Akses Jalur Medan-Brastagi Terputus, TNI-Polri Bersinergi Lakukan Evakuasi

- Redaksi

Minggu, 12 Januari 2025 - 10:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sumut. Polisi memastikan upaya pembersihan pohon tumbang yang membuat akses jalan ke Brastagi, Sumatera Utara (Sumut), telah dilakukan. Evakuasi dan pembersihan itu dilakukan dengan bersinergi bersama TNI.

Sebelumnya, akses jalan Medan-Brastagi, Kabupaten Karo, terputus akibat pohon tumbang saat hujan lebat sejak pagi tadi. Putusnya akses jalan tersebut mengakibatkan antrean kendaraan yang cukup panjang di Jl. Jamin Ginting Km 55-56, Desa Doulu, Kecamatan Berastagi, Kabupaten Karo.

Baca Juga :  Pertama Kali, Polri Bentuk Posko Monitoring Pantau Penerimaan Anggota Secara Realtime

“Jalan sudah bisa dilalui setelah proses evakuasi pohon tumbang di jalan penghubung Medan-Brastagi. Pembersihan dilakukan bersama dengan warga sekitar dan Koramil 03 TB Berastagi,“ ungkap Kapolres Tanah Karo AKBP Eko Yulianto, Sabtu (11/1/25).

Menurut Kapolres, pengaturan lalu lintas juga telah dilakukan, sehingga antrean panjang dapat diurai. Jalan tersebut memang diketahui menjadi akses utama Medan-Brastagi, oleh karenanya, saat terputusnya jalur akibat pohon tumbang, petugas dengan sigap melakukan pembersihan.

“Pukul 10.30 WIB kendaraan sudah bisa melintas karena evakuasi pohon tumbang dilakukan dengan cepat dan menggunakan bantuan unit mesin Sinswo,” ujar Kapolres.

Baca Juga :  Kunjungi Polda Jateng, Kadivpropam Instruksikan Anggota Minimalisir Pelanggaran

Diimbau Kapolres, masyarakat harus tetap waspada karena cuaca ekstrem yang tengah melanda di sejumlah daerah saat ini. Tidak hanya pohon tumbang, tanah longsor pun harus diwaspadai.

“Kecepatan respons dalam penanganan situasi seperti ini adalah prioritas kami untuk menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat,” jelas Kapolres.

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Ada Kebun Jagung di Tengah Kota Jakarta, Polri: Upaya Polri Dukung Asta Cita Presiden
Dialog Penguatan Internal Polri: Merajut Kebhinnekaan dan Meneguhkan Nilai Kebangsaan Menuju Indonesia Emas 2045
Rekrut Hafiz Quran-Santri, Polri: Kesempatan Lebih Luas Tahun Ini
Pastikan Yalimo Aman dan Damai, Satgas Ops Damai Cartenz-2025 Gelar Patroli Rutin
Kapolsek Mengwi Gelar Jumat Curhat di Kantor Desa Werdi Bhuwana
Irwasum Polri: Kita Harus Clearkan ‘Rekrutmen Polri Gratis’ ke Masyarakat!
Penerimaan Calon Anggota Polri, Komjen Dedi: Alat Ukur Seleksi Baik Hasilkan Polisi Terbaik
Komjen Dedi soal Rekrutmen: The Police Are The Public, The Public Are The Police.
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 14 Februari 2025 - 14:56 WIB

Ada Kebun Jagung di Tengah Kota Jakarta, Polri: Upaya Polri Dukung Asta Cita Presiden

Jumat, 14 Februari 2025 - 14:45 WIB

Dialog Penguatan Internal Polri: Merajut Kebhinnekaan dan Meneguhkan Nilai Kebangsaan Menuju Indonesia Emas 2045

Minggu, 9 Februari 2025 - 14:40 WIB

Rekrut Hafiz Quran-Santri, Polri: Kesempatan Lebih Luas Tahun Ini

Minggu, 9 Februari 2025 - 14:35 WIB

Pastikan Yalimo Aman dan Damai, Satgas Ops Damai Cartenz-2025 Gelar Patroli Rutin

Jumat, 7 Februari 2025 - 11:51 WIB

Kapolsek Mengwi Gelar Jumat Curhat di Kantor Desa Werdi Bhuwana

Berita Terbaru