Polisi Amankan TKP Kebakaran di Pasar Sayung Demak

- Redaksi

Sabtu, 19 Februari 2022 - 11:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Demak – Pasar Sayung di Jalan Raya Semarang-Demak, Kabupaten Demak, terbakar, Jumat (18/2/2022) malam sekitar pukul 21.15 WIB.

Ada tiga kios yang dilahap si jago merah dalam musibah tersebut.

Kapolres Demak AKBP Budi Adhy Buono melalui Kapolsek Sayung AKP Priyono memaparkan, kebakaran diketahui pertama kali ketika petugas jaga yang sedang melakukan kontrol melihat kepulan asap putih di salah satu kios di bagian selatan pasar.

Petugas yang mengetahui kemunculan api tersebut kemudian meminta tolong warga sekitar sambil memadamkan api dengan peralatan yang ada.

“Penyebab kebakaran dimungkinkan dari konsleting arus pendek dari salah satu gudang sembako,” kata Priyono, Sabtu (19/2/2022).

Kronologi kebakaran itu diketahui saat penjaga pasar, Darmadi (47) melaksanakan tugas jaga pasar dan kontrol di dalam kios pasar.

Baca Juga :  Pelaku Kasus Pengrusakan Loundry Di Grogol Petamburan Berhasil Diamankan Polisi

Saat itu dia melihat kepulan api disalah satu kios yang berada di sebelah selatan yang berdekatan dengan kios lapak ikan.

Selanjutnya Darmadi mengecek lokasi kepulan api tersebut dan melihat ada kios yang terbakar. Dia kemudian menghubungi saksi lain untuk memadamkan api dengan alat seadanya sambil minta tolong warga sekitar dan melapor ke Polsek Sayung ,Koramil Sayung dan pemadam kebakaran.

Baca Juga :  Aplikasi Peduli Lindungi Mulai Diberlakukan di Polresta Banyuwangi

“Dengan adanya laporan dari masyarakat, personel Polsek Sayung kemudian bergegas untuk mengamankan TKP kebakaran dan membantu proses pemadaman. Sekitar pukul 22.00 WIB api bisa dipadam dengan dua unit mobil pemadam kebakaran dari Kabupaten Demak,” ujarnya.

Dalam kejadian tersebut, Kapolsek Sayung memastikan tidak ada korban jiwa.

(Adi)

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Bhabinkamtibmas Hadir sebagai Narasumber, Perkuat Sinergi Menuju Tahun Baru 2026 yang Kondusif
Pelayanan Publik Lebih Ramah, Polres Badung Perkuat Pendekatan Humanis kepada Masyarakat
Polres Badung Perkuat Keamanan Perbankan Lewat Patroli Raimas Presisi
Polres Bangli Sampaikan Rilis Akhir Tahun 2025, Fokus Penguatan Stabilitas Kamtibmas dan Pelayanan Publik
Wujud Sinergitas Desa Adat dan Polri, Pembentukan Sipandu Beradat Dihadiri Bhabinkamtibmas Undisan
Prestasi Polres Buleleng Tahun 2025, Kapolres AKBP Ida Bagus Widwan Sutadi, S.I.K., M.H. Tegaskan Komitmen Polri Presisi di Bumi Panji Sakti
Kapolres Metro Tangerang Kota Hadiri Groundbreaking SPPG Polri Serentak Nasional
Jelang Tahun 2026 Pospam Nataru Polsek Tambora dan Cengkareng Berjalan Kondusif
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 31 Desember 2025 - 15:02 WIB

Bhabinkamtibmas Hadir sebagai Narasumber, Perkuat Sinergi Menuju Tahun Baru 2026 yang Kondusif

Rabu, 31 Desember 2025 - 08:48 WIB

Pelayanan Publik Lebih Ramah, Polres Badung Perkuat Pendekatan Humanis kepada Masyarakat

Rabu, 31 Desember 2025 - 08:41 WIB

Polres Badung Perkuat Keamanan Perbankan Lewat Patroli Raimas Presisi

Selasa, 30 Desember 2025 - 15:26 WIB

Polres Bangli Sampaikan Rilis Akhir Tahun 2025, Fokus Penguatan Stabilitas Kamtibmas dan Pelayanan Publik

Selasa, 30 Desember 2025 - 06:23 WIB

Wujud Sinergitas Desa Adat dan Polri, Pembentukan Sipandu Beradat Dihadiri Bhabinkamtibmas Undisan

Berita Terbaru