Polres Badung Gelar Upacara Peringati Hari Ibu ke – 96 Tahun 2024

- Redaksi

Senin, 23 Desember 2024 - 10:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mangupura – Wakil Kepala Kepolisian Resor Badung Kompol I Made Pramasetia, SH. SIK. MH selaku inspektur upacara (irup) pimpin upacara Peringatan Hari Ibu Ke-96 Tahun 2024 dengan MENGANGKAT TEMA “PEREMPUAN MENYAPA, PEREMPUAN BERDAYA MENUJU INDONESIA EMAS 2045.“, di Lapangan Apel Polres Badung Jl. Kebo Iwa No. 1 Mengwitani Kecamatan Mengwi Kabupaten Badung, Senin (23/12) pagi

“Pada tanggal 22 Desember 2024, kita melaksanakan peringatan hari ibu (PHI), seraya mengenang betapa agung dan mulianya peran perempuan dalam membangun fondasi bangsa ini, dan mengingat betapa para perempuan indonesia telah turut berjuang, mewujudkan kemerdekaan dalam semangat pergerakan yang setara dan berkeadilan.” ucap Kompol Prama yang membacakan amanat Menteri Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak Indonesia dihadapan peserta upacara yang dihadiri oleh Para Pejabat Utama Polres Badung, Para Kapolsek jajaran, Para Perwira dan PNPP Polres Badung.

Baca Juga :  Ciptakan situasi kamtibmas yang konfusif , Polsek Losari laksanakan Patroli Cegah Kejahatan Jalanan

Lebih lanjut Irup menjelaskan Bangsa ini dibangun dari fondasi perjuangan para perempuan yang tak pernah lekang semangatnya untuk mencapai sebuah kehidupan yang lebih baik bagi generasi penerus. tak terbilang lagi pahlawan perempuan yang namanya tetap harum hingga kini dan menjadi inspirasi bagi kita semua. RA Kartini, Cut Nyak Dien, Cut Meutia, Nyi Ageng Serang, Martha Christina Tiahahu, Rasuna Said, Laksmana Malahayati dan masih banyak lagi.

ADVERTISEMENT

Ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Salah satu titik penting perjuangan pergerakan perempuan di masa pra kemerdekaan dan menjadi tonggak sejarah tersendiri adalah ketika diselenggarakaannya kongres perempuan Indonesia pertama pada 22 desember 1928, di Yogyakarta. momentum bersejarah ini kemudian ditetapkan sebagai hari Nasional pada tahun 1959 oleh Presiden Soekarno, yang dinamakan hari ibu. inilah yang membedakan hari ibu di Indonesia dengan peringatan “mother’s day” di beberapa Negara di dunia.”Imbuhnya

Baca Juga :  Cegah Kemacetan, Polsek Abiansemal Tempatkan Personilnya Di Beberapa Titik Rawan

Perjuangan gerakan perempuan ini membawa keyakinan baru bagi perempuan-perempuan Indonesia, bahwa pemenuhan hak dan kesetaraan akan mengantarkan mereka untuk dapat berjalan bersama-sama, serta menjemput kesempatan yang sama. bahwa ruang untuk berkontribusi adalah milik semua. keyakinan ini tentunya sangat esensial bagi kemajuan indonesia, karena perempuan mengisi hampir setengah dari populasi indonesia. maka kemajuan perempuan dan partisipai perempuan dalam pembangunan akan menentukan pula kemajuan Indonesia.

Sesuai Arahan Presiden Melalui Astacita, Kementerian Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak (Kemenpppa) Merencanakan 3 (Tiga) Program Prioritas dalam 5 tahun kedepan. Pertama Ruang Bersama IndonesiA (RBI), Kedua perluasan fungsi call centre sapa 129 dan Ketiga satu data gender dan anak berbasis Desa. Ruang Bersama Indonesia (Rbi) sebagai program unggulan Kemenpppa,
“Akan Kami jadikan sebagai ruang praktek demokrasi dengan nilai-nilai kesetaraan dan keadilan gender guna meningkatkan kualitas hidup serta perlindungan Perempuan dan Anak di Desa/ Kelurahan seluruh Indonesia. ruang bersama indonesia ini merupakan kelanjutan dan pengembangan dari desa/kelurahan ramah perempuan dan peduli anak yang telah menjadi prioritas kemenpppa sebelumnya dan akan dikembangkan lebih luas melalui kolaborasi lintas lembaga pemerintah dan pemangku kepentingan lainnya.”Tambahnya.

Baca Juga :  Selundupkan 29 Ekor Satwa Dilindungi Jenis Penyu Hijau Polres Jembrana Tetapkan 3 Tersangka

“Saya Mengucapkan Selamat Hari Ibu Ke-96 Tahun 2024, Khususnya Untuk Seluruh Perempuan Indonesia. mari terus berkarya, menjadi sosok yang mandiri, kreatif, inovatif, percaya diri dan terus meningkatkan kualitas dan kapabilitas diri, sehingga bisa menjadi kekuatan yang besar menyejahterakan semua. perempuan berdaya, anak terlindungi menuju Indonesia emas 2045.”Pungkas Wakapolres mengakhiri amanat. (hms).

Follow WhatsApp Channel lensapolri.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Sat Samapta Polres Bangli Laksanakan Pergelaran Blue Light Patrol di Pusat Keramaian Kota Bangli pada Malam Hari
Terjaminnya Kenyamanan Peribadatan Umat Kristiani, Sat Samapta Laksanakan Pengamanan di Gereja Marga Rahayu Bangli
Pengamanan Humanis, Lalu Lintas Kondusif Satgas Kamsel Pastikan Stabilitas Pasca Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di Kota Bangli
Awal Tahun 70 Personel Polres Badung Naik Pangkat
Pengabdian Tak Pernah Purna, Kapolres Badung Lepas 14 Personel Menuju Masa Purna Bakti
Satgas Kamsel Pastikan Keamanan dan Kelancaran Lalu Lintas Pasca Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di Kota Bangli
Perkecil ruang gerak aksi curanmor di wilkum bangli, personel samapta sambangi tukang parkir
Personel sat polairud polres bangli jaga keamanan dan kelestarian danau Batur
Berita ini 23 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 4 Januari 2026 - 11:33 WIB

Sat Samapta Polres Bangli Laksanakan Pergelaran Blue Light Patrol di Pusat Keramaian Kota Bangli pada Malam Hari

Minggu, 4 Januari 2026 - 11:04 WIB

Terjaminnya Kenyamanan Peribadatan Umat Kristiani, Sat Samapta Laksanakan Pengamanan di Gereja Marga Rahayu Bangli

Minggu, 4 Januari 2026 - 10:59 WIB

Pengamanan Humanis, Lalu Lintas Kondusif Satgas Kamsel Pastikan Stabilitas Pasca Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di Kota Bangli

Minggu, 4 Januari 2026 - 08:08 WIB

Awal Tahun 70 Personel Polres Badung Naik Pangkat

Minggu, 4 Januari 2026 - 08:01 WIB

Pengabdian Tak Pernah Purna, Kapolres Badung Lepas 14 Personel Menuju Masa Purna Bakti

Berita Terbaru