Presiden Prabowo Sampaikan Duka Cita, Pastikan Pengusutan Tuntas Insiden Tewasnya Pengemudi Ojol Saat Aksi Ricuh

- Redaksi

Jumat, 29 Agustus 2025 - 17:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA, Lensapolri.com – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menyampaikan pernyataan resmi menyusul insiden kericuhan dalam aksi unjuk rasa buruh di depan Gedung DPR/MPR RI, Jakarta, yang mengakibatkan meninggalnya seorang pengemudi ojek online (ojol), Afan Kurniawan.

Presiden menyatakan keprihatinan dan belasungkawa yang mendalam atas tragedi tersebut. Dalam pernyataannya, diungkapkan bahwa Beliau telah memantau perkembangan situasi secara langsung sejak aksi berlangsung.

 

 


“Saya telah mengikuti perkembangan beberapa hari ini, terutama peristiwa tadi malam, di mana aksi demonstrasi mengarah pada tindakan anarkis. Ada pula insiden ketika petugas menabrak seorang pengemudi ojol, almarhum Afan Kurniawan, hingga meninggal dunia,” ujar Presiden Prabowo,(29/8/2025).

Lebih lanjut, Presiden menegaskan komitmen pemerintah untuk mengusut tuntas insiden ini secara transparan dan memastikan pertanggungjawaban sesuai hukum.

“Saya sudah memerintahkan agar peristiwa tadi malam diusut secara tuntas dan transparan. Petugas-petugas yang terlibat harus bertanggung jawab,” tegasnya.

Baca Juga :  Tumbuhkan Kesadaran Berlalu Lintas, Satlantas Polres Sumbawa Barat Lakukan Police Go To School

 


Presiden juga menyampaikan duka cita atas nama pribadi dan Pemerintah Indonesia, serta menyatakan akan memberikan jaminan kehidupan bagi keluarga almarhum.

“Atas nama pribadi dan pemerintah Indonesia, saya menyampaikan duka cita yang sedalam-dalamnya. Saya sangat prihatin dan sedih atas peristiwa ini. Pemerintah akan menjamin kehidupan keluarganya,” kata Prabowo.

Pemerintah tidak akan segan memberikan sanksi tegas kepada pihak-pihak yang terbukti bersalah. Presiden juga mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan mempercayai proses penegakan hukum yang sedang berlangsung.

“Dalam situasi seperti ini, saya menghimbau masyarakat untuk tetap tenang dan percaya kepada pemerintah yang saya pimpin. Pemerintah yang saya pimpin akan berbuat baik untuk rakyat,” pungkasnya.


Baca Juga :  Kasat Reskrim Polres Penajam Paser Utara Hadiri Rapat Koordinasi dan Sosialisasi SKB 6 K/L di Balikpapan

 


(Rdw)

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Heboh Bunyi Sirine Pintu Air 10 Tangerang Terdengar Keras, BPBD Pastikan Sesuai SOP
Dua Hari Terendam Banjir, Warga Tegal Alur Keluhkan Air Tak Kunjung Surut
BRI Pasar Minggu Siap Menyukseskan Layanan Percepatan aktivasi Rekening PIP
Jajaran Polres Metro Tangerang Kota Tegaskan Komitmen Berantas Peredaran Obat Keras Daftar G
Perkuat Karakter Melayani, Aksesmu dan MBS Training Cetak Pemimpin Strategis melalui Program “The ONE
Dishub Jakbar Berlakukan Rekayasa Lalu Lintas di Exit Tol Rawa Buaya
Usai Dilantik Kaperwil Banten, Derry Tunjuk Hanafi sebagai Kabiro Sepatan
Lensapolri Percayakan Kepemimpinan Wilayah Banten kepada Derry
Berita ini 20 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 13:47 WIB

Dua Hari Terendam Banjir, Warga Tegal Alur Keluhkan Air Tak Kunjung Surut

Kamis, 22 Januari 2026 - 21:37 WIB

BRI Pasar Minggu Siap Menyukseskan Layanan Percepatan aktivasi Rekening PIP

Rabu, 21 Januari 2026 - 14:50 WIB

Jajaran Polres Metro Tangerang Kota Tegaskan Komitmen Berantas Peredaran Obat Keras Daftar G

Selasa, 20 Januari 2026 - 23:01 WIB

Perkuat Karakter Melayani, Aksesmu dan MBS Training Cetak Pemimpin Strategis melalui Program “The ONE

Senin, 19 Januari 2026 - 14:46 WIB

Dishub Jakbar Berlakukan Rekayasa Lalu Lintas di Exit Tol Rawa Buaya

Berita Terbaru

Berita Polda

Penyegaran Organisasi, Kapolri Rotasi Jabatan Wakapolda Jambi

Minggu, 25 Jan 2026 - 10:19 WIB