2400 Atlet Berkompetisi di Piala Presiden RI I, Korpolairud Baharkam Polri Tampil Gemilang

- Redaksi

Minggu, 7 Juli 2024 - 22:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Oplus_0

Oplus_0

Lensa Polri, Makassar – Kegiatan Kejuaraan Indonesia Open Internasional Karate Championship Piala Presiden RI I Tahun 2024 berlangsung dengan sukses di JK Arenatorium GOR Unhas, Jl. Politeknik, Kota Makassar, pada tanggal 4 hingga 6 Juli 2024. Kejuaraan ini dibuka secara resmi oleh Deputi 4 Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Kementerian Pemuda dan Olahraga, Dr. Surono S.Pd., M.Pd., dan diikuti oleh seluruh perwakilan cabang Karate se-Indonesia.

Kejuaraan Indonesia Open Internasional Karate Championship Piala Presiden RI I Tahun 2024 ini menghadirkan 2400 atlet dari 85 kontingen Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI) daerah maupun perguruan. Kejuaraan ini bertujuan untuk mencari bibit-bibit atlet nasional dari berbagai daerah di Indonesia.

Baca Juga :  Bulan Ramadan, Polres Gresik Kembali Berikan Bantuan Keluarga Korban Tragedi Kanjuruhan Malang
Dok. Korpolairud Baharkam Polri

Dalam kejuaraan ini, Airud Fighter Club Korpolairud Baharkam Polri mengirimkan 5 Personel terbaiknya dan berhasil meraih total 12 medali, yang terdiri dari 7 medali emas, 4 medali perak, dan 1 medali perunggu.

ADVERTISEMENT

Ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Adapun perolehan medali yang didapat oleh personel Korpolairud Baharkam Polri diantaranya :

Kompol Yefri Dickson Ndolu, S.Sos., M.Si. memperoleh 3 medali antara lain, Juara 1 Kategori Kelas Veteran TNI/POLRI Kumite Umur -52 Th (Emas), Juara 2 Kategori Senior Kumite +84 KG Putra (Perak), Juara 2 Kategori Kata Kelas Veteran -52 Th (Perak)

Bripda M. Arrahmaidil memperoleh 3 medali antara lain, Juara 1 Kategori Senior Kumite -84 Kg Putra (Emas), Juara 1 Kategori Kelas TNI/POLRI Kumite -84 Kg Putra (Emas), Juara 3 Kategori Open Kumite -84 Kg Putra (Perunggu)

Baca Juga :  Karo Ops Polda NTB Lakukan Pengecekan Di Pos Pelayanan Epicentrum Mall

Bharada Irfan Ali Akbar Umacina memperoleh 2 medali antara lain, Juara 1 Kategori Senior Kumite -67 Kg Putra (Emas), Juara 2 Kategori Kelas TNI/POLRI Kumite -67 Kg Putra (Perak)

Bharatu Putra Mangihut Tua Sinaga memperoleh 2 medali antara lain, Juara 1 Kategori Senior Kumite -75 Kg Putra (Emas), Juara 2 Kategori Kelas TNI/POLRI Kumite -75 Kg Putra (Perak)

Bharada Muh. Alfid Wahyudi memperoleh 2 medali antara lain, Juara 1 Kategori Senior Kumite -67 Kg Putra (Emas), Juara 1 Kategori Kelas TNI/POLRI Kumite -67 Kg Putra (Emas)

Dok. Korpolairud Baharkam Polri

Kakorpolairud Baharkam Polri Irjen Pol Yassin Kosasih memberikan apresiasi yang tinggi kepada para atlet yang telah berjuang dan membawa nama baik institusi.

Baca Juga :  Wisata pantai menjadi prioritas Polairud Polda Sulteng di libur Idul fitri 1443 H

“Para Atlet Karate Korpolairud telah berjuang keras untuk meraih Prestasi, Perjuangan ini sangat membanggakan. Semoga ini menjadi motivasi bagi anggota lainnya untuk terus berprestasi dan mengharumkan nama Polri di kancah nasional maupun internasional,” ujar Jenderal Bintang Dua tersebut kepada media.

Kegiatan ini ditutup secara resmi oleh Dr. Sudirman Daming S.E., M.Si., Sekretaris Umum Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI). Dalam penutupan, Dr. Sudirman mengapresiasi seluruh peserta dan panitia yang telah menyukseskan kejuaraan ini dengan tertib, aman, dan lancar. (Sdw)

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Heboh Bunyi Sirine Pintu Air 10 Tangerang Terdengar Keras, BPBD Pastikan Sesuai SOP
Dua Hari Terendam Banjir, Warga Tegal Alur Keluhkan Air Tak Kunjung Surut
KSP dan Divisi Humas Polri Perkuat Sinergi Komunikasi Publik Presisi dan Transparan demi Kepercayaan Masyarakat
BRI Pasar Minggu Siap Menyukseskan Layanan Percepatan aktivasi Rekening PIP
Jajaran Polres Metro Tangerang Kota Tegaskan Komitmen Berantas Peredaran Obat Keras Daftar G
Mahkamah Konstitusi Tolak Permohonan Uji Materi Terkait Rangkap Jabatan Anggota Polri
Perkuat Karakter Melayani, Aksesmu dan MBS Training Cetak Pemimpin Strategis melalui Program “The ONE
Dishub Jakbar Berlakukan Rekayasa Lalu Lintas di Exit Tol Rawa Buaya
Berita ini 63 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 13:47 WIB

Dua Hari Terendam Banjir, Warga Tegal Alur Keluhkan Air Tak Kunjung Surut

Jumat, 23 Januari 2026 - 11:10 WIB

KSP dan Divisi Humas Polri Perkuat Sinergi Komunikasi Publik Presisi dan Transparan demi Kepercayaan Masyarakat

Kamis, 22 Januari 2026 - 21:37 WIB

BRI Pasar Minggu Siap Menyukseskan Layanan Percepatan aktivasi Rekening PIP

Rabu, 21 Januari 2026 - 14:50 WIB

Jajaran Polres Metro Tangerang Kota Tegaskan Komitmen Berantas Peredaran Obat Keras Daftar G

Rabu, 21 Januari 2026 - 10:44 WIB

Mahkamah Konstitusi Tolak Permohonan Uji Materi Terkait Rangkap Jabatan Anggota Polri

Berita Terbaru

Berita Polda

Penyegaran Organisasi, Kapolri Rotasi Jabatan Wakapolda Jambi

Minggu, 25 Jan 2026 - 10:19 WIB