 - 16:44 WIB

Bhabinkamtibmas Monitoring Pemanfaatan Lahan Pekarangan Beegizidi Lingk. Gunaksa

Selasa, 18 Februari 2025 - 16:30 WIB

Wujud Kepedulian dan Kebersamaan, Wakapolsek Serahkan Dana Tali Asih Kepada Anggota

Selasa, 18 Februari 2025 - 16:23 WIB

Antisipasi kegiatan Masyarakat di Malam Hari, Polsek Bangli Intensifkan Kegiatan Blue Light Patrol Seputaran Kota

Berita Terbaru