Mobil MAZDA Warna Hitam DR 1029 MZ Terbakar Di Jalan Sriwijaya.

- Redaksi

Senin, 5 September 2022 - 11:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LENSAPOLRI.COM, MATARAM – Sebuah mobil yang membawa empat penumpang perempuan terbakar tepat di depan sebuah pertokoan di Jalan Sriwijaya 264 H Kota Mataram. Kebakaran mobil itu terjadi Minggu malam (04/09/2022).

Kapolsek Mataram melalui Ka SPK I Polsek Mataram Ipda I Wayan Sulendra dalam laporannya menyampaikan bahwa kebakaran itu terjadi pada pukul 20.30 WITA. Lokasinya di Jalan Sriwijaya, dari arah Lombok Epicentrum Mall (LEM) menuju arah timur.

“Mobil yang terbakar adalah Mazda 2 berwarna hitam dengan nomor polisi DR 1029 MZ,” kata Ipda Sulendra.

Dikatakan Ipda Sulendra dari keterangan pengemudi, sebelumnya di perjalanan sempat tercium bau gosong kemudian mobil mogok di Jalan Sriwijaya dan mengeluarkan asap yang tidak lama kemudian langsung mengeluarkan api.

“Selanjutnya setelah mengeluarkan api para warga sekitar menyuruh pengemudi dan penumpang untuk segera keluar dari mobil,” ujarnya.

Kebakaran diduga terjadi karena korsleting listrik pada bagian depan mobil. Kelistrikan yang bermasalah menimbulkan bau gosong dan akhirnya mengeluarkan api.

Baca Juga :  Antusiasme Pegawai Perempuan Lapas Kelas IIA Tangerang dalam Pelatihan Tari

Pemadam kebakaran yang menerima kabar tidak lama, langsung datang ke lokasi kejadian. “Sekitar 30 menit akhirnya api padam dan kondisi mobil bagian mesin dan isi dalam habis terbakar,” kata Ipda Sulendra.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian mobil terbakar ini. Pihak kepolisian menaksir kerugian material mencapai Rp 95 juta.

(IN.LP) LENSAPOLRI

Red — Rhamdan

Berita Terkait

Polri Rekrut 265 Anggota Latar Belakang Santri pada 2021-2024
Kapolri Beberkan Strategi Cegah Kebocoran Anggaran Negara
Kapolri: 262 Juta Jiwa Diselamatkan, Rp31,8 T Bukti Narkoba Diungkap
Kapolda Sulsel Pimpin Press Release Penanganan Tindak Pidana Korupsi di Sulawesi Selatan
Tim Gabungan Dirikan 8 Pos Pantau, Awasi Jam Operasional Truk Tanah di Tangerang
Polres Metro Jakbar Amankan Puluhan Tersangka Kasus Narkoba
Cek Access by KAI! Penjualan Tiket KA Periode NATARU 2025 Telah Dibuka
Jamin Keamanan Pilkada 2024, Kapolda Bali Tegaskan Tidak Ada Ruang Bagi Aksi Premanisme
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 13 November 2024 - 01:25 WIB

Polri Rekrut 265 Anggota Latar Belakang Santri pada 2021-2024

Rabu, 13 November 2024 - 01:23 WIB

Kapolri Beberkan Strategi Cegah Kebocoran Anggaran Negara

Rabu, 13 November 2024 - 01:19 WIB

Kapolri: 262 Juta Jiwa Diselamatkan, Rp31,8 T Bukti Narkoba Diungkap

Selasa, 12 November 2024 - 14:19 WIB

Kapolda Sulsel Pimpin Press Release Penanganan Tindak Pidana Korupsi di Sulawesi Selatan

Minggu, 10 November 2024 - 20:10 WIB

Tim Gabungan Dirikan 8 Pos Pantau, Awasi Jam Operasional Truk Tanah di Tangerang

Berita Terbaru