BEM Nusantara Ajak Rakyat Lupakan Perbedaan Imbas Pilkada Serentak 2024

- Redaksi

Minggu, 15 Desember 2024 - 22:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Oplus_131072

Oplus_131072

Jakarta – Perbedaan pilihan yang terjadi pada gelaran Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada serentak 2024 lalu dinilai sebagai sarana pendewasaan dalam sistem demokrasi. Kendati begitu, keterbelahan tersebut jangan sampai terus berlarut hingga merusak tatanan yang telah ada.

Demikian pernyataan yang disampaikan oleh Koordinator Pusat Badan Eksekutif Mahasiswa atau BEM Nusantara, Arya Dewi Prayetno, pada Minggu, 15 Desember 2024.

“Hidup mahasiswa hidup rakyat Indonesia. Saat ini kita telah usai dan sukses menggelar Pilkada 2024. Berbagai dinamika yang terjadinya perlunya kita memaknai hal tersebut sebagai proses dan warna dalam berdemokrasi,” kata Arya.

Menurut dia, sekarang sudah sepatutnya masyarakat saling menopang satu dengan yang lainnya guna kebaikan bersama termasuk dalam menyongsong hari esok yang lebih baik.

“Spirit persatuan dan spirit untuk menjaga kondusifitas serta kedamaian bangsa ini perlunya kita jaga perlupa kita pertahankan dan bahkan perlu kita kuatkan hinga pasca gelaran Pilkada 2024,” ujar Arya.

Baca Juga :  Ketua korwil FBR Jakbar Himbau Jaga Persatuan Dan Kesatuan Pasca Pemilu

Kepada seluruh elemen juga diingatkan supaya tidak gampang terprovokasi.”Jangan mudah kita terpecah belah karena ujaran kebencian dan polarisasi yang terjadi pada saat sebelum Pilkada hingga pada saat gelaran Pilkada itu dilakukan,” tuturnya.

Kepentingan bersama yang lebih luas lainnya ialah bersinergi mewujudkan kondusivitas dalam keseharian yang tentunya membawa dampak positif bagi semua.

“Untuk itu, saya Arya Dewi Prayetno selaku Koordinator Pusat BEM Nusantara menyuarakan dan mengajak kepada seluruh elemen masyarakat Indonesia untuk tetap menjaga persatuan kesatuan menjaga kedamaian untuk bersatu kembali pasca gelaran Pilkada 2024,” bebernya.

Baca Juga :  Prabowo -Gibran Menang Satu Putaran di Sambut Tokoh Relawan Nak Bali Syukuran

Karena sejatinya Pilkada bertujuan untuk mencari figur pemimpin daerah yang berkualitas supaya mampu membawa kemajuan bagi negara tercinta.

“Fokus untuk menjemput Indonesia emas 2045. Sekali lagi kami dari BEM Nusantara mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk kembali bersatu menjaga persatuan dan kesatuan kita untuk mempertahankan keutuhan negara Republik Indonesia menuju Indonesia emas 2045. Salam perdamaian. Hidup mahasiswa hidup rakyat Indonesia,” tandasnya. (Red)

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Estetika Politik : Dari Westeros Menuju Nusantara
Polri Gelar Patroli Di Bank BRI, Cegah Tindak Kejahatan Dilokasi Perbankan
Polsek Kuta Utara Patroli Sambangi Tempat Pembuatan Ogoh Ogoh Di Desa Dalung.
Patroli Blue Light Polsek Tembuku Tingkatkan Keamanan dan Kenyamanan di Lingkungan Masyarakat
Polres Badung Amankan Rapat Pleno Penetapan Pemenang Pilkada 2024
KPU Bali Telah Sukses Melaksanakan Pilgub Dengan Menghemat Biaya Lebih Dari 50% Dari Anggaran Yang Tersedia.
Tolak Ujaran Kebencian, DEMA PTKIN Imbau Publik Kokohkan Persatuan Usai Pilkada 2024
Pilkada Serentak 2024 Aman dan Lancar, Ketum LMP Saluti Jajaran Polri
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 7 April 2025 - 17:35 WIB

Estetika Politik : Dari Westeros Menuju Nusantara

Kamis, 13 Februari 2025 - 18:18 WIB

Polri Gelar Patroli Di Bank BRI, Cegah Tindak Kejahatan Dilokasi Perbankan

Kamis, 30 Januari 2025 - 08:46 WIB

Polsek Kuta Utara Patroli Sambangi Tempat Pembuatan Ogoh Ogoh Di Desa Dalung.

Senin, 27 Januari 2025 - 05:38 WIB

Patroli Blue Light Polsek Tembuku Tingkatkan Keamanan dan Kenyamanan di Lingkungan Masyarakat

Kamis, 9 Januari 2025 - 09:29 WIB

Polres Badung Amankan Rapat Pleno Penetapan Pemenang Pilkada 2024

Berita Terbaru

Berita Polres

Polres Jember Studi Tiru Layanan Kunjungan di Lapas Jember

Sabtu, 19 Apr 2025 - 17:49 WIB

Hukum & kriminal

Lapas Jember Gelar PORSENI, Peringati HBP ke 61

Kamis, 17 Apr 2025 - 20:36 WIB

Nasional

Lapas Jember Berbagi Kebahagian dengan Penarik Becak

Selasa, 15 Apr 2025 - 19:57 WIB