Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Perketat Keamanan dengan Patroli Tembok Branggang dan Gorong-gorong

- Redaksi

Jumat, 15 November 2024 - 17:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pematang Raya

Dalam rangka mengoptimalkan pengamanan di lingkungan Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar, Kepala Lapas Robinson Perangin Angin melalui Kepala Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (Ka. KPLP) Ucok P. Sinabang bersama Kasi Adm Kamtib Jakarias Sianturi, melaksanakan patroli di sepanjang tembok pembatas atau branggang, Jumat (15/11).

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari arahan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan untuk menjaga ketertiban dan keamanan di lembaga pemasyarakatan.

Patroli dilakukan dengan menyisir seluruh area tembok pembatas serta gorong-gorong yang ada di sekitar lapas. Ka. KPLP Ucok P. Sinabang menegaskan pentingnya kegiatan ini sebagai langkah preventif guna mencegah berbagai gangguan keamanan yang mungkin terjadi di area lapas.

Baca Juga :  Polsek Kembangan Bersama Tiga Pilar Adakan Satunan Yatim dan Do'a Bersama

“Kami memastikan area branggang tetap steril agar tidak ada potensi pelanggaran atau upaya pelarian,” ujarnya.

Di tempat yang sama, Kasi Adm Kamtib Jakarias Sianturi menambahkan bahwa pengecekan pada setiap titik tembok dan gorong-gorong sangat penting untuk mendeteksi dini potensi pelarian dan gangguan keamanan lainnya.

Menurutnya, langkah ini dilakukan untuk meminimalisir potensi ancaman keamanan yang dapat mengganggu ketertiban.

Baca Juga :  Puluhan Aparat TNI-Polri Diterjunkan Amankan Tournamen Sepakbola

Selama patroli berlangsung, petugas menemukan beberapa titik yang perlu diwaspadai lebih lanjut.

Namun, secara umum situasi tetap aman dan kondusif, tanpa adanya temuan pelanggaran berarti.

Patroli ini diharapkan dapat terus menjaga ketertiban dan keamanan di Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar sehingga tercipta lingkungan yang terkendali dan bebas dari ancaman.(AVID/rel)

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Layanan Call Center 110 Jadi Wujud Nyata Kehadiran Polri 24 Jam untuk Melindungi Masyarakat
Pemanggilan Gus Kris sebagai Saksi Kasus Keributan Akasia Berjalan Lancar, Kuasa Hukum Apresiasi Sikap Humanis Penyidik Polresta Denpasar
Kadivkum Polri Tegaskan Peran Bagian Penerapan Hukum sebagai Penjaga Kepastian dan Keadilan Hukum di Lingkungan Polri
Kapolda Bali Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat 1.258 Personel, Tekankan Profesionalisme dan Pengabdian Tulus 
Korlantas Polri Perkuat Transformasi Digital Lalu Lintas guna Wujudkan Pelayanan Publik yang Presisi dan Humanis
Kadivkum Polri Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat 11 Personel Divisi Hukum Polri Periode 1 Januari 2026
Bhabinkamtibmas Sambangi SMKN 1 Bangli, Dukung Kelancaran Rangkaian HUT ke-56
Polsek Bangli Intensifkan KRYD, Wujudkan Rasa Aman di Pusat Aktivitas Warga dan Obyek Wisata
Berita ini 27 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 6 Januari 2026 - 22:44 WIB

Layanan Call Center 110 Jadi Wujud Nyata Kehadiran Polri 24 Jam untuk Melindungi Masyarakat

Selasa, 6 Januari 2026 - 17:33 WIB

Pemanggilan Gus Kris sebagai Saksi Kasus Keributan Akasia Berjalan Lancar, Kuasa Hukum Apresiasi Sikap Humanis Penyidik Polresta Denpasar

Selasa, 6 Januari 2026 - 07:21 WIB

Kadivkum Polri Tegaskan Peran Bagian Penerapan Hukum sebagai Penjaga Kepastian dan Keadilan Hukum di Lingkungan Polri

Senin, 5 Januari 2026 - 16:01 WIB

Kapolda Bali Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat 1.258 Personel, Tekankan Profesionalisme dan Pengabdian Tulus 

Senin, 5 Januari 2026 - 12:50 WIB

Kadivkum Polri Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat 11 Personel Divisi Hukum Polri Periode 1 Januari 2026

Berita Terbaru