Keluarga Sunardi Ikhlas, Anggap Kematian Dokter itu Adalah Jalan Terbaik

- Redaksi

Senin, 14 Maret 2022 - 14:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUKOHARJO – Kematian dokter Sunardi, tersangka teroris yang ditembak densus 88 AT di Sukoharjo, menyatakan ikhlas dengan peristiwa yang menimpa pria petinggi Hilal Ahmar Society tersebut.

Pernyataan ini disampaikan keluarga saat ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kabupaten Sukoharjo, Arif Budi Satria bertakziah beberapa waktu lalu.

Menurut pria yang berprofesi dokter bedah itu, pihak keluarga menerima dengan ikhlas serta meyakini qodho dan qodar yang menimpa almarhum Sunardi adalah yang terbaik.

ADVERTISEMENT

Ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Keluarga juga menyatakan tidak akan melakukan tuntutan hukum atas perkara tersebut dan menyatakan menerima dengan ikhlas,” ungkap dokter Arif, Senin (14/3/2022).

Baca Juga :  Polri Gelar Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Pejabat Tinggi

Menurutnya, salah satu putra Sunardi, dokter Musa, dua kali menyatakan bahwa keluarga menerima dengan ikhlas kematian almarhum dan tidak berniat memperkarakannya lewat jalur hukum.

“Pada pertemuan di rumah duka hari Jumat (11/3) putra dokter Sunardi menyatakan begitu, pada hari Sabtu (12/3) juga menegaskan hal yang sama. Saat kontak lewat telepon keluarga juga tetap pada statement bahwa keluarga menerima dengan ikhlas dan tidak berniat memperpanjang perkara ini,” jelasnya.

IDI Sukoharjo, kata dokter Arif, mempunyai kewajiban moral untuk melakukan pendampingan ketika ada anggotanya yang tertimpa musibah.

Baca Juga :  Heroik ! Polisi di Tolitoli Selamatkan Warga Korban Perahu Tenggelam di Perairan Tanjung Batu

“Kita bantu trauma healing pada keluarga. Makanya kita lakukan kunjungan pada keluarga almarhum. Kegiatan yang dilakukan IDI Sukoharjo murni bersifat kemanusiaan,” terangnya.

Diketahui, dokter Sunardi tercatat menjadi anggota aktif di IDI Kabupaten Sukoharjo dan rajin mengurus perpanjangan keanggotaan serta surat ijin prakteknya.

Petinggi Hilal Ahmar Society itu diketahui juga membuka praktek di Sukoharjo yaitu di rumahnya di desa Gayam serta di salah satu pondok pesantren di Polokarto.

Selaku pengurus IDI, Arif mengaku telah melakukan audiensi dengan Polres Sukoharjo dan menerima keterangan kalau kasus Sunardi tidak terkait dengan profesi dokter.

Baca Juga :  Perempuan 31 Tahun Meninggal Gantung Diri, Polsek Kopang Lakukan Olah TKP

“Sudah kita lakukan silaturahmi dan klarifikasi di Polres Sukoharjo. Saat itu juga ada Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho dan Kabidhumas Kombes Iqbal Alqudusy,” katanya.

Arif menegaskan, IDI merupakan organisasi yang berfokus pada profesi dan kemanusiaan. Salah satu isi sumpah dokter adalah tidak boleh membahayakan kehidupan orang lain.

“Sehingga kalau terorisme dengan dokter atau IDI ya kontradiktif. Secara dasar, IDI sendiri tidak akan mendukung aksi terorisme” ungkapnya.

(Adi)

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Pembentukan Garda Tipikor Kabupaten Klungkung: Mengawal Korupsi dan Meningkatkan Kesadaran Masyarakat
Pria Bacok Korban hingga Meninggal, Motif Diduga Cemburu
Nampak Jelas Peran Serta TNI Dalam Karya Bakti Terpadu Di Pesisir Laut Pantai
Sampah Menumpuk di Jalan Pulau Kawe, Kemacetan Tak Terhindarkan: Aparat Bergerak Cepat
Resmi Melantik 19 Notaris, Kakanwil Kemenkumham Bali : Tingkatkan Kwalitas Kerja Untuk Sistem Hukum Yang Kuat
Bawaslu Badung Raih Kehumasan Terbaik Tingkat Nasional
Tidak Membutuhkan Waktu Lama Polsek Mengwi Bekuk Pelaku Curanmor Disebuah Warung Makan
Kemenkumham Bali Gandeng Bank Mandiri Sosialisasikan Golden Visa untuk Tingkatkan Investasi di Bali
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 16 Februari 2025 - 16:43 WIB

Pembentukan Garda Tipikor Kabupaten Klungkung: Mengawal Korupsi dan Meningkatkan Kesadaran Masyarakat

Jumat, 14 Februari 2025 - 01:15 WIB

Pria Bacok Korban hingga Meninggal, Motif Diduga Cemburu

Senin, 3 Februari 2025 - 19:06 WIB

Nampak Jelas Peran Serta TNI Dalam Karya Bakti Terpadu Di Pesisir Laut Pantai

Rabu, 8 Januari 2025 - 08:33 WIB

Sampah Menumpuk di Jalan Pulau Kawe, Kemacetan Tak Terhindarkan: Aparat Bergerak Cepat

Jumat, 20 Desember 2024 - 00:45 WIB

Resmi Melantik 19 Notaris, Kakanwil Kemenkumham Bali : Tingkatkan Kwalitas Kerja Untuk Sistem Hukum Yang Kuat

Berita Terbaru