28 Tahun Pengabdian Akpol 1995 untuk Polri yang Presisi

- Redaksi

Kamis, 3 Agustus 2023 - 17:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta- Ikatama AKPOL 1995 melaksanakan kegiatan Bhakti Sosial dan Kesehatan di Aula Soemarto Mako Brimob, Depok, Jawa Barat, Kamis (3/8/2023).

Ketua Ikatama 95 Kombes Polisi Wahyu Bintono Hari Bawono mengatakan, kegiatan ini dilakukan dalam rangka 28 Tahun Pengabdian Batalyon Patriatama Akpol 1995.

Ia menjelaskan, kegiatan bhakti sosial dan kesehatan dilakukan dalam bentuk donor darah yang diikuti kurang lebih 200 orang.

“Misi kemanusiaan ini selaras dengan apa yang menjadi Program Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yaitu Polri yang Presisi, sehingga hasil dari pelaksanaan kegiatan ini dapat memberikan rasa perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat,” ujar Wahyu.

Baca Juga :  Polres Sukoharjo Genjot Percepatan Vaksinasi Wilayah Aglomerasi

Ia menjelaskan, kegiatan ini juga serentak dilakukan di Polda dalam gerakan gerakan bakti sosial maupun bakti kesehatan.

“Seperti Akpol 1995 di Polda Jawa Timur berkontribusi memberikan layanan bakti sosial berbagi air bersih sebanyak 3 Juta Liter air bersih kepada warga yang sangat membutuhkan, sebagai kebutuhan dasar masyarakat, serta diikuti pada wilayah Polda Jawa Tengah dalam kegiatan Bakti Sosial kepada masyarakat,” paparnya.

Ia menambahkan, kegiatan ini secara simultan atau berkesinambungan terus dilakukan, guna mewujudkan Polri yang Presisi dimana Personel hadir ditengah-tengah masyarakat.

“Kegiatan ini juga wujud Polri sebagai sosok pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat,” tutupnya.

Kegiatan ini diikuti oleh Personel Akpol 1995 Batalyon Patriatama, serta diikuti oleh Personel Pasgegana Brimob dan Bhayangkari Pasgegana, kurang lebih 200 personel telah diambil sebagai pendonor darah.

Baca Juga :  Meriahkan HUT Kemerdekaan RI, Warga RW 09 Kamal Gelar Karnaval Jalan Kaki Sepanjang 3 KM

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Jaga Kamtibmas Tetap Kondusif, Unit Samapta Laksanakan Patroli Dialogis di Kawasan Kota Tua
DPP Organda Soroti Terminal Bayangan, BBM Barcode, dan Lemahnya Koordinasi Transportasi Darat
Banjir Belum Surut, PLN padam, Warga Kelurahan Tegal Alur Butuh Bantuan Logistik
Respon Cepat Polsek Cengkareng Tindaklanjuti Aduan 110 Terkait Dugaan Perampasan Motor oleh Debt Collector
Warga Minta kelurahan dan kecamatan Benda Jangan Cuek Soal jalan rusak dan Lampu jalan Mati
Gus Kris Tempuh Jalur Hukum demi Melindungi Anak, Kasus Masih Didalami Polresta Denpasar
Polri Terbitkan Pedoman Penanganan Perkara sebagai Implementasi KUHP 2023 dan KUHAP 2025
Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Patroli Perintis Presisi Polres Bangli Gelar Personel di Titik-Titik Rawan
Berita ini 10 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 16:06 WIB

Jaga Kamtibmas Tetap Kondusif, Unit Samapta Laksanakan Patroli Dialogis di Kawasan Kota Tua

Kamis, 15 Januari 2026 - 21:16 WIB

DPP Organda Soroti Terminal Bayangan, BBM Barcode, dan Lemahnya Koordinasi Transportasi Darat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:47 WIB

Banjir Belum Surut, PLN padam, Warga Kelurahan Tegal Alur Butuh Bantuan Logistik

Kamis, 8 Januari 2026 - 22:03 WIB

Respon Cepat Polsek Cengkareng Tindaklanjuti Aduan 110 Terkait Dugaan Perampasan Motor oleh Debt Collector

Kamis, 8 Januari 2026 - 00:24 WIB

Warga Minta kelurahan dan kecamatan Benda Jangan Cuek Soal jalan rusak dan Lampu jalan Mati

Berita Terbaru