Safari Ke Demak dan Grobogan, Kapolda Beserta Pangdam Ingin Vaksinasi Semarang Raya Capai 70 Persen

- Redaksi

Sabtu, 3 September 2022 - 13:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GROBOGAN-Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi dan Pangdam IV/ Diponegoro, Mayjen TNI Rudianto mengunjungi Demak dan Grobogan dalam rangka safari percepatan vaksinasi covid-19, Kamis (30/9).

Di Demak, Kapolda dan Pangdam beserta sejumlah pejabat mengunjungi gedung Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia meninjau vaksinasi terhadap lima ribu warga Demak. Sedangkan di Grobogan, rombongan meninjau pelaksanaan vaksinasi di pondok pesantren Mambaul A’la.

Kepada wartawan Kapolda Jateng menjelaskan, percepatan vaksinasi covid-19 di Jateng adalah sebuah keniscayaan. Mengingat saat ini roda ekonomi mulai bergerak dan masyarakat sudah melaksanakan aktivitas secara normal, meskipun harus dibatasi oleh aturan prokes yang ketat.

“Maka dari itu, pelaksanaan vaksinasi harus digenjot secara simultan. Pelaksana di lapangan harus sinergis. Pencapaian yang masih sekitar 28 persen di Grobogan memang masih kurang, tapi saya salut karena progres yang signifikan serta kerjasama antar lembaga cukup bagus,” tegas Kapolda.

Sementara Pangdam Rudiyanto menjabarkan tentang capaian vaksinasi ideal yang harus dicapai agar herd immunity segera terbentuk di Jateng khususnya Semarang Raya. Menurutnya, semua stakeholder harus mengambil langkah-langkah kreatif agar jumlah warga yang ikut vaksinasi meningkat pesat. Untuk Semarang Raya, Pangdam menyoroti jumlah capaian rata-rata yang baru sekitar 55 persen.

Baca Juga :  Aksi Sigap Polisi di Panyingkiran, Bersama Warga Padamkan Mobil Terbakar

“Saat ini di Semarang Raya baru tercapai sekitar 55 persen masyarakat yang telah tervaksin. Kita secepatnya harus bergerak sehingga masyarakat yang tervaksin mencapai 70 persen dan herd immunity segera terbentuk,” ungkap jenderal TNI berbintang dua itu.

Lebih lanjut Kapolda dan Pangdam mengharap agar masyarakat semakin aktif berpartisipasi dalam Kegiatan Vaksinasi Merdeka Candi. Untuk itu peran serta media massa amat diperlukan agar kesadaran masyarakat tentang perlunya vaksin dan ketaatan terhadap prokes semakin meningkat.

Baca Juga :  Anniversary Saygon MC di Destinasi Wisata Dapat Pengawalan Polres KSB

Dalam kesempatan kunjungan di Demak, Kapolda Jateng dan Pangdam IV/Diponegoro memberikan bantuan pada masyarakat berkebutuhan khusus serta para janda anggota Polri yang suaminya meninggal akibat covid-19.

Sementara di Grobogan, setelah mengunjungi vaksinasi di Ponpes Mambaul A’la, Kapolda dan Pangdam menuju Mapolres Grobogan untuk memimpin video conference kepada jajaran terkait tren perkembangan situasi di provinsi Jateng pada masa pandemi saat ini (Humas Polda Jateng).

REd. Her

Sumber. Humas polres

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Layanan Call Center 110 Jadi Wujud Nyata Kehadiran Polri 24 Jam untuk Melindungi Masyarakat
Pemanggilan Gus Kris sebagai Saksi Kasus Keributan Akasia Berjalan Lancar, Kuasa Hukum Apresiasi Sikap Humanis Penyidik Polresta Denpasar
Kapolda Metro Jaya Pimpin Upacara Pembukaan Diktuk Bintara Polri TA 2026
Kadivkum Polri Tegaskan Peran Bagian Penerapan Hukum sebagai Penjaga Kepastian dan Keadilan Hukum di Lingkungan Polri
Kapolda Bali Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat 1.258 Personel, Tekankan Profesionalisme dan Pengabdian Tulus 
Korlantas Polri Perkuat Transformasi Digital Lalu Lintas guna Wujudkan Pelayanan Publik yang Presisi dan Humanis
Kadivkum Polri Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat 11 Personel Divisi Hukum Polri Periode 1 Januari 2026
Bhabinkamtibmas Sambangi SMKN 1 Bangli, Dukung Kelancaran Rangkaian HUT ke-56
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 6 Januari 2026 - 22:44 WIB

Layanan Call Center 110 Jadi Wujud Nyata Kehadiran Polri 24 Jam untuk Melindungi Masyarakat

Selasa, 6 Januari 2026 - 17:33 WIB

Pemanggilan Gus Kris sebagai Saksi Kasus Keributan Akasia Berjalan Lancar, Kuasa Hukum Apresiasi Sikap Humanis Penyidik Polresta Denpasar

Selasa, 6 Januari 2026 - 14:51 WIB

Kapolda Metro Jaya Pimpin Upacara Pembukaan Diktuk Bintara Polri TA 2026

Selasa, 6 Januari 2026 - 07:21 WIB

Kadivkum Polri Tegaskan Peran Bagian Penerapan Hukum sebagai Penjaga Kepastian dan Keadilan Hukum di Lingkungan Polri

Senin, 5 Januari 2026 - 16:01 WIB

Kapolda Bali Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat 1.258 Personel, Tekankan Profesionalisme dan Pengabdian Tulus 

Berita Terbaru