Sat Lantas Polres Gianyar Tertibkan Pelanggaran Kasat Mata Di Ruas KTL

- Redaksi

Sabtu, 1 Februari 2025 - 10:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gianyar.Lensapolri.com –  Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Gianyar kembali melaksanakan patroli penertiban dan penindakan pelanggaran kendaraan bermotor di wilayah Kawasan Tertib Lalu lintas (KTL) kota Gianyar. Jumat (31/1/2024) malam.

Penindakan pelanggaran kasat mata tersebut langsung dihadiri Kasat lantas Polres Gianyar, AKP Adrian Rizki Ramadhan didampingi Kanit Turjagwali Ipda I Wayan Kariawan beserta 5 personel unit Patroli Sat Lantas Polres Gianyar.

Baca Juga :  Unit Lalulintas Polsek Kuta Lakukan Gatur, Edukasi hingga Penindakan Tilang Pelanggaran Kasat Mata terlihat

Adapun penindakan dilaksanakan di sepanjang Kawasan Tertib Lalu Lintas Polres Gianyar, ruas jalan DTW Sukawati, ruas jalam DTW Ubud serta Jalan Prof IB. Mantra.

ADVERTISEMENT

Ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolres Gianyar AKBP Umar, S.I.K., M.H. melalui Kasat Lantas Polres Gianyar AKP Adrian Rizki Ramadhan, S.T.K,.S.I.K. mengatakan penindakan tilang yang dilaksanakan kepada pengendara yang melakukan pelanggaran yang terlihat secara kasat mata.

Baca Juga :  Diduga Mencuri Hp di Kamar Kos, Seorang Pria Diamankan Polsek Mataram

“Dari setiap ruas jalan di mana kami melakukan kegiatan patroli penjagaan dan pengaturan di kawasan tertib lalu lintas kota Gianyar, kami melihat masih banyak pengguna kendaraan bermotor yang melanggar lalu lintas seperti tidak memakai helm, tidak menggunakan spion, tidak membawa kelengkapan surat kendaraan dan menggunakan knalpot brong,” ucap Adrian.

Baca Juga :  Begini Arahan Kapolres Jembrana Saat Memimpin Apel Jam Pimpinan

Mantan Kasatlantas Tabanan itu menghimbau kepada masyarakat pengguna jalan agar selalu mentaati peraturan berlalu lintas serta mengikuti rambu-rambu kendaraan yang sudah terpampang di setiap jalan agar terhindar dari kecelakaan.

“Kami juga melaksanakan himbuan kepada pengguna jalan untuk senantiasa mentaati peraturan berlalu lintas serta selalu melengkapi diri dengan identitas maupun surat kendaran bermotor yang lengkap,” Tambahnya.

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kapolda Bali Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat 1.258 Personel, Tekankan Profesionalisme dan Pengabdian Tulus 
Bhabinkamtibmas Sambangi SMKN 1 Bangli, Dukung Kelancaran Rangkaian HUT ke-56
Polsek Bangli Intensifkan KRYD, Wujudkan Rasa Aman di Pusat Aktivitas Warga dan Obyek Wisata
Hadir Sejak Pagi, Personel Polres Bangli Wujudkan Lalu Lintas Aman dan Lancar
Evaluasi dan Motivasi Personel, Wakapolres Badung Pimpin Apel Pagi
Bhabinkamtibmas Dalung Amankan Ibadah Minggu Di Gereja Galang Buana. 
Polsek Kuta Utara Jamin Keamanan Dan Kenyamanan Kejuaraan Pencak Silat Di Gor Purna Krida
Berikan Pelayanan Kepada Masyarakat Personil Polsek Mengwi Tergelar Sepanjang Jalur Lakukan Pengaturan Lalin
Berita ini 33 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 5 Januari 2026 - 16:01 WIB

Kapolda Bali Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat 1.258 Personel, Tekankan Profesionalisme dan Pengabdian Tulus 

Senin, 5 Januari 2026 - 11:17 WIB

Bhabinkamtibmas Sambangi SMKN 1 Bangli, Dukung Kelancaran Rangkaian HUT ke-56

Senin, 5 Januari 2026 - 11:12 WIB

Hadir Sejak Pagi, Personel Polres Bangli Wujudkan Lalu Lintas Aman dan Lancar

Senin, 5 Januari 2026 - 08:57 WIB

Evaluasi dan Motivasi Personel, Wakapolres Badung Pimpin Apel Pagi

Senin, 5 Januari 2026 - 08:48 WIB

Bhabinkamtibmas Dalung Amankan Ibadah Minggu Di Gereja Galang Buana. 

Berita Terbaru